Rabu, 09 Desember 2015

[World] Kapal Selam Rusia Hampiri Pesisir Pantai Suriah

Kilo Class Kapal Selam Kelas Kilo, Roston on Don [eng.mil.ru]

Sebuah kapal selam kelas Kilo Rusia muncul di dekat pesisir Suriah, demikian disampaikan seorang narasumber dari MoD Rusia seperti dikutip Interfax. Kapal selam Rostov-on-Don tersebut dilengkapi dengan misil jelajah modern Rusia Kalibr.

Pada Pertengahan November, dilaporkan kapal selam yang sama diduga menyerang target ISIS di Raqqa, Suriah, demikian diberitakan RT.


Menurut RT, laporan tersebut tak disanggah ataupun dikonfirmasi oleh MoD Rusia. Rusia menyerang target ISIS di Suriah menggunakan misil jelajah modern Kalibr dari kapal perang yang ditempatkan di Laut Kaspia pada awal Oktober.

Selain itu, 18 rudal jelajah ditembakkan dari kapal perang Rusia pada akhir November.


Rostov-on-Don (B-237) merupakan model kapal selam generasi ketiga pertama dari kelas Varshavyanka (Proyek 636). Kapal selam siluman bertenaga disel-elektrik ini menyandang gelar sebagai kapal selam paling tenang di dunia. Ia juga memiliki jangkauan tempur yang lebih luas serta ukuran yang tergolong kecil, membantunya melakukan manuver di perairan dangkal.

Kapal selam ini dilengkapi dengan torpedo 533 mm dan rudal jelajah air-ke-permukaan Kalibr-PL. Bobot kapal selam mencapai empat ribu ton, dan dapat bergerak dengan kecepatan 20 knot (37 kilometer per jam), serta menyelam dengan kedalaman 300 meter. Ia dapat menampung 52 kru dan berlayar 45 hari tanpa berlabuh. Kapal ini dijuluki 'lubang hitam' oleh NATO karena kemampuannya untuk tak terdeteksi.

  RBTH  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.