Sabtu, 07 Januari 2023

[Global] 29 Orang Tewas Setelah Penangkapan Anak Gembong Narkoba El Chapo

Sejumlah kota basis kartel Sinaloa dikabarkan rusuhKota Culiacan di Meksiko bak medan perang usai putra pemimpin gembong narkoba Sinaloa El Chapo, Ovidio Guzman, ditangkap polisi, Kamis (5/1). (Juan Carlos CRUZ / AFP)

Sebanyak 29 orang tewas dalam penangkapan kartel narkoba Meksiko Ovidio Guzman di bagian utara Sinaloa, Meksiko. Ovidio Guzman merupakan anak gembong narkoba El Chapo.

Dari 29 korban tewas, 19 orang merupakan anggota geng Guzman dan 10 personel militer.

Pasukan keamanan Meksiko berhasil menangkap Guzman (32) pada Kamis (5/1) dini hari.

Menteri Pertahanan Meksiko Luis Cresencio Sandoval mengatakan Guzman dibawa dengan helikopter dari rumah tempat dia ditangkap ke ke Mexico City, sebelum dibawa ke penjara federal dengan keamanan maksimum.

Proses penangkapan tidak berjalan dengan mudah. Kartel Sinaloa disebut memberikan dan membuat kekacauan di sekitar Culiacan, ibu kota Sinaloa.

Sandoval menyebut dua puluh satu orang ditangkap selama operasi penangkapan tersebut. Ia juga menambahkan tidak ada laporan tentang kematian warga sipil selama penangkapan.

Presiden Meksiko Andres Manuel Lopez Obrador mengatakan tidak ada rencana segera untuk mengekstradisi Guzman ke Amerika Serikat, tempat ayahnya berada di penjara keamanan maksimum.

"Unsur-unsur (kasus) harus disajikan dan hakim di Meksiko yang memutuskan," kata Lopez Obrador, seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (7/1).

Wilayah Sinaloa di pantai Pasifik Meksiko kini masih dijaga ketat oleh aparat keamanan untuk melindungi masyarakat. Sandoval menyebut pihaknya bahkan menerjunkan bahkan mengirim 1.000 personel militer tambahan ke wilayah tersebut pada hari ini (7/1).

Pada 2019, operasi yang gagal untuk menangkap Guzman berakhir dengan kritikan keras bagi pemerintahan Lopez Obrador.

Pada saat itu, pasukan keamanan sempat menahan Guzman sebentar. Namun, reaksi keras dari loyalis kartel dan otoritas terkemuka muncul dan meminta pemerintah untuk segera membebaskannya untuk mencegah balas dendam dari anak buah Guzman. (lom/mik)

  💂 CNN  

Baku Tembak di Pegunungan Bintang Papua

⦿ Tiga Anggota Polri Terluka Kena Peluru KKBIlustrasi baku tembak antara aparat dengan KKB Papua pecah. [Antara]

Tiga anggota polisi, Sabtu, dilaporkan terkena tembakan dalam kontak tembak dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabiding Lokasi III, Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang (Pegubin), Papua.

Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri kepada ANTARA, di Jayapura, Sabtu, membenarkan terjadi kontak tembak aparat kepolisian dengan KKB hingga mengenai tiga orang personel Polri.

Dari laporan yang diterima, insiden tersebut berawal saat adanya laporan dari tukang ojek yang mengaku telah terjadi pemalangan di dekat SMKN setempat diduga dilakukan KKB yang terlihat membawa tiga pucuk senjata api laras panjang.

KKB sempat menembaki saksi, namun tidak kena dan melaporkan insiden yang dialaminya ke polres setempat.

Kemudian anggota TNI-Polri ke tempat kejadian perkara (TKP) hingga terjadi baku tembak hingga menyebabkan tiga personel Polri terluka.

Adapun personel Polri yang terluka yaitu Briptu F Romsumbre terkena tembakan di lengan kanan atas, Ipda Jenudin alami luka tembak di telinga kanan, dan Brigpol Freying J terkena serpihan peluru di bagian tangan.

"Mereka sudah mendapat penanganan medis di RSUD Oksibil," kata Irjen Pol Fakhiri.

Ketika ditanya KKB itu, Kapolda Papua mengaku dari laporan terungkap pelaku dari kelomok Yurpinus Kalakmabin.

Saat ini anggota TNI-Polri masih bersiaga, kata Irjen Pol Fakhiri.

  💂 antara  

Kapal Cepat 24 Tesco

Akan perkuat TNI AD FIC 24 Tesco (ist)

Akhir tahun 2022, Perusahaan Tesco Indo Maritim menguji coba kapal cepat pesanan TNI AD.

Kapal ini dipesan tahun 2021 lalu, bernama FIC (Fast Interceptor Craft) dengan panjang 24 meter.

Nantinya kapal cepat ini akan digunakan oleh  kesatuan Yonbekangad (batalyon perbekalan angkatan darat).

  Spesifikasi FIC 24 : 

★ Laju maximal : 50 Knot
★ Laju jelajah : 27 Knot
★ Kru : 5 orang
★ Pasukan : 31 orang bersenjata lengkap
★ Senjata RCWS : 12,7mm dan 7,62mm

Pada bagian buritan dirancang berbentuk slipway untuk meluncurkan 1 unit perahu RHIB atau 2 unit jetski.

FIC 24 Tesco ini akan melengkapi kapal serbu TNI-AD yang sudah ada, yaitu KMC komando yang juga buatan PT. Tesco Indo Maritim.



