Sabtu, 04 Maret 2023

Koopssus Akan Latihan Bersama Pasukan Khusus Tentera Malaysia

 Malindo Darsasa 11AB/2023Koopssus

Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) akan mengerahkan 131 Pasukan Khusus TNI yang terdiri dari Kopassus TNI AD, Denjaka TNI AL, dan Kopasgat TNI AU dalam latihan gabungan bersama antara Malaysia dan Indonesia atau Malindo Darsasa 11AB/2023.

131 Pasukan khusus TNI yang akan dikirim dalam latihan bersama dengan Pasukan Khusus Tentera Diraja Malaysia itu baru saja menerima pembekalan materi latihan berupa FTX, Encap, Medcap di Mako Koopssus TNI, Cilangkap, Jakarta Timur pada hari Kamis, 2 Maret 2023 kemarin.

Pembekalan materi Malindo Darsasa 11AB/2023 itu disampaikan secara langsung oleh Wakil Komandan Pasukan Khusus (Wadan Passus) TNI, Brigjen TNI Marinir Supriyono yang ditunjuk sebagai Direktur Latihan.

Dalam kesempatan tersebut, Wadan Koopssus TNI Brigjen TNI Marinir Supriyono menyampaikan penekanan kepada peserta latihan bahwa latihan gabungan Malindo Darsasa antara Pasukan Khusus (Passus) TNI & Passus Angkatan Tentera Malaysia (ATM), merupakan latihan yang kesekian kalinya dilakukan bersama-sama dalam rangka mempererat hubungan kerjasama dan silaturahmi antar kedua Passus negara Indonesia-Malaysia.

"Prajurit Passus TNI harus bisa menjaga nama baik Indonesia, sebagai duta bangsa dan harus bisa menghormati budaya kearifan lokal," kata Wadan Passus TNI Brigjen TNI (Mar) Supriyono dalam keterangan resminya yang diterima VIVA Militer, Jum'at, 3 Maret 2023.

Brigjen TNI Marinir Supriyono pun berpesan kepada para prajurit TNI yang diutus dalam Latma Malindo 2023 agar jangan merasa paling hebat, walaupun Passus TNI mampu menjadi yang terbaik, tetaplah merendah dan membumi.

Yang terpenting dalam setiap kegiatan latihan adalah keamanan personil yang utama, selain material. Setiap personil (team) harus saling mengingatkan satu sama lainya dan setiap mulai/selesai kegiatan harus diawali dan diakhiri dengan berdoa, sehingga tidak ada kendala yang dihadapi pada saat pelaksanaan,” ujarnya.

  💂 Vivanews  

[RIP] Kronologi KKB Membabi Buta Menembaki TNI

😡 Praka Jumardi Gugur Saat Ingin Menolong WargaIlustrasi

Kontak tembak terjadi di Distrik Meagabume, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, pada Jumat (3/3/2023).

Dalam peristiwa tersebut menyebabkan satu orang warga tewas, satu anggota TNI gugur dan enam warga mengalami luka tembak.

Komandan Korem 172/PVB Brigjen Sugeng Widodo mengungkapkan bahwa kejadian tersebut bermula pada Jumat pukul 06.45 WIT.

Saat itu, kelompok kriminal bersenjata (KKB) tiba-tiba menyerang personel Satgas Raider Batalyon 303.

Sugeng menyebut, KKB melepaskan tembakan tidak terarah dalam jumlah yang cukup banyak.

"Mulai dari pagi, Batalyon 303 telah terjadi kontak tembak yang disebabkan di sana ada kelompok yang berseberangan itu membawa senjata dan menembak anggota kami yang ada di Sinak dengan membabi buta," ujar Sugeng, di Ilaga, Puncak, Jumat.

Serangan tersebut, sama sekali tidak mengenai personel TNI yang ada di lokasi kejadian.

Tetapi tidak lama berselang, diketahui ada seorang ibu yang terkena tembakan.

"Salah satu dari tembakan itu mengenai masyarakat, dalam hal ini mama-mama yang ada di sana," kata dia.

Mengetahui situasi tersebut, personel Batalyon 303 mencoba mengevakuasi korban yang diketahui bernama Tarina Murib ke tempat yang lebih aman dan diberikan penanganan medis.

Tetapi, di saat evakuasi, KKB kembali melepaskan tembakan dan menyebabkan salah satu anggota bernama Praka Jumardi tertembak.

"Kemudian saat kontak tembak berhenti, anggota kami berusaha membantu mama-mama yang tertembak untuk dievakuasi dan diobati. Rupanya saat mengevakuasi, salah satu anggota kami justru kena tembak di bagian kiri," kata Sugeng.

Akibat luka tersebut, Praka Jumardi mengalami luka yang parah dan terlambat memperoleh pertolongan sehingga nyawanya tidak bisa diselamatkan.

"Kondisinya kritis dan muntah darah, setelah kami evakuasi ke pos dan begitu dokter datang, (korban anggota) sudah tidak tertolong lagi sehingga dinyatakan dokter sudah tidak ada," kata dia.

Kemudian pada Jumat siang, jenazah Praka Jumardi dievakuasi ke Mimika dan selanjutnya akan diterbangkan ke Bone, Sulawesi Selatan.

Mengenai situasi di lokasi kejadian, Sugeng memastikan personel TNI-Polri terus bersiaga dan melakukan patroli agar KKb tidak berulah lagi di daerah tersebut dan masyarakat bisa kembali melakukan aktivitasnya dengan tenang.

