Kamis, 12 September 2013

[Video] Selamat datang Golden Eagle

Rabu siang, sebuah babak baru dimulai bagi TNI-AU, dan khususnya Skadron Udara 15. Sekitar pukul setengah 2 siang, 2 buah pesawat tempur latih T-50i pesanan pemerintah Indonesia akhirnya mendarat dengan selamat di Lanud Iswahyudi Madiun. Sebelum mendarat, kedua pesawat buatan Korsel itu disambut pesawat Hawk mk 53, yang nanti akan digantikannya. Ke-4 pesawat kemudian melakukan fly pass di langit madiun.

Pesawat T-50i ini diterbangkan langsung dari Sacheon Air base Korea pada 10 september lalu. Pesawat kemudian sempat mendarat untuk mengisi bahan bakar di Taiwan, Filipina lalu Balikpapan. Indonesia sendiri memesan sebanyak 16 unit pesawat T-50i Golden eagle senilai US$ 400 juta. Pesawat ini nantinya akan menggantikan peran pesawat Hawk Mk 53 yang akan segera pensiun. Selamat Datang Golden eagle..!!


  ● ARC  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.