  ★
Indonesia Teknologi  

[Video] Perihal Alutsista Buatan China

Liputan Sobat militer https://photo.weaponsystems.net/image/s-carousel/n-sh_cor_type056_p03.jpg/--/img/ws/sh_cor_type056_p03.jpgChinese Type-056 (NATO: Jiangdao) class corvette. [WeaponSystems.net]

Muncul rencana untuk mengakuisisi korvet bekas asal Cina/ alutsista buatan China, di mana diduga kuat kapal perang dimaksud adalah Type 056.

Pertanyaannya, apakah tepat Indonesia mengandalkan senjata-senjata buatan Cina/Alutsista Buatan China untuk mengamankan kepentingan nasional?

  Berikut video dari Youtube : 


  🎥 Youtube  

Jumat, 06 Januari 2023

F-16 TS-1612 Pesawat Ketujuh Rampung Diupgrade

✈️ Siap Perkuat Skadron Udara 3 Lanud Iswahyudi✈️ Pesawat tempur F-16 TS-1612 selesai menjalani upgrade dan siap perkuat Skadron Udara 3 Lanud Iswahyudi Magetan (TNI AU)

F-16 dengan tail number TS-1612 telah selesai upgrade. Jet tempur pabrikan Lockheed Martin, Amerika Serikat ini siap memperkuat Skadron Udara 3 Lanud Iswahyudi Magetan, Jawa Timur.

Tujuh unit F-16 sudah selesai upgrade dengan program Falcon Star-eMLU yang dikerjakan oleh Skadron Teknik 042 Lanud Iswahjudi. Kini, tersisa tiga pesawat lagi yang masih menjalani proses upgrade.

Komandan Lanud Iswahjudi Marsma TNI Irwan Pramuda pada saat serah terima F-16 TS-1612 ini menyampaikan apresiasi Tim Falcon STAR-eMLu atas dedikasi para anggota. Irwan turut bangga atas kerja keras tim yang tergabung dalam proyek sehingga upgrade pesawat F-16 TS-1612 ini dapat selesai sesuai jadwal yang ditetapkan.

Pesawat ini akan menambah kekuatan operasional Skadron Udara 3 yang nantinya akan menambah kemampuan tempur Lanud Iswahjudi dengan segala kelebihan yang didapat dari upgrade melalui program Falcon STAR-eMLu ini,” tegas Irwan, Jumat (6/1/2023).

Melalui Falcon STAR-eMLU ini selain service life dan kemampuan avionic serta persenjataan pesawat yang meningkat secara signifikan, program ini memberikan benefit lain. Benefit tersebut adalah peningkatan kemampuan SDM, khususnya kemandirian para teknisi dalam melaksanakan pemeliharaan hingga tingkat berat dan bahkan hingga factory level.

Turut hadir dalam serah terima pesawat F-16 TS-1612 ini Danwing Udara 3 Kolonel Pnb GM. Yoga Ambara, Kadislog Lanud Iswahjudi Kolonel Tek Wibowo, Danskatek 042 Letkol Tek Andi Sukmawan Wira A, Danskadron Udara 3 Letkol Pnb Pandu Eka Prayoga dan personel Skatek 042 Lanud Iswahjudi.

Diketahui, Enhanced Mid-Life Upgrade (EMLU)/ Falcon Star Project bisa meningkatkan performa pesawat hingga bisa terbang sampai 8.000 jam. Pun, tergantung penggunaan dari pihak Lanud Iswahjudi.

Selama ini proses upgrade memang dilakukan oleh teknisi dari TNI AU dan dibantu oleh PT DI. Pun, Lockheed Martin selaku pihak yang diajak kerjasama, turut dilibatkan untuk membantu.

Setidaknya ada lima dari pihak Lockheed Marten yang membantu proses upgrade. Teknisi TNI AU dilibatkan agar ilmu upgradenya bisa utuh. [fiq/beq]

  ✈️
Berita Jatim  

Pinjaman Luar Negeri dan Sketsa Pasar Pertahanan Indonesia

⚓️ Opini Alman Helvas Ali FREMM Bergamini class, kapal frigat yang diminati Indonesia [RID]

Pinjaman Luar Negeri (PLN) masih menjadi andalan Indonesia dalam pelaksanaan program modernisasi kekuatan pertahanan dan tradisi ini telah berlangsung sejak era Orde Baru. Mayoritas PLN berasal dari institusi lembaga keuangan komersial seperti lembaga penjamin kredit ekspor dan kreditor swasta asing daripada berasal dari pinjaman bilateral atau multilateral.

Kebijakan pemerintah mengandalkan PLN berangkat dari fakta bahwa pemerintah tidak mampu menyediakan anggaran belanja modal pada APBN Kementerian Pertahanan dalam jumlah besar, di mana nilai anggaran tersebut hanya berkisar 30% dari total anggaran kementerian itu. Belanja modal selalu kalah oleh belanja pegawai, apalagi dalam lima tahun terakhir TNI gemar membuat organisasi baru sehingga prestise pangkat jenderal atau ekuivalen mengalami degradasi.

Apabila pada periode kedua Presiden Susilo Bambang Yudhoyono angka PLN yang disetujui adalah US$ 6,55 miliar, maka selama pemerintahan Presiden Joko Widodo dari 2015 sampai 2022 telah disetujui PLN sekitar US$ 22,2 miliar untuk modernisasi kekuatan pertahanan. Sehingga pada jangka waktu 2010-2022 pemerintah telah menyepakati PLN senilai US$ 28,75 miliar guna memenuhi target Minimum Essential Force (MEF).

