Senin, 03 Juli 2017

Filipina-Indonesia Gelar Patroli Gabungan

Halau Pergerakan Militanhttps://cdn.sindonews.net/dyn/620/content/2017/07/02/40/1217423/halau-pergerakan-militan-filipina-indonesia-gelar-patroli-gabungan-bI1.jpgTujuan utama patroli ini adalah untuk menghentikan arus militan yang akan menuju pulau Mindanao di Filipina Selatan. [Foto/Istimewa] ★

F
ilipina dan Indonesia dilaporkan akan melakukan patroli bersama di Laut Sulawesi. Tujuan utama patroli ini adalah untuk menghentikan arus militan yang akan menuju pulau Mindanao di Filipina Selatan.

"Patroli gabungan tersebut bertujuan untuk memperkuat keamanan perbatasan dan meningkatkan interoperabilitas. Kapal perang kedua negara akan berlayar dari kota Davao, Filipina pada hari Kamis" kata juru bicara militer Filipina Mayor Ezra Balagtey.

"Patroli yang terkoordinasi, dimaksudkan untuk memperkuat keamanan Teluk Davao dan batas umum kedua negara di kepulauan selatan, terutama di sepanjang Laut Sulawesi," sambungnya, seperti dilansir Channel News Asia pada Minggu (2/7).

Patroli terkoordinasi ini adalah patroli ketiga yang dilakukan di wilayah tersebut dalam kurun waktu satu bulan terakhir. Sebelumnya, tujuan patroli ini adalah untuk mencegah adanya pembajakan dan penculikan awak kapal oleh kelompok milisi.

Selain dengan Indonesia, Filipina juga melakukan partroli bersama di perairan selatan Filipina dengan pihak Amerika Serikat (AS).

Manila saat ini memang tengah direpotkan oleh kehadiran militan asing di Filipina Selatan, tepatnya di Marawi. Kehadiran militan asing membuat tentara Filipina kesulitan untuk merebut kembali kota tersebut. (esn)

  Sindonews  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...