Selasa, 08 Oktober 2013

☆ Sarwo Edhie: Jangan berikan leher kalian gratis pada PKI

Setelah menumpas G30S di Jakarta, Pasukan Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD) bergerak ke Jawa Tengah. Salah satu kota sasaran RPKAD adalah Solo yang saat itu menjadi salah satu basis PKI.

RPKAD mulai memasuki Solo sekitar akhir Oktober 1965. Kedatangan komandan RPKAD Kolonel Sarwo Edhie Wibowo dan pasukannya disambut aksi mogok kerja Serikat Buruh Kereta Api (SBKA) di Stasiun Solo Balapan.

Mereka hanya duduk-duduk di pinggir rel. Kereta dari Yogyakarta, Semarang, Madiun dan tujuan lain tertahan di Solo.

Kolonel Sarwo pun berdialog dengan para buruh tersebut. Wartawan Senior Hendro Subroto melukiskan peristiwa itu dalam buku 'Perjalanan Seorang Wartawan Perang' yang diterbitkan Pustaka Sinar Harapan.

Sarwo yang berkaca mata hitam berteriak. "Siapa yang mau mogok, berkumpul di sebelah kiri saya."

Hening. Tak ada yang bergerak. Sarwo berteriak lagi. "Siapa yang tidak mau mogok supaya berkumpul di sebelah kanan saya. Saya beri waktu lima menit!"

Ternyata semua pekerja itu berkumpul di sebelah kanan Sarwo. Tak ada satu pun yang berdiri di kiri. "Lho ternyata tidak ada yang mau mogok. Kalau begitu jalankan kereta api," kata Sarwo.

Para pekerja itu bergerak ke pos masing-masing. Mogok kerja berakhir, kereta pun berjalan kembali.

Di Jawa Tengah, pasukan ini juga kerap melakukan show of force. Mereka konvoi keliling kota dengan panser dan puluhan truk pasukan RPKAD. Para prajurit melambai-lambaikan tangan dengan ramah pada masyarakat yang semula takut. Strategi itu berhasil, rakyat menyambut sementara para pendukung G30S mulai ciut.

Selain konvoi, Sarwo juga berorasi di rapat umum yang dihadiri ribuan massa. Sarwo mencoba menggerakan rakyat agar berani melawan PKI.

"Siapa yang bersedia dipotong lehernya dibayar seribu rupiah?" teriak Sarwo. Massa terdiam.

"Sepuluh ribu rupiah?" Massa masih diam.

"Seratus ribu? Sejuta? Sepuluh juta?" lanjut Sarwo pada massa yang terdiam.

"Jika dibayar Rp 10 juta saja kalian tidak mau dipotong lehernya, jangan berikan leher kalian secara gratis pada PKI. Kalian lawan PKI. Jika kalian takut, ABRI berada di belakang kalian. Jika kalian merasa tidak mampu, ABRI bersedia melatih," kata Sarwo disambut sorak sorai massa.

Ucapan Sarwo Edhie benar-benar dilakukan. RPKAD melatih pemuda-pemuda maupun aktivis ormas antikomunis. Rakyat ikut bangkit melawan PKI.

Merekalah yang kelak menjadi jagal bagi para anggota PKI, atau simpatisan, atau orang yang dituding sebagai PKI. Sejarah kemudian mencatat pembantaian massal terjadi di Jawa Tengah dan sebagian Jawa Timur. Sarwo Edhie mencatat korban tewas tak kurang dari 3 juta orang.

  ● Merdeka  

4 komentar:

  1. semoga berita ini bukan iklan, mohon administrator utk berita terkait dengan semua calon presiden utk sementara tdk disiarkan dulu, agar netralitasnya terjaga. Jgn blok yg sangat baik ini berubah menjadi media berita seperti metrotv, anteve dan tpi penuh iklan politisi. HIDUP GARUDA MILITER BLOG :-)

    BalasHapus
    Balasan
    1. inikan kisah sejarah Mas, Jaman dulu dikisahkan melalui koran Merdeka terlampir diatas >>> Kalau melihat iklan si berarti anda salah mengartikannya ... Selama beritanya militer maka blog ini akan menanpilkannya dengan mencantumkan sumbernya ... tx

      Hapus
    2. Benar Mas, ini saya yakin memang ini adalah sejarah. Tapi alangkah indahnya kalau yg diberitakan tdk ada keterkaitan dgn orang yg mau running menjadi Presiden. Kadang-kadang nampak terlalu dikemas seperti super Hero, dgn harapan dpt meningkatkan electabilitas yg bersangkutan.Dan sekarang tiba-tiba banyak sekali artikel tentang yg bersangkutan, Beda banget kalau baca artikel Pak Sudirman, memang sejarah, dan sangat murni, tdk ada mempunyai niat apa2. Mohon maaf kalau saya mengkritik blog ini, saya kritik krn saya pecinta militer, mungkin krn darah saya mengalir darah pahlawan purn tni au, dan saya sangat menyukai blog ini. Terima kasih.

      Hapus
    3. Sekali lagi Terima kasih atas perhatiannya Mas ... Kritik yang membangun akan slalu diterima untuk membenarkan bila ada berita yang hoax atau salah dari sumbernya. Blog ini hanya mendokumenkan peristiwa yang baik maupun buruk untuk kemajuan Militer Indonesia, bukan mendiskreditkan Usernya, Kedepan, smoga ada perbaikan dari SDM maupun Alutsistanya.... Amin YRA.

      Hapus

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...