Sabtu, 24 Agustus 2013

Persahabatan TNI AL dan AL Kerajaan Inggris Tetap Terjaga

Kasal berharap persahabatan yang sudah terjalin akan tetap terjaga antara kedua Angkatan Laut.

http://www.tnial.mil.id/Portals/0/GambarArtikel2/tamtama.jpgKEPALA Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Marsetio mengatakan, Angkatan Laut Kerajaan Inggris dan TNI Angkatan Laut selama ini memiliki hubungan yang erat, dengan banyak kepentingan dan nilai-nilai yang sama.

“Banyak perwira TNI Angkatan Laut yang menempuh pendidikan militer di Inggris,” ujar Kasal saat menerima kunjungan Duta Besar Inggris untuk Indonesia Mark Canning CMG di gedung utama Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (21/08/2013).

Kasal berharap persahabatan yang sudah terjalin akan tetap terjaga antara kedua Angkatan Laut. Dirinya menyambut baik kedatangan tamunya dan menyampaikan rasa hormat serta ucapan terima kasih atas undangan serta perhatian Angkatan Laut Kerajaan Inggris.

Dalam kesempatan tersebut, Dubes Inggris untuk Indonesia Mark Canning CMG menyampaikan terima kasihnya atas sambutan hangat yang diberikan dalam kunjungan ini, dan berharap komunikasi dan sinergitas yang selama ini terjalin dapat terus meningkat dalam berbagai kepentingan yang positif.

Kehadiran Dubes Inggris Mark Canning CMG disambut dengan jajar kehormatan militer TNI Angkatan Laut di pelataran gedung utama Mabesal.

Selain untuk bersilaturahmi, Kunjungan dubes Inggris ini juga dimaksudkan untuk menyampaikan undangan Angkatan Laut Kerajaan Inggris kepada Kasal dalam rangka menghadiri peringatan 150 tahun Naval War College yang akan dilaksanakan antara bulan September-Oktober 2013 ini.

  POL 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...