Nilai demikian akan bertambah kalau masih terdapat ruang fiskal pada tahun anggaran 2023 dan 2024, sebab tersisa US$ 6,2 miliar alokasi PLN yang belum mendapatkan Penetapan Sumber Pembiayaan (PSP) dari Menteri Keuangan. Total PLN niscaya menyentuh US$ 40 miliar pada 2024 jika masih ada ruang fiskal sehingga permintaan tambahan PLN bernilai US$ 5 miliar dari Kementerian Pertahanan pada akhir 2022 dapat dipenuhi oleh Kementerian Keuangan.

Pesawat Rafale Perancis yang telah dipesan Indonesia dalam beberapa kali tempo pembayaran (Dasault)

Mengacu pada informasi yang tersedia, tenor PLN yang disepakati antara Kementerian Keuangan dan pihak lender rata-rata antara 20 tahun hingga 30 tahun dengan tingkat suku bunga yang cukup kompetitif. Adapun para lender rata-rata berasal dari lembaga keuangan Eropa seperti BNP Paribas dan Credit Agricole karena sebagian besar akuisisi senjata berasal dari Benua Biru. Dalam perkembangan terakhir, lembaga keuangan Jepang pun mulai tercatat sebagai lender untuk pembiayaan belanja senjata Indonesia, antara lain karena tipe perlengkapan pertahanan yang dibeli diproduksi oleh pabrikan Jepang.

Terkait dengan PLN yang telah disetujui selama dua tahun terakhir, ke mana saja dana tersebut mengalir? Dari sisi nilai, Prancis adalah salah negara sasaran belanja Indonesia dalam jumlah yang cukup besar sejak 2021.

Program akuisisi pesawat tempur Rafale telah dua kali mendapatkan PSP dengan total US$ 4 miliar, begitu pula pengadaan pesawat angkut A400M, pesawat VIP Falcon 8X dan radar pertahanan udara GM403. Nilai itu akan meningkat drastis jika Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dan Menteri Keuangan meluluskan permintaan Menteri Pertahanan untuk tambahan alokasi PLN untuk jet tempur buatan Dassault Aviation sebesar US$ 4,1 miliar.

Begitu pula apabila Kementerian Pertahanan memilih Naval Group untuk memasok kapal selam diesel elektrik ke Indonesia dan program itu mendapatkan PSP dari Menteri Keuangan. Peluang lain yang masih terbuka bagi Prancis adalah pengadaan satelit pertahanan senilai US$ 300 juta yang telah mendapatkan PSP, di mana Airbus Defence and Space nampaknya akan bersaing dengan Thales Alenia Space.

Diperkirakan, industri pertahanan Prancis akan mendapatkan kucuran dana sekitar US$ 12 miliar dari pesanan Indonesia selama jangka waktu 2021-2024 apabila anggaran tambahan untuk pesawat tempur Rafale disetujui, kapal selam kelas Scorpene dipilih oleh Indonesia dan Airbus Defence and Space mampu menyingkirkan pesaingnya.

Rudal Jarak Jauh (LORAD) Hisar-Siper buatan Turki bisa mencapai 100km (Aselsan)

Turki adalah pihak berikutnya yang akan menikmati belanja senjata Indonesia, di mana pihak yang diuntungkan antara lain Havelsan, Roketsan, Baykar dan TAIS. Dibandingkan dengan Prancis, nilai kontrak pengadaan senjata dari Turki di semuanya di bawah US$ 500 juta per kegiatan.

Menurut kalkulasi, nilai total PSP yang terkait dengan pengadaan senjata dari Turki sejauh ini sekitar US$ 1,5 miliar dan angka tersebut masih mungkin bertambah hingga 2024 namun tidak akan meningkat secara tajam. Dengan kata lain, terdapat jurang yang cukup lebar antara nilai total belanja senjata Indonesia ke Turki dibandingkan dengan kegiatan serupa dengan Prancis.

Turki merupakan pemain baru dalam pasar pertahanan Indonesia dan baru melakukan penetrasi pasar secara masif sejak 2020. Sebelumnya, kehadiran industri pertahanan Turki di Indonesia dipelopori oleh FNSS melalui pengembangan bersama tank medium Harimau yang berbasis pada keluarga kendaraan lapis baja Kaplan.

Penetrasi masif industri pertahanan Turki dalam tiga tahun terakhir tidak lepas dari lobi jaringan industri pertahanan Turki ke Kementerian Pertahanan. Selain Prancis, Turki merupakan salah satu negara yang beberapa kali dikunjungi oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto sejak menjabat pada 23 Oktober 2020.

Dari sisi nilai kontrak, Italia dapat melampaui peringkat Turki apabila Kementerian Keuangan menyetujui pembiayaan € 4,1 miliar untuk akuisisi enam fregat FREMM. Sampai saat ini nasib pengadaan fregat FREMM yang kontraknya telah ditandatangani pada 4 Juni 2021 tergantung pada Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas dan Kementerian Keuangan.

KF-21 Boramae Korea (detik)

Pada sisi lain, kredibilitas Indonesia di mata Italia juga dipertaruhkan terkait rencana pembelian fregat buatan Fincantieri tersebut. Pihak Italia nampaknya terus menekan Indonesia guna memastikan bahwa kontrak tersebut akan dieksekusi oleh Indonesia.

Korea Selatan yang pada periode kedua Presiden Yudhoyono dan periode pertama Presiden Widodo sempat menikmati pesanan cukup besar dari Indonesia kini berada di peringkat bawah pasar pertahanan Indonesia. Sejak 2021, Indonesia hanya membelanjakan US$ 240 juta untuk pengadaan pesawat Lead-In Fighter Trainer (LIFT) T-50, sementara kontrak pembelian gelombang kedua kapal selam DSME Type 209 macet karena Indonesia tidak puas dengan kondisi kapal selam gelombang pertama.

