Jumat, 14 Agustus 2015

★ Kapal LPD Buatan PT PAL Laris Manis Dipesan Negara Luar

Kapal serbaguna SSV produksi PT PAL Indonesia [tribunnews]

PT PAL Indonesia
(Persero) sedang membuat kapal berjenis Strategic Sealift Vessel-1 (SSV) pesanan pemerintah Filipina sebanyak dua unit. PT PAL mendapatkan pesanan tersebut setelah melampaui seleksi lelang internasional yang ketat dan panjang.

Direktur Utama PT PAL Indonesia (Persero) Muhammad Firmansyah Arifin mengatakan, pesanan kapal dari Filipina ini merupakan sebuah prestasi dan juga tantangan bagi PT PAL. Apalagi jenis SSV ini adalah pengembangan dari jenis Landing Platform Dock (LPD) yang telah diproduksi PT PAL.

"Filipina sudah memesan 2 unit kapal SSV yang merupakan pengembangan dari jenis LPD. Nilainya sekitar 90 juta dolar," kata Firmansyah dihadapan Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu di Surabaya, Kamis (13/8).

Selain Fililina, Firmansyah juga mengungkapkan Uni Emirat Arab juga tertarik untuk membeli kapal dengan jenis yang sama dalam waktu dekat.

"Minggu ini Panglima angkatan bersenjata Uni Emirat Arab akan datang kesini. Uni Emirat Arab juga tertarik membeli kapal LPD," imbuhnya.

Kapal perang yang akan dibuat tersebut memiliki ukuran panjang mencapai 123 meter dan lebar 21,8 meter. Dengan ukuran tersebut, akan mampu mengangkut 121 kru kapal dan 500 prajurit.

Kapal tersebut juga mampu mengangkut sebanyak empat tank, empat truk, satu mobile hospital, dua jeep, dan dua buah helikopter. Selain itu, kapal tersebut memiliki kecepatan maksimal 16 knot dengan mesin berkapasitas 2 x 2.920 kW itu akan mampu beroperasi hingga sebulan penuh di laut.

"Kapal ini dapat mengakomodasi kepentingan angkatan laut termasuk melakukan koordinasi baik dalam operasi militer dan nonmiliter," imbuhnya. TNI AL juga telah mempunyai 2 kapal LPD yakni KRI Banda Aceh dan KRI Makassar.

  Gatra  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.