lustrasi KRI |
Latihan taktik serangan Kapal Cepat Rudal pada peperangan Anti Kapal Permukaan yang diselenggarakan oleh Satkat Koarmatim ini, bertujuan untuk mempertahankan, memelihara dan meningkatkan keterampilan dan profesionalisme prajurit Satkat Koarmatim. Kegiatan ini diikuti oleh 204 orang prajurit dari satuan kapal tersebut.
Latihan tersebut, dilaksanakan dalam dua tahap, yaitu tahap Klasikal dan tahap Tactical Game.
Untuk tahap Klasikal, dilaksanakan di Satkat Formation sedangkan untuk tahap Tactical Game dilaksanakan di Pusat Latihan Kapal Perang (Puslat Kaprang) Komando Latihan Armada RI Kawasan Timur (Kolatarmatim).
Komandan Satkat Koarmatim Kolonel Laut (P) Syufenri,M.Si mengatakan, bahwa sasaran dari latihan ini diharapkan prajurit unsur- unsur Satkat Koarmatim memiliki kemampuan melaksanakan prosedur taktik serangan kapal cepat rudal dan prosedur peperangan anti kapal permukaan sesuai dengan referensi dan fungsi asasi KCR.
Lebih lanjut Komandan Satkat Koarmatim mengatakan, bahwa profesionalisme prajurit akan terjaga bila terus diasah melalui latihan yang bertingkat dan berlanjut serta pengalaman di dalam penugasan.
“Latihan ini terangkai dengan latihan berikutnya, yaitu latihan Taktik Serangan Kapal Cepat Torpedo yang akan dilaksanakan minggu ke 2 bulan Juli sesuai dengan jenis kapal yang ada di Satkat Koarmatim, yaitu Kapal Cepat Rudal dan Kapal Cepat Torpedo,”tegas Komandan Satkat Koarmatim.
Dispenarmatim
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.