[World Article] Kazan Helicopters, Produsen Helikopter Terbaik Dunia
Selama 75 tahun, perusahaan Kazan Helicopters memproduksi helikopter tipe Mi-8 dan Mi-17 tanpa henti hingga saat ini.
Di pabrik yang terletak 800 kilometer dari Moskow, tujuh ribu pekerja Kazan Helicopters membuat helikopter terbesar yang pernah ada dalam sejarah dunia aviasi dari tahap paling awal.
Mi-8 dan modifikasinya yang lebih modern, Mi-17, mulai dikembangkan pada era 1960-an. Hingga saat ini, Mi-8 masih menjadi salah satu helikoper yang paling dicari di dunia.
Kini, Kazan Helicopters mengeluarkan tiga modifikasi utama Mi-17 yakni kendaraan penumpang, kendaraan kargo, dan kendaraan multifungsi. Kazan Helicopters juga memproduksi helikopter ringan multifungsi Ansat.
Kazan Helicopters berencana melakukan produksi massal helikopter penumpang-angkut yang baru, Mi-38. Produksi tersebut rencananya akan dimulai pada 2015.
Harga satu helikopter Mi-17 mencapai kisaran 14,5-17,5 juta dolar AS, tergantung konfigurasi dan modifikasi yang dilakukan.
Operasional sebuah helikopter merupakan bisnis yang memakan biaya. Sebagai contoh, satu jam penerbangan helikopter Mi-17 mengeluarkan biaya sebesar 3.000-3.500 dolar AS.
Sepanjang sejarah perusahaan, Kazan Helicopters telah menghasilkan lebih dari 12 ribu unit Mi-4, Mi-8, Mi-14, Mi-17, serta Ansat yang dikirimkan ke lebih dari seratus negara.
Helikopter buatan Kazan telah melewati lebih dari 50 juta jam terbang di seluruh dunia. Mi-17V-5 ini misalnya, diperuntukkan bagi penerbangan ke Azerbaijan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.