Mengacu pada Blue Book 2020-2024, nampaknya Indonesia tidak mempunyai minat untuk membelanjakan PLN dalam jumlah besar ke Korea Selatan dibandingkan periode-periode sebelumnya. Berdasarkan tataran empiris, Korea Selatan memiliki kekuatan pada industri dirgantara dan kelemahan pada industri maritim, di mana Indonesia adalah korban dari kelemahan industri maritim tersebut.

Pemain besar dalam pasar pertahanan global yaitu Amerika Serikat belum menunjukkan tajinya di pasar Indonesia dalam beberapa tahun terakhir. Sejauh ini PSP yang disetujui untuk berbelanja senjata buatan Amerika Serikat baru sebatas sejumlah rudal untuk pesawat tempur F-16 Indonesia.

Pada 2015-2020, Indonesia berutang US$ 500 juta kepada sindikasi finansial untuk mendatangkan lima pesawat angkut C-130J-30 dari negara itu. Rencana akuisisi F-15EX yang akan memakai skema Foreign Military Sales (FMS) sampai sekarang masih penuh tantangan karena Indonesia harus mencari solusi dalam pembiayaan program tersebut. (miq/miq)

 ⚓️  CNBC  

[Global] Kronologi Baku Tembak di Bandara Meksiko

 Usai Anak El Chapo DitahanPasukan militer menangkap putra gembong narkoba El Chapo, Ovidio Guzman, ditangkap pekan ini (ABC)

Baku tembak pecah di bandara Kota Culiacan, Meksiko, Kamis (5/1).

Pasukan militer dan gangster pengedar narkoba saling tembak setelah putra gembong narkoba El Chapo, Ovidio Guzman, ditangkap pekan ini.

David Tellez, seorang saksi mata, mengungkapkan insiden itu terjadi beberapa saat setelah pesawat militer Meksiko mendarat di bandar udara tak jauh dari pesawat penumpang Aeromexico yang ia tumpangi bersama anak dan istri.

Tellez mengatakan ia mulanya diberitahu anaknya bahwa ada pesawat militer yang baru saja mendarat di samping pesawat mereka. Saat itu, pesawat Tellez hendak lepas landas.

Namun tiba-tiba, suara letusan tembakan terdengar keras di bandar udara tersebut.

"Saat akan lepas landas, kami mendengar letusan senjata api beberapa kali dan amat dekat dengan pesawat. Kami pun langsung tiarap," kata Tellez seperti dikutip Reuters.

Aksi tembak-menembak itu diduga kuat buntut penangkapan Guzman. Dia merupakan anak gembong narkoba ternama, El Chapo.

Tellez berujar dirinya sudah sempat curiga ketika petugas keamanan bandara meminta para penumpang cepat-cepat masuk ke dalam pesawat. Dia sempat melihat sejumlah blokade ketika sampai di bandara pada pukul 08.24 waktu setempat.

Kerusuhan melanda di kota Mexico (Getty Images)

Saat itu, penangkapan Guzman belum dikonfirmasi dan otoritas setempat tak memberikan keterangan apa pun.

"Pihak otoritas tak mengatakan apa pun saat itu," ucapnya.

Dalam situasi tegang itu, Tellez mengaku bersembunyi di dalam toilet pesawat bersama keluarganya.

Sebab saat itu ada kabar bahwa salah satu anggota gangster Sinaloa berada di dalam kabin pesawat yang mereka tumpangi. Belakangan ia mengetahui bahwa kabar itu tidak benar.

Tellez juga sempat mengambil video kala pesawatnya akan lepas landas. Video itu menampilkan dua pesawat militer mirip pesawat tempur dan truk militer di landasan pacu. Tak lama, suara tembakan pun bergema di kejauhan.

Video itu lantas beredar di media sosial. Namun tak diketahui siapa menembak siapa dalam insiden tersebut.

Meski terjadi baku tembak tersebut, pihak Aeromexico melaporkan tak ada seorangpun dalam penerbangan mereka yang terluka.

Bandara Culiacan juga ditutup tak lama usai insiden meletus.

Pada Kamis (5/1), pihak militer Meksiko menangkap Guzman. Penangkapan itu dilakukan menjelang kunjungan Presiden AS Joe Biden ke negara tersebut.

Penangkapan Guzman pun menyulut kerusuhan di sejumlah kota terutama di basis-basis Sinaloa. Para anggota kartel itu marah atas penangkapan anak bos mereka. (blq/bac)

  💂 CNN  

Lembaga Asing Sengaja Giring Pengungsi Rohingya ke Aceh

https://ichef.bbci.co.uk/news/800/cpsprodpb/141A/production/_116664150_antarafoto-pengungsi-rohingya-terdampar-24062020-rmd-4.jpgPengungsi etnis Rohingya berada di atas kapal KM Nelayan 2017.811 milik nelayan Indonesia di pesisir Pantai Seunuddon. Kecamatan Seunuddon, Aceh Utara. (antara)

K
ementerian Luar Negeri RI menduga sejumlah pihak asing sengaja mengarahkan pengungsi Rohingya ke Aceh sebagai tempat persinggahan sementara.

Berdasarkan analisis Kemenlu, imigran Rohingya itu awalnya terkonsentrasi di kamp pengungsian di Bangladesh.

Namun, lokasi itu saat ini sudah kelebihan kapasitas. Banyak pengungsi kemudian berupaya mencari suaka ke Malaysia lewat kelompok-kelompok kecil atau sindikat perdagangan manusia.

Pengungsi Rohingya itu rela membayar sejumlah uang untuk bisa melakukan perjalanan lewat laut dengan tujuan utama ke Malaysia.

