Selasa, 22 November 2016

★ BNPP Luncurkan Kapal KN SAR Bhisma

➶ KN SAR Bhisma 239 (basarnas)

Badan SAR Nasional melakukan kerja sama dengan PT Karimun Anugrah sejati dalam pengadaan Kapal Negara. Kapal tersebut telah siap di operasikan guna menunjang kinerja kantor SAR dalam tugas pencarian dan penyelamatan.

Bertempat di PT. Karimun Anugrah Sejati di daerah Tanjung Uncang Batam pada hari jumat tanggal 11 November 2016, Kapal negara sepanjang 40 meter dan berbahan Alumunium yang memiliki kelebihan teknisi dan non teknisi yang mampu bergerak cepat, bermanuver tinggi, olah gerak kapal yang baik dan stabilitas yang sangat dinamis yang bernama KN SAR Bhisma resmi diluncurkan.

Acara peluncuran di Pimpin Langsung Oleh Kepala Badan SAR Nasional yang diwakili oleh Sekretaris Utama Badan SAR Nasional Dadang Arkuni, S.E.,M.M. Hadir dalam acara tersebut Deputi Bidang Potensi Badan SAR Nasional,Direktur Sarana dan Prasarana Badan SAR Nasional, Kepala Biro Perencanaan dan KTLN, Kepala Kantor SAR Tanjung Pinang, Pejabat Eselon II, III dan IV, serta para tim Kontruksi dari PT. Karimun Anugrah sejati.

Acara dimulai dengan sambutan dari Direktur PT Karimun Anugrah Abadi,Jecky Sucipto dan sambutan kedua oleh Sekretaris Utama Badan SAR Nasional. Dalam sambutannya, Sekretaris Utama mengatakan bahwa Indonesia sebagai negara Maritim dengan cakupan laut yang cukup luas serta cuaca ekstreem pada musim-musim tertentu, maka Badan SAR Nasional perlu meningkatkan perannya dalam melayani masyarakat dengan melengkapi alat utama SAR.

Sekarang kapal yang akan diluncurkan ini adalah KN SAR Bhisma dengan nomor lambung 239 untuk Kantor SAR Tanjungpinang nantinya kapal tersebut dapat bermanuver dengan baik dan didalam kapal tersebut terdapat peralatan Survey Hidrografi, Side Scan Sonar serta ROV (Remotely Operated Vehicle). Jenis Kapal pencarian dan pertolongan ini sudah lebih unggul dan ditambah lagi dapat menggunakan sonar pada kapal tersebut.

Acara dilanjutkan dengan di tekan nya tombol Sirine Oleh Sekretaris Utama ditemani Oleh Direktur PT Palindo Marine sebagai tanda bahwa KN SAR Bhisma resmi diluncurkan. Pemotongan tali tross tambat kapal, dilakukan oleh langsung Sekretaris Utama Badan SAR Nasional. Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama dan ramah tamah.

   Basarnas  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.