Selasa, 13 September 2022

Wakasau Prancis Temui KSAU

 Perkuat Kerja Sama Pertahanan Udara KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menerima kunjungan kehormatan Vice Chief of the French Air and Space Force (Wakasau Prancis) Lt. General Frédéric Parisot. [Foto/Dispenau]

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, menerima kunjungan kehormatan Vice Chief of the French Air and Space Force (Wakasau Prancis) Lt. General Frédéric Parisot di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Pertemuan kedua pemimpin Angkatan Udara itu dilaksanakan disela-sela kegiatan PEGASE '22 di terminal selatan Lanud Halim.Perdanakusuma, Jakarta, Senin (12/9/2022).

Dalam kesempatan itu, Marsekal TNI Fadjar Prasetyo menyampaikan apresiasinya atas penyelenggaraan Pegase '22. Termasuk membahas operasional dan pemeliharaan pesawat tempur Rafale, pesawat angkut A400M, dan A-330 MRTT.

Sementara Lt. General Frédéric Parisot menyampaikan, Pegase '22 bertujuan untuk membangun hubungan bilateral antar kedua Angkatan Udara dan memberikan gambaran tentang kapabilitas angkatan udara serta industri aeronutika Prancis.

Kegiatan dilanjutkan dengan peninjauan pesawat tempur Rafale, pesawat angkut A-400 M dan A-330 MRTT oleh kedua pejabat dan rombongan.

Hadir dalam pertemuan itu, Pangkoopsudnas Marsdya TNI Andyawan Martono Putra, Asrena KSAU Marsda TNI Purwoko Aji Prabowo, Asintel KSAU Marsda TNI I Wayan Sulaba., dan Aslog KSAU Marsda TNI M. Fadjar Sumarijadji. Sedangkan Lt. General Frédéric Parisot didampingi oleh Athan Prancis untuk Indonesia Colonel Sven Meic. (cip)

 
sindonews  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.