Rabu, 29 Agustus 2012

Dankormar: Masa Damai Masa Persiapan Untuk Perang

Pergantian pejabat dalam organisasi militer adalah hal wajar, karena merupakan bagian dari pembinaan personel secara berkesinambungan

Dankormar: Masa Damai Masa Persiapan Untuk Perang
Surabaya, – Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Alfan Baharudin mengatakan, dalam menghadapi perkembangan situasi ke depan, diharapkan Pasmar-1 terus membina, meningkatkan dan memantapkan identitas serta jati diri prajurit Korps Marinir yang bermoral, profesional, dan dicintai rakyat.

Pada aspek peningkatan profesionalisme keprajuritan, penyelenggaraan latihan secara bertingkat dan berlanjut, harus terus dilaksanakan secara konsisten dan berkesinambungan dengan tetap berpedoman pada prosedur binlat Korps Marinir.

“Kita perlu ingat bahwa masa damai adalah masa persiapan untuk perang, dan pada masa damai seperti sekarang inilah Korps Marinir selalu menyiapkan diri dengan berlatih agar terwujud kesiapan operasional guna menghadapi tugas yang akan datang,” ujar Mayjen TNI (Mar) Alfan Baharudin pada acara penyerahan tampuk kepemimpinan Pasmar-1 di Bhumi Marinir Karang Pilang, Surabaya, Selasa (28/08/2012).

Kolonel Marinir R. Gatot Suprapto secara resmi memegang tampuk kepemimpinan Pasmar-1 mengantikan Brigjen TNI (Mar) Tommy Basari Natanegara melalui prosesi upacara militer yang dipimpin Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) M. Alfan Baharudin.

Kolonel Marinir R. Gatot Suprapto yang merupakan Alumni AAL 29 sebelumnya menjabat sebagai Kepala Staf Pasmar-2 sedangkan Brigjen TNI (Mar) Tommy Basari Natanegara menempati pos jabatan yang baru sebagai Kepala Staf Korps Marinir.

Disamping itu, Komandan menjelaskan, kendala yang ada merupakan tantangan yang harus dihadapi dan dicarikan solusinya, hal ini telah dibuktikan oleh prajurit-prajurit Pasmar-1, dimana tidak bisa dipungkiri dalam pengabdiannya kepada bangsa dan negara tercinta, Pasmar-1 telah banyak menorehkan tinta emas dengan senantiasa hadir dan berkontribusi positif dalam setiap penugasan operasi maupun tugas-tugas lainnya dengan keberhasilan yang membanggakan Korps Marinir.

Menurutnya, pergantian pejabat dalam organisasi militer adalah hal wajar, karena merupakan bagian dari pembinaan personel secara berkesinambungan dan selalu berjalan secara dinamis sebagai bagian dari tour of duty dan tour of area.

“Dengan serah terima jabatan ini, diharapkan dapat membawa semangat baru dalam lingkungan organisasi Pasmar-1 dan output yang dihasilkan akan berpengaruh positif terhadap peningkatan kualitas kinerja organisasi Korps Marinir secara menyeluruh,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut Komandan Korps Marinir, atas nama pribadi sekaligus pemimpin Korps Marinir, menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Brigadir Jenderal TNI (Mar) Tommy Basari Natanegara atas dharma bhakti dan pengabdian serta dedikasi yang tulus dalam memimpin dan memajukan Pasmar-1. Kepada ibu Sri Rejeki Tommy Basari Natanegara, Komandan juga menyampaikan ucapan terima kasih atas segala jerih payah dan pengabdiannya mendampingi suami ikut serta dalam membina organisasi istri-istri prajurit atau Jalasenastri Pasmar-1, yang juga telah memberikan kontribusi positif dalam pembinaan kehidupan dan kesejahteraan keluarga prajurit di lingkungan Pasmar-1.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.