Sabtu, 11 Mei 2013

KRI Frans Kaisiepo-368 Hadiri IMDEX Asia 2013 di Singapura

KRI Frans Kaisiepo-368, Sabtu (11/5) bertolak dari Dermaga Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Tanjung Priok, Jakarta Utara menuju Singapura dalam rangka mengikuti IMDEX (International Maritime Defence Exhibition and Conference) Asia 2013 yang akan dilaksanakan di Changi Naval Base Republic of Singapore Navy (RSN), tanggal 13-18 Mei 2013.

Kadispen Kolinlamil, Letkol Laut (KH) Heddy Sakti A, mengatakan, selama IMDEX Asia 2013, KRI Frans Kaisiepo-368 antara lain mengikuti pameran alutsista dan teknologi. Penyelenggaraan IMDEX Asia 2013 bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan kerja sama antar negara di Asia Fasifik, dalam rangka mewujudkan stabilitas keamanan di kawasan Asia Pasifik.

Keikutsertaan KRI Frans Kaisiepo-368 dalam IMDEX Asia 2013 ini selain dapat menambah pengetahuan dan wawasan juga dapat meningkatkan profesionalisme prajurit TNI Angkatan Laut.

Sebelumnya, KRI Frans Kaisiepo-368, berada di Dermaga Kolinlamil, Tanjung Priok, Jakarta Utara, sejak hari Rabu hingga Sabtu (8-11/5), dalam rangka persiapan mengikuti International Maritime Defence Exhibition and Conference (IMDEX) Asia 2013.

Komandan KRI Frans Kaisiepo-368, Letkol Laut (P) Arief Badrudin, mengatakan KRI KRI Frans Kaisiepo-368 sebelumnya bertolak dari Surabaya, Senin (6/5) menuju Jakarta. Selama perjalanan menuju Jakarta telah melaksanakan beberapa latihan baik teori maupun praktek.

Di Jakarta, kata Arief Badrudin, dilakukan koordinasi dengan Mabes TNI AL, Mako Kolinlamil dan pihak terkait guna pelaksanaan mengikuti IMDEX Asia 2013. Selama berada di Dermaga Kolinlamil, KRI Frans Kaisiepo-368 juga menerima kunjungan/open ship, baik dari anggota maupun keluarga TNI Angkatan Laut, untuk melihat dan berinteraksi dengan ABK KRI Frans Kaisiepo-368. KRI Frans Kaisiepo merupakan salah satu KRI milik TNI Angkatan Laut yang memiliki kelengkapan peralatan teknologi modern.

   Jurnas  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...