
Angkatan Tentara Diraja Malaysia telah menandatangani kontrak dengan Chaiseri dan Deftech untuk pesanan awal 20 kendaraan AV-4 First Win 4x4.
Berbicara pada ajang Naval Research Day 2015 yang berlangsung di Navy Hall, Managing Director Chaiseri Metal & Rubber Co. Ltd., Mr Hiran Koolhiran telah mengkonfirmasi kepada ThaiArmedForces.com bahwa Malaysia telah menandatangani kontrak untuk pengadaan 20 kendaraan lapis baja First Win 4x4. Pesanan tahap pertama dari kendaraan yang di Malaysia diberi nama AV-4 ini akan diproduksi bersama perusahaan Deftech dari Malaysia.

Untuk membuktikan bahwa performa mobil dalam kondisi operasi yang nyata, pengiriman akan dilakukan melalui jalan darat dari pabrik di Pathum Thani ke Malaysia.

First Win 4x4 sudah dioperasikan di Thailand sebanyak 25 unit oleh Departemen Kehakiman dan Royal Thai Army. Saat ini perusahaan aktif melakukan pemasaran global dan telah menerima sejumlah pelanggan perspektif, terutama dari negara-negara Timur Tengah. (TAF)
Berikut Penampakan Video First Win 4x4 Thai Army :
♘ Defense studies
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.