Selasa, 13 Januari 2015

CVR AirAsia Sudah Ditemukan, Tinggal Diangkat

Petugas KNKT membuka kotak yang berisi rekaman data penerbangan Flight Data Recorder (FDR) salah satu dari bagian kotak hitam QZ8501 di kantor KNKT, Jakarta, Senin, 12 Januari 2015. FDR akan dibuka dan diteliti di laboratorium dengan beberapa saksi dari Mabes TNI dan negara lain. (CNN Indonesia/Safir Makki)

Badan SAR Nasional (Basarnas) memastikan telah menangkap sinyal yang dipancarkan oleh Cockpit Voice Recorder (CVR) AirAsia QZ8501 pada Selasa (12/1). Kepala Basarnas Marsekal Madya F.H. Bambang Soelistyo mengatakan, lokasi sinyal CVR ditangkap tidak jauh dari tempat penemuan Flight Data Recorder (FDR) pada pagi hari ke-16 operasi.

"CVR sinyal 'ping'nya sudah ditangkap. Posisi tidak jauh dari lokasi FDR yang sudah dievakuasi. Ditemukan atas kerja sama dari kapal-kapal di area. Ada KN Baruna Jaya, KN Jadayat, Kapal Java Prima," ujar Soelistyo di Kantor Pusat Basarnas, Jakarta, Senin (12/1). Meski sudah ditemukan, namun tim penyelam belum dapat mengangkat alat rekaman pembicaraan di kokpit itu.

Direktur Operasional Basarnas Marsekal Muda SB. Supriyadi sebelumnya telah menyampaikan hasil operasi yang sama dengan pemaparan Soelistyo pada Selasa sore (12/1).

Seperti dikutip dari detik.com, Supriyadi mengatakan bahwa tim penyelam di lapangan sudah melihat posisi CVR yang saat ini berada di bawah himpitan sayap pesawat. Diperkirakan CVR QZ8501 berjarak 20 meter dari lokasi ditemukan FDR. Namun, proses evakuasi belum dilakukan karena sayap pesawat berat menimpa CVR.

Soelistyo mengatakan, proses pengangkatan CVR dari dasar laut direncanakan dilakukan, Selasa pagi (13/1) pukul 06.00 WIB. Pengangkatan CVR akan dilakukan dengan menggunakan peralatan bantu berupa lifting bag, seperti apa yang telah disampaikan Supriyadi.

Adapun pada Senin malam (12/1) ini, FDR QZ8501 telah sampai di Jakarta. Alat rekam sistem penerbangan pesawat tersebut dibawa ke Jakarta oleh Panglima TNI Jenderal Moeldoko dan Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Tatang Kurniadi dari Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Senin sore.

Pesawat AirAsia dengan nomor penerbangan QZ 8501 rute Surabaya-Singapura diketahui hilang kontak sejak 28 Desember 2014. Pesawat yang baru terbang beberapa waktu tersebut membawa 162 penumpang termasuk pilot, awak kabin, dan teknisi.

Dua hari berselang, 30 Desember, Tim SAR yang dikomando oleh Basarnas menemukan serpihan pesawat dan sejumlah penumpang pesawat dalam keadaan meninggal. Pencarian dan evakuasi terus dilakukan hingga telah memasuki hari ke-16.(rdk/obs)

  CNN  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...