Kamis, 23 Februari 2017

Latma Staffex Cobra Gold Tahun 2017 di Thailand

Cobra Gold 2017 (CG17) merupakan kegiatan Latihan Bersama (Latma) multilateral dalam bentuk Multi National Forces (MNF) yang diikuti oleh 7 negara (USA, Thailand, Indonesia, Korea Selatan, Singapura, Malaysia, Jepang) yang bertujuan untuk mengembangkan kemampuan dan interoperability dalam proses pengambilan keputusan dalam rangka melaksanakan Resolusi Dewan Keamanan PBB (UNSCR).

Hal tersebut dikatakan Deputy Chief of Staff (DCOS) Kolonel Mar R.E. Girsang saat memberikan pengarahan kepada peserta Latihan Staff Exercise (Staffex) di Red Horse Camp, U-Tapao Naval Air Division, Chonburi, Thailand.

Kolonel R.E. Girsang menyampaikan bahwa, peserta Staffex TNI agar mampu menunjukkan kemampuan sebagai world class officer, selain itu juga diharapkan menyerap ilmu dalam proses pengambilan keputusan militer antara lain proses analisa pusat kekuatan lawan dan analisa kekuatan sendiri. Kemudian dikembangkan dalam beberapa cara bertindak dan penentuan cara bertindak yang akan diwujudkan dalam Perintah Operasi. “Di sisi lain kita bisa menilai sampai sejauh mana kapabilitas dan kompetensi Perwira TNI diantara Perwira manca negara peserta latihan,” katanya.

Komponen Staffex terdiri dari C-1 Personel, C-2 Intelijen, C-3 Operation, C-4 Logistic, C-5 Future Plan, C-6 Communication and Electronics, C-7 Teritorial, Medical Officer, Judge Advocate, Public Affair, Army Component, Navy Component, Marine Component, Airforce Component, Special Operations Force, dan Exercise Control Group.

Pelaksanaan Latihan Cobra Gold 2017 berlangsung dari tanggal 14 s.d. 24 Februari 2017 yang diikuti 8.339 peserta dari 7 negara peserta dan negara-negara pengamat yaitu Republik China, India, Brunei, Australia, Bangladesh, Nepal, Uganda, Pakistan, Nigeria, Mongolia, United Kingdom, Sri lanka, Chili, Birma dan United Arab Emirat.

Latihan Bersama Multilateral yang diikuti TNI dalam latihan “Cobra Gold 2017” adalah Staff Exercise, Engineering Civic Action Program (ENCAP), Senior Medical TTX and Symposium, Medical Senior Leader, Symposium Senior Leader Seminar dan Senior Leader Seminar.

TNI mengirimkan 41 peserta terdiri dari Staffex 30 personel, Engineering Civic Action Program (ENCAP) 5 (lima) personel, Senior Medical TTX and Symposium yaitu Letkol Laut (K) dr. Danny Danandjaja, M.Kes dan Letkol (Kes) dr. Veronica Galih Gunarsih. Medical Senior Leader Symposium yaitu Brigjen TNI dr. Asrofi Sueb Surachman, Sp. BP (RE)-K, MARS, dan Kolonel Ckm dr. Nirawan Putranto, Senior Leader Seminar yaitu Waasrena Kasal Laksma TNI M. Ali dan satu personel Liaison Officer (LO) yaitu Letkol Laut (P) Amrin Rosihan Hendratomo, S.E.

Upacara pembukaan Cobra Gold 2017 tanggal 14 Februari 2017 dipimpin langsung Panglima Angkatan Bersenjata Thailand (Chief Defense Force) General Surapong Suwana-Adth, Commander of US PACOM Admiral Harry Harris dan Ambassador Amerika di Thailand Mr. Glyn Travies.

Kabidpeninter Puspen TNI
Letkol Laut (KH) Drs. Edys Riyanto, M.Si.

   Poskota  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...