Kamis, 06 Maret 2014

Pesawat TNI AL Pecah Ban di Landasan, Penerbangan di Juanda Sempat Terganggu

Surabaya Penerbangan komersil di Bandara Juanda, Surabaya sempat terganggu pagi tadi.

Penyebabnya, ada pesawat milik TNI AL yang mengalami pecah ban saat hendak take off di landasan.

Kepala Otoritas Bandara Wilayah III Juanda, M Alwi, mengatakan, kejadian ini berlangsung pagi tadi. Pesawat tersebut hendak terbang membentuk formasi tiga pesawat.

"Pecah ban pas mau take off," kata Alwi saat dihubungi detikcom, Kamis (6/3/2014).

Menurut Alwi, penerbangan komersil sempat terganggu selama 5-10 menit. Pesawat pun langsung dievakuasi ke hanggar.

"Sekarang pukul 11.30 WIB sudah normal," ungkapnya.


  ♞ detik  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...