Di atas kapal, mereka dibekali alat GPS yang langsung terkoneksi ke sejumlah lembaga internasional, baik itu LSM maupun kedutaan besar.

"Mereka punya koneksi dan jaringan di Aceh. Mereka dipandu dengan GPS. Indonesia ini jadi lokasi mereka sementara. Mereka melakukan drop out lalu mereka diselundupkan ke Malaysia oleh kelompok-kelompok kecil," kata Direktur Hak Asasi Manusia (HAM) Kemlu RI, Achsanul Habib, saat rapat dengan DPR Aceh, Rabu (4/1).

"Kita juga melihat koordinat GPS mereka itu juga dimiliki oleh badan internasional, LSM, LSM internasional, dan pemerintah negara asing lewat duta besar. Koordinat mereka tercatat dan disebarkan, termasuk pergerakan mereka di tengah laut," ucapnya.

Menurut Achsanul, kelompok sindikat perdagangan manusia ini sengaja mengarahkan pengungsi Rohingya ke Indonesia karena sejumlah negara lain menolak mereka.

Di Indonesia, mereka ditolong dengan prinsip kemanusiaan. Kebijakan Indonesia itu dimanfaatkan oleh para penyelundup manusia.

"Indonesia dengan UU kedaruratan masih ditolong dengan prinsip kemanusiaan. Namun, ini juga sering dimanfaatkan atau disalahgunakan oleh kelompok lain itu," ucapnya.

  Bentuk satgas 

Mendengar pemaparan ini, Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) pun mendorong pembentukan satgas penanganan pengungsi di Aceh.

Pembentukan satgas ini dinilai penting lantaran Aceh kerap menjadi tujuan pengungsi ilegal, baik dari negara asal Somalia, Afghanistan, Myanmar, maupun kawasan lainnya.

Para pengungsi yang menggunakan berbagai modus agar dapat berlabuh ke Aceh itu juga hanya menjadikan daerah ini sebagai lokasi transit ke negara tujuan mereka.

"Kita menyepakati pembentukan satgas penanganan pengungsi Rohingya di Aceh, sementara menyangkut penganggaran akan didiskusikan lebih lanjut dalam hal ini Pemerintah Aceh dan Satgas Pemerintah Pusat," kata Ketua Komisi I DPR Aceh, Iskandar Usman Alfarlaky.

Ia juga mendesak pemerintah pusat untuk melakukan revisi Perpres Nomor 125 Tahun 2016 agar pemerintah daerah bisa menangani pengungsi Rohingya lebih lanjut.

Pemerintah Aceh juga diminta segera mempercepat pembentukan Satgas Penanganan Pengungsi dan berkoordinasi dengan Satgas Pusat.

"Secara kemanusiaan, semua lintas sektoral di Aceh tetap memfasilitasi kehadiran etnis Rohingya ini dengan batas waktu tertentu," tuturnya.

"Selanjutnya, pengungsi ini akan ditangani oleh UNHCR dan IOM. Mereka bersinergi dengan lembaga dunia lainnya untuk menempatkan para pengungsi kepada negara penerima suaka politik."

Dia menjelaskan bahwa setelah Satgas dibentuk, nantinya akan dilakukan rapat koordinasi lanjutan untuk membahas penanganan pengungsi Rohingya di Aceh.

"Kami dari DPR Aceh tetap menunggu progres pada kesempatan pertama, apakah Satgas itu sudah dibentuk, SK-nya sudah dibentuk. Kita juga akan terus menunggu informasi perkembangan kebijakan dari pemerintah pusat terkait penanganan pengungsi Rohingya di Aceh," ucapnya. (dra/has/bac)

  ★ CNN  

CIRNOV UAD Kunjungi DAHANA

 Pererat Kerjasama Rudal 
https://1.bp.blogspot.com/-Y-SCo0WPA_U/X8JntxaqttI/AAAAAAAAM8I/wnWkEb3i__IKMqBJ_28CCx_pq6Q1JUArACLcBGAsYHQ/s399/Rudal-Merapi-Anti-Pesawat-Terbang-Buatan-Anak-Bangsa-news.uad.ac.id.jpgRudal Merapi [UAD]

K
epala Pusat Riset Center for Integrated Research and Innovation (CIRNOV) Universitas Ahmad Dahlan, Hariyadi beserta rombongan mengunjungi PT DAHANA. Direktur Utama Wildan Widarman secara langsung menyambut kedatangan CIRNOV UAD di Smartroom Kampus DAHANA Subang, Kamis, 5 Januari 2023.

Dalam sambutannya, Wildan menyampaikan bahwa pola kolaborasi saat ini sangat penting untuk mendukung kemandirian industri pertahanan.

Oleh sebab itu, kami sebagai bagian dari DEFEND ID yang berfokus pada energetic materials dan aplikasinya sangat mendukung dan terbuka pada program kerjasama riset dan pengembangan rudal serta roket bersama CIRNOV Universitas Ahmad Dahlan,” ungkap Wildan.

Bagi DAHANA, CIRNOV UAD bukanlah nama baru, perusahaan bahan peledak tersebut sering melakukan kolaborasi dengan CIRNOV di bidang penelitian teknologi Alpalhankam, beberapa hasil kolaborasi riset juga telah mencapai tahap uji coba, seperti uji coba Rudal Kodok dan Rudal Merapi keduanya merupakan jenis Rudal Panggul.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgqPVdxyRuU8Mi6PX3Vht9hKfX1vbNpRzabMto3tg-dFgwWcf53LyKlwUJuib1pa7AcxouTlquq__XWRfhpFQWCm-NVvqg8GfDZNHjgqnxylqflY_tTeiMoimOJVq04Ph-WxRwpYYUuyuDq9xgJ5L4_Pwsl3-EbiDSKpt8VLqvwl2hIFD0NwLEXFXikPg/s1000/Rudal%20Kodok%20UAD_AL.DIY-D19.jpgUji coba Rudal Kodok (ist)

Sementara itu, menurut Hariyadi, CIRNOV UAD dan DAHANA terhitung merupakan salah satu pelopor teknologi rudal di Indonesia yang mulai dirintis sejak tahun 2012.

