Sabtu, 28 September 2019

Inggris Jajaki Kerja Sama Misi Perdamaian dengan Indonesia

Kepala PMPP Brigjen Victor bersama Menteri Muda Urusan Pertahanan Inggris (Courtesy Call UK Minister of State of The Ministry of Defence), H E Baroness Goldie DL di Markas PMPP, Sentul, Kabupaten Bogor, Jumat (27/9/2019). ( Foto: Beritasatu Photo / Vento Saudale )

Inggris menjajaki kerja sama dengan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI, dalam bidang pertahanan dan misi perdamaian dunia.

Hal tersebut terungkap dalam agenda kunjungan Menteri Muda Urusan Pertahanan Inggris (Courtesy Call UK Minister of State of The Ministry of Defence), HE Baroness Goldie DL di Markas PMPP, Sentul, Kabupaten Bogor, Jumat (27/9/2019).

Dalam kesempatan itu, Goldie mengaku senang bisa mengenal pusat latihan pemeliharaan perdamaian di Bogor. Meski waktu kunjungan relatif singkat, Goldie mendapat penjelasan baik dari Kepala PMPP Brigjen TNI Victor Hasudungan Simatupang.

Kami dijelaskan secara rinci, apa yang paling penting dilakukan di pusat latihan di Indonesia dalam setiap misi pemeliharaan perdamaian dan UK (United Kingdom) sangat sekali bisa bekerja sama dengan Indonesia,” kata HE Baroness Goldie DL.

Sementara Kepala PMPP Brigjen Victor menyebut pada tahun ini akan ada kerja sama dalam bidang pelatihan perdamaian di Inggris, khusus untuk anggota perempuan.

Latihan ini khusus perempuan. Secara garis besar latihan bersama, selain teknis kedirgantaraan, juga dokter serta kebutuhan negosiator yang akan diterjunkan dalam setiap misi nantinya,” kata Brigjen TNI Victor Hasudungan Simatupang.

Pertemuan tadi, lanjut Victor, juga diterangkan bagaimana cara pelatihan tentara perdamaian Indonesia yang diterjunkan dalam setiap misi-misi perdamaian. Inggris juga merasa tertarik bekerja sama terkait pengembangan alat utama sistem senjata (alusista).

Untuk merealisasi rencana ke depan, kami akan kolaborsi dengan Kemhan, Kemlu, Mabes TNI dan Kantor Pertahanan UK di Indonesia,” tandas Victor Hasudungan Simatupang.

   Berita Satu  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...