Selasa, 14 Juni 2016

Lantamal III Sambut Kapal Perang Australia

Di JakartaJajaran kehormatan Lantamal III Jakarta menyambut kedatangan Kapal Perang Angkatan Laut Australia HMAS Perth (FFH 157) yang merapat di Dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT) II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Minggu (12/06).

Jajaran kehormatan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) III Jakarta menyambut kedatangan Kapal Perang Angkatan Laut Australia HMAS Perth (FFH 157) yang berkunjung ke Jakarta selama 3 hari dengan merapat di Dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT) II Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Kedatangan Kapal perang Australian yang dikomandani Kolonel (Captain) Ivan Michael Ingham Am diterima oleh Asisten Operasi (Asops) Danlantamal III Kolonel Laut (P) Eko Wahjono dan Asisten Intelijen (Asintel) Danlantamal III Kolonel Laut (E) Jose Aldino. Sedangkan dari pihak Athase Pertahanan (Athan) Australia yang datang menyambut antara lain Kolonel Nick Hast, Mayor Fen Kemp dan Sersan Robert Pope.

Kunjungannya ke Indonesia tersebut bertujuan untuk lebih mempererat hubungan persahabatan antara Angkatan Laut Australia dengan TNI Angkatan Laut. Kedatangan kapal perang Australia dengan 192 ABK disambut tari-tarian Jaipong dari daerah Jawa Barat.

Kapal perang HMAS Perth (FFH 157) berbobot 3.810 ton itu merupakan kapal perang jenis Anzac Class Frigate dengan memiliki panjang 118,1 meter; lebar 14,8 meter, dan draft 6, 3 meter serta kecepatan 27 knots. Kapal perang Angkatan Laut Australia yang lengkap dengan berbagai sensor dan persenjataan tersebut dijadwalkan berada di Jakarta hingga tanggal 15 Juni 2016.

Selama berada di Jakarta, pada Senin (13/06) Komandan HMAS Perth (FFH 157) didampingi dua orang perwiranya melakukan kunjungan kehormatan kepada Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat (Pangarmabar) Laksamana Muda (Laksda) TNI A.Taufiq R., dan Walikota Jakarta Utara. Sedangkan pada Selasa (14/06) akan dilaksanakan open ship bagi siswa-siswi SMA Kartini Jakarta. [Kadispen Lantamal]
 

  Poskota  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.