Rudal Panggul ini merupakan misil dengan kemampuan peluru kendali yang dapat menargetkan musuh secara presisi. Dengan berbagai kemampuannya, rudal panggul dapat membuat peperangan berjalan lebih efektif.

Keberadaan rudal panggul bagi Indonesia sangat penting jika menengok perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina, ribuan rudal panggul telah ditembakkan oleh masing-masing Negara untuk membela kepentingan Negaranya. Oleh sebab itu, Hariyadi juga menegaskan pentingnya kerjasama antar elemen anak bangsa untuk mewujudkan kemandirian Alpalkankam seperti teknologi rudal panggul.

  ★
Dahana  

Kamis, 05 Januari 2023

KSAU Serahkan Pesawat Jet Falcon 7X dan 8X ke Skadron Udara 17 Halim

✈ Perkuat TNI AU ✈ KSAU lakukan tradisi siraman jet Falcon 7X dan 8X [dispenau]

Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo didampingi Ketum PIA Ardhya Garini, Nyonya Inong Fadjar Prasetyo hari ini secara resmi menyerahkan 2 pesawat jet VVIP jenis Falcon 7X dan Falcon 8X buatan Dassault Aviation Perancis kepada satuan Skadron Udara (Skadud) 17 TNI Angkatan Udara.

Penyerahan pesawat bisnis jet TNI Angkatan Udara itu diawali dengan doa bersama, yang dilanjutkan dengan penyematan logo Skadron Udara 17, serta pemecahan kendi dan penyiraman air bunga di hidung pesawat yang merupakan tradisi penerimaan pesawat di lingkungan matra udara.

KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dalam amanatnya mengatakan, tradisi penyambutan pesawat baru merupakan doa untuk para pilot dan kru pesawat Falcon 7X dan 8X Skadron Udara 17, agar diberikan keselamatan dalam mengoperasikan pesawat Falcon 7X dan 8X.

"Kepada seluruh kru, segera menyesuaikan dalam mengoperasikan pesawat Falcon 7X dan Falcon 8X. Teruslah belajar dan tingkatkan penguasaan pesawat Falcon 7X dan Falcon 8X," kata KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dalam keterangan resmi yang diterima VIVA Militer, Rabu, 4 Januari 2023.

Lebih jauh Fadjar menambahkan, Pesawat Falcon 7X dan 8X akan dioperasionalkan untuk mendukung komando dan pengendalian pimpinan TNI, TNI AU, maupun lembaga negara lainnya dalam menjalankan tugas kenegaraan.

Dalam kesempatan itu, Kasau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Presiden RI Joko Widodo yang telah menyetujui penambahan alutsista modern bagi TNI AU.

Menurut Fadjar, kehadiran kedua pesawat merupakan salah satu upaya mewujudkan TNI AU menjadi Angkatan Udara yang disegani di kawasan.

Sebagaimana diketahui, kedua pesawat buatan Perancis itu telah datang ke Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta pada hari Selasa, 27 Desember 2022 lalu. Sebelumnya, pesawat angkut VVIP/VIP TNI AU bermesin jet ini, diterbangkan dari Perancis menuju Dubai UEA pada tanggal 26 Desember 2022.

Kemudian melanjutkan penerbangan ke Indonesia dan tiba di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta pada 27 Desember 2022. Kedatangan pesawat jet VVIP TNI Angkatan Udara itu juga sempat ditinjau secara langsung Menteri Pertahanan RI Letjen TNI (Purn) Prabowo Subianto pada tanggal 28 Desember 2022 lalu.

Sejumlah pejabat utama TNI Angkatan Udara turut hadir dalam penerimaan Falcon 7X dan Falcon 8X tersebut, diantaranya Wakasau Marsdya TNI A. Gustaf Brugman dan Pangkoopsudnas Marsdya TNI M. Tony Hardjono.

  Viva.co.id  

[Global] Prancis Akan Kirim Kendaraan Tempur Ringan ke Ukraina

 AMX-10 RC Kendaraan tempur lapis baja ringan AMX-10 RC. (Getty Images)

P
residen Prancis Emmanuel Macron mengatakan pada Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bahwa pemerintahnya akan mengirimkan kendaraan tempur lapis baja ringan AMX-10 RC untuk membantu dalam perang melawan Rusia.

Rencana itu diungkapkan seorang pejabat Prancis pada Rabu (4/1/2023) setelah panggilan telepon di antara kedua pemimpin negara.

Ini adalah pertama kalinya kendaraan lapis baja buatan Barat dikirimkan untuk mendukung tentara Ukraina,” papar pejabat itu.

Berbicara kepada wartawan, pejabat itu tidak memberikan perincian tentang volume atau waktu pengiriman yang direncanakan tetapi mengatakan pembicaraan akan berlanjut mengenai potensi pengiriman jenis kendaraan lain.

Dalam pernyataan yang diposting di Telegram, Zelensky berterima kasih kepada Macron atas keputusan tersebut dan mengatakan kedua pemimpin telah "menyetujui kerja sama lebih lanjut untuk secara signifikan memperkuat pertahanan udara dan kemampuan pertahanan lainnya." Dia tidak memberikan rincian lebih lanjut.

