Rabu, 06 Mei 2015

[Foto] Melihat latihan tempur Kapal Selam

Kapal selam dan kapal perang permukaan terlihat berpatroli bersama, saat latihan Dynamic Mongoose anti-submarine exercise, yang dilaksanakan di perairan laut utara, Norwegia, 4 Mei 2015. NATO mengadakan latihan anti kapal selam terbesar, dan diikuti berbagai negara. [REUTERS / Marit Hommedal]
Helikopter milik Belanda terbang di dekat kapal selam. Peran heli sangat vital dalam pertempuran laut melawan kapal selam, selain bertugas sebagai sarana intai alutsista ini berfungsi untuk mendeteksi keberadaan kapal selam, menggunakan teknik suonobuoy. Laut Utara, Norwegia, 4 Mei 2015. [REUTERS / Marit Hommedal]
Sebuah kapal selam milik Jerman, terlihat muncul di permukaan. Latihan ini diadakan di tengah ketegangan yang terjadi antara, Rusia dan negara tetangga di sekitarnya. Latihan anti kapal salam sangat penting, karena kapal selam Rusia memiliki kemampuan di atas rata-rata. Laut Utara, Norwegia, 4 Mei 2015. [REUTERS / Marit Hommedal]
Kapal permukaan milik anggota NATO, dikerahkan dalam latihan kali ini. Tidak mudah bagi kapal permukaan mendeteksi keberadaan kapal selam, selain kedalaman lautan, kadar garam hingga salinitas membuat kapal selam tidak mudah terdeteksi. Laut Utara, Norwegia, 4 Mei 2015. [REUTERS / Marit Hommedal]
Kru kapal USS Viksburg melihat layar monitor sonar, alat ini berfungsi memanfaatkan gelombang rambat suara untuk mendeteksi keberadaan kapal selam. Alat sonar ini hampir terdapat di setiap kapal permukaan berukuran besar. Laut Utara, Norwegia, 4 Mei 2015. [REUTERS / Marit Hommedal]
Komandan dan perwira berada di atas dek komando USS Vicksburg. Pertempuran laut sangat kompleks dan sulit, karena melibatkan banyak orang dan beragam alutsista, kerja sama dan latihan menjadi kunci kemenangan pertempuran laut. Laut Utara, Norwegia, 4 Mei 2015. [REUTERS / Marit Hommedal]

  Tempo  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.