Prancis tahun lalu memasok beberapa howitzer Caesar ke Ukraina. Macron pada Oktober juga mengatakan Paris akan menyediakan senjata pertahanan udara saat Rusia mengintensifkan serangan rudal pada infrastruktur penting.

AMX-10 buatan Prancis adalah kendaraan pengintai bersenjata dengan mobilitas tinggi, yang mampu membawa empat orang, menurut situs web Kementerian Angkatan Bersenjata Prancis.

Zelensky telah berulang kali meminta sekutu Barat memberikan kendaraan tempur yang lebih berat seperti tank Leopard buatan Jerman. (sya)

  sindonews  

[Global] Jet Tempur Jepang Pertama Kali Cegat Drone Pengintai China

✈ Drone WZ-7 Soaring Dragon. (Weibo, Baiweiflight)

Jepang meluncurkan jet tempurnya ke atas Laut China Timur setelah drone pengintai China , WZ-7, muncul di wilayah itu selama dua hari berturut-turut. Ini adalah pertama kalinya pihak berwenang Jepang melaporkan pencegatan terhadap WZ-7, salah satu drone paling canggih dalam milter China.

Kementerian Pertahanan Jepang pada Minggu (1/1/2023) mengungkapkan bahwa satu drone WZ-7 - tipe yang juga dikenal sebagai Naga Terbang Tinggi - telah aktif di Laut China Timur sebagai bagian dari misi yang berlangsung dari pagi hingga sore hari waktu setempat.

Menurut pernyataan itu, drone China muncul di atas Laut China Timur, kemudian melewati Selat Miyako, yang memisahkan pulau utama Okinawa dan Kepulauan Miyako. Begitu melewati Laut Filipina, pesawat tak berawak itu terbang ke selatan Kepulauan Sakishima Jepang, lebih jauh ke barat, lalu berbalik arah dan kembali ke pulau utama Okinawa.

Sebagai tanggapan, Kementerian Pertahanan Jepang mengonfirmasi bahwa pesawat tempur dari Angkatan Udara Barat Daya Angkatan Udara Bela Diri Jepang, atau JASDF, dikerahkan untuk merespons. Laporan yang belum dikonfirmasi menunjukkan bahwa jet tempur F-15J Eagle terlibat pencegatan.

Hari Sen (2/1/2023) Kementerian Pertahanan Jepang kembali melaporkan aktivitas drone WZ-7 lainnya, dalam jangka waktu yang sama dan terbang di jalur yang mampir sama dari Laut China Timur ke Laut Filipina, mendekati Pulau Okinawa dan pulau-pulau terpencil Jepang lainnya. Seberapa dekat pesawat tak berawak itu mendekati wilayah Jepang atau zona ekonomi eksklusif Jepang tidak jelas, tetapi tidak ada indikasi bahwa WZ-7 yang dimaksud berangkat dari wilayah udara internasional.

Kementerian Pertahanan Jepang juga mengungkapkan bahwa kapal induk China Liaoning telah melewati Selat Miyako pada 1 Januari. Transit dari Laut Filipina ke Laut China Timur, kapal induk tersebut didampingi oleh kapal perusak Angkatan Laut Tentara Pembebasan Rakyat (PLAN) Tipe 055 Anshan dan Wuxi, kapal perusak Tipe 052D Chengdu, fregat Tipe 054A Zaozhuang, dan kapal pendukung tempur cepat Tipe 901 Hulunhu.

Menurut Kementerian Pertahanan Jepang, antara Rabu dan Sabtu pekan lalu, Liaoning melakukan operasi penerbangan yang melibatkan sekitar 20 peluncuran dan pemulihan pesawat tempur serta sekitar 40 lepas landas dan mendarat dengan helikopter.

"Sekali lagi, jet tempur JASDF dikerahkan untuk menanggapi aktivitas pesawat tempur di atas kapal induk. Sementara itu, antara 17 hingga 31 Desember, kapal induk PLAN menyelesaikan sekitar 320 lepas landas dan pendaratan pesawat tempur dan helikopter," menurut akun Kementerian Pertahanan Jepang seperti dikutip dari The Drive, Selasa (3/1/2023). (ian)

  sindonews  

Rabu, 04 Januari 2023

[Global] Rusia Salahkan Penggunaan Ponsel oleh Tentaranya

🚀 Sebagai Pemicu Serangan UkrainaRusia sebut penggunaan ponsel oleh tentara Moskow memicu serangan mematikan Ukraina. (FOTO/Reuters) 🚀

Kementerian pertahanan Rusia pada Rabu (4/1/2023), menyalahkan penggunaan ponsel secara ilegal oleh tentaranya atas serangan rudal Ukraina yang mematikan. Serangan itu dilaporkan menewaskan 89 prajurit.

Moskow sebelumnya mengatakan, 63 tentara Rusia tewas dalam serangan akhir pekan itu. Reaksi kementerian tersebut muncul di tengah kemarahan yang meningkat di antara beberapa komentator Rusia, yang semakin vokal tentang apa yang mereka lihat sebagai kampanye setengah hati di Ukraina.

Sebagian besar kemarahan di media sosial diarahkan pada komandan militer daripada Presiden Rusia Vladimir Putin, yang belum berkomentar secara terbuka tentang serangan yang merupakan pukulan lain setelah mundurnya pasukan Moskow dari medan perang besar dalam beberapa bulan terakhir.

Kementerian pertahanan Rusia mengatakan, empat rudal Ukraina menghantam barak sementara Rusia di sebuah perguruan tinggi kejuruan di Makiivka, kota kembar dari ibukota regional Donetsk yang diduduki Rusia di Ukraina timur.

Meskipun penyelidikan resmi telah diluncurkan, alasan utama serangan itu jelas adalah penggunaan ponsel secara ilegal oleh prajurit,” kata kementerian itu, seperti dikutip dari Reuters.

"Faktor ini memungkinkan musuh untuk melacak dan menentukan koordinat lokasi tentara untuk serangan rudal," katanya dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan tepat setelah pukul 1 pagi di Moskow.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy, yang jarang mengomentari serangan militer khusus Ukraina, tidak menyebutkan serangan itu dalam pidato video pada hari Selasa, di mana dia mengatakan Rusia akan melancarkan serangan besar untuk meningkatkan kekayaannya.

"Kami tidak ragu bahwa penguasa Rusia saat ini akan membuang semua yang mereka miliki dan semua orang yang dapat mereka kumpulkan untuk mencoba mengubah gelombang perang dan setidaknya menunda kekalahan mereka," kata Zelenskiy dalam sebuah pidato video.

Kita harus menggagalkan skenario Rusia ini. Kita sedang mempersiapkan ini. Para teroris harus kalah. Setiap upaya ofensif baru mereka harus gagal,” lanjutnya.

Militer Ukraina mengatakan telah melancarkan serangan yang mengakibatkan hilangnya peralatan Rusia dan kemungkinan personel di dekat Makiivka. Tapi itu tidak memberikan rincian lebih lanjut. (esn)

  Rusia Klaim Hancurkan HIMARS AS & Habisi 130 Tentara Asing 
Rusia klaim berhasil menghancurkan HIMARS AS di Ukraina. (Foto/Ilustrasi)

Pasukan Rusia telah menghancurkan beberapa peluncur roket HIMARS yang dipasok Amerika Serikat (AS) dan melenyapkan sejumlah pasukan Ukraina bersama dengan puluhan pejuang asing dalam rangkaian serangan terbaru. Demikian pernyataan yang dikeluarkan Kementerian Pertahanan Rusia pada Selasa (3/1/2023).

Menurut militer Rusia, dua peluncur HIMARS AS dihancurkan di stasiun kereta api Druzhkovka di Republik Rakyat Donetsk (DPR).

"Sepasang peluncur kedua terletak di dekat kota Kramatorsk yang dikuasai Ukraina, dan menembaki kota-kota DPR lainnya," tambah kementerian itu seperti dikutip dari Russia Today.

Selain itu, kata pernyataan itu, sembilan roket HIMARS dicegat di dekat garis depan di Republik Rakyat Lugansk (LPR), juga di Donbass, serta di Wilayah Kherson di sebelah utara Crimea.

"Serangan presisi Angkatan Udara Rusia pada posisi legiun asing yang berperang untuk Ukraina di dekat Kramatorsk dan Maslyakovka menghancurkan lebih dari 130 tentara bayaran asing," tambah pernyataan itu.

Militer Rusia mengklaim hingga 120 tentara Ukraina tersingkir di stasiun kereta api Druzhkovka.

Ini terjadi setelah Rusia mengkonfirmasi bahwa lebih dari 60 tentaranya tewas di kota DPR Makeyevka, ketika pasukan Kiev menargetkan gedung tempat mereka ditempatkan dengan rudal yang ditembakkan dari peluncur HIMARS AS.

Serangan itu sebelumnya telah dilaporkan oleh Menteri Penerangan republik Daniil Bezsonov, yang mengatakan itu terjadi tepat pada pukul 0:01 malam Tahun Baru.

Ukraina terus meminta lebih banyak senjata dari AS dan negara-negara Barat lainnya, sementara Moskow menegaskan bahwa pengiriman senjata asing ke Kiev tidak akan mengubah jalannya konflik dan hanya akan menimbulkan lebih banyak korban. (ian)

  🚀 sindonews  

Prabowo Ingin Tingkatkan Modernisasi Kapal Perang TNI

Menjadi 44 Unit Ilustrasi KRI TNI AL [TNI AL] ⚓️

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ingin menambah jumlah KRI TNI AL yang dimodernisasi untuk menjaga wilayah laut Indonesia. Saat ini, ada 41 kapal TNI AL yang tengah dimodernisasi oleh PT PAL Indonesia.

Dari 41 kapal perang ini, mungkin bisa bertambah menjadi 43 hingga 44 KRI,” kata Prabowo saat memberikan pengarahan kepada jajaran pejabat Eselon I dan II di Kementerian Pertahanan (Kemhan), Jakarta, Selasa (2/1/2023).

Ia pun juga meminta kepada jajarannya untuk mempercepat proses penambahan jumlah KRI yang akan dimodernisasi agar siap tempur demi menjaga pertahanan negara.

Tolong approach Mabesal. Tolong, yang sudah tidak bisa operasional, segera masuk dock. Jangan ada penghambatan birokratis,” Prabowo mengingatkan.

Sebelumnya, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono mengatakan bahwa, kesejahteraan prajurit dan pembangunan sarana prasarana harus diimbangi dengan modernisasi alat utama sistem pertahanan (alutsista).

Hal itu dikatakan Yudo saat meresmikan 16 infrastruktur milik TNI AL di Komando Latihan (Kolah) Koarmada I, Jakarta Utara, Senin 26 Desember 2022.

"Sehingga bisa merata semuanya, baik untuk alutsista, juga untuk kesejahteraan prajurit dan untuk sarana prasarana perkantoran. Sehingga nanti secara bertahap akan selaras antara validasi organisasi dengan pengelolaan organisasi," kata Yudo. (aky)

  ⚓️
Okezone  
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...