"Aparat kami sedang melaksanakan patroli, ada juga yang konsolidasi untuk mengembalikan situasi kembali kondusif," ucap dia.

Diberitakan sebelumnya, KKB diduga menembak warga dan anggota TNI di Kampung Pamebut, Distrik Yugumuak, Kabupaten Puncak, Papua Tengah, Jumat (3/3/2023).

Total ada delapan orang yang menjadi korban, rinciannya enam orang mengalami luka tembak dan dua meninggal dunia.

Dua korban meninggal adalah seorang ibu bernama Tarina Murib dan seorang prajurit TNI Praka JM.

"Terjadi penembakan terhadap warga sipil, ada enam warga luka tembak dan satu ibu meninggal atas nama Tarina Murib," ujar Kapolda Papua Irjen Mathius D Fakhiri, di Jayapura, Jumat.

  💂 Kompas  

[Global] Polandia Berpotensi Terlibat di Proyek Jet Tempur KF-21 Korsel-Indonesia

Suasana perakitan pesawat tempur KF-21 'Boramae' di fasilitas produksi KAI. (Korea Defense)

Polandia dikabarkan bakal bergabung dalam proyek pembangunan pesawat tempur KF-21 ‘Boramae’ yang diinisiasi Korea Selatan, melalui perusahaan dirgantara Korea Aerospace Industries (KAI).

Pesawat tempur KF-21 yang dikembangkan tersebut, merupakan pesawat tempur generasi 4,5. Polandia juga berpotensi diikutsertakan dalam program tersebut, sebagai mitra asing kedua sama seperti Indonesia.

Bahkan, Desember 2022 lalu petinggi industri pertahanan Polandia menyatakan ketertarikannya untuk berkontribusi dalam proyek KF-21 ‘Boramae’. Sebastian Hwawek, Head of Polska Grupa Zbrojeniowa (PGZ SA), holding perusahaan pertahanan Polandia mengatakan, “Kami dengan senang hati jika dapat berpartisipasi dalam proyek pesawat tempur KF-21″. Pernyataan itu dikutip dari bulgarianmilitary (9/12) tahun 2022 lalu.

Menurut informasi dari PGZ, Polandia telah memulai kerja sama dengan perusahaan KAI dalam memasok pesawat serang ringan atau Light Strike Fighters (LSF) FA-50 untuk Angkatan Udara Polandia.

Dengan adanya kesepakatan antara PGZ dan KAI itu, kemungkinan akan menghasilkan kerja sama industri dalam pengembangan dan produksi konfigurasi pesawat tempur KF-21 ‘Boramae’ khusus untuk Polandia.

Diketahui, sektor industri pertahanan Polandia telah memiliki pengalaman dalam merevisi pesawat F-16 dan C-130. Sehingga berkompeten untuk mengikuti kegiatan perakitan, dan pembuatan komposisi KF-21.

Apalagi dalam kurun 2 tahun terakhir, pengadaan alat pertahanan untuk Polandia dari Korea Selatan telah melampaui 10 miliar dolar dalam hal volume pesanan. Sehingga, nilai pesanan itu bisa menjadi potensi Polandia untuk terlibat membangun KF-21.

Volume pengadaan perangkat militer buatan Korsel dari Polandia, ada sekitar 1.000 tank tempur utama (Main Battle Tank) K-2 Black Panther. Selain itu, lebih dari 648 K9 Thunder 155mm meriam Howitzer serta 48 unit FA-50 Light Strike Fighters.

Kemudian, Polandia juga memesan 238 unit roket K239 Chunmoo MLRA. Polandia juga akan mendapatkan transfer teknologi dalam lingkup pasokan tersebut.

  Program Jet Tempur KF-21 ‘Boramae’ 
Prototipe keempat berkursi tandem KF-21 Boramae sukses terbang perdana (@Fighterman_FFRC)

Program pengembangan jet tempur KF-21, yang disebut Korean Fighter eXperimental (KF-X). Sementara Indonesia menamakan proyek itu, Indonesia Fighter eXperimental (IFX).

Proyek pengembangan KF-21 ‘Boramae’ dikenal sebagai proyek pertahanan ambisius dan terbesar yang pernah dilakukan oleh Pemerintah Korsel untuk menguasai pembangunan jet tempur masa depan.

Walaupun masih tergolong jet tempur generasi 4,5, namun dari struktur dan rangka serta model desain KF-21 ‘Boramae’ sudah mendukung untuk ditingkatkan ke depannya yakni menjadi fighter jet generasi 5.

Dari segi tampilan desain, jet tempur KF-21 ‘Boramae’ sangat mirip dengan desain jet tempur mutakhir bikinan Lockheed Martin, Amerika Serikat (AS) yakni F-22 Raptor. Hanya saja, F-22 Raptor murni dibangun sebagai pejuang generasi 5.

Sebut saja soal teknologi silumannya (stealth), yang super canggih hingga membuatnya sulit untuk dideteksi radar penjejak. Bahkan harga F-22 Raptor ditaksir hingga mencapai US$ 150 juta per unit atau setara Rp 2,1 triliun.

Selain itu, Korsel telah mengalokasikan anggaran sebesar 8,8 triliun won ($ 7,1 miliar) untuk biaya pengembangan KF-21 ‘Boramae’ generasi 4,5 tersebut.

Jet KF-21 juga dirancang memiliki teknologi visibilitas sangat rendah oleh tangkapan radar lawan, bila dibandingkan dengan pesawat tempur generasi keempat. Sementara, Indonesia juga telah berkomitmen untuk berkontribusi 20 persen pada proyek tersebut.

Proyek ini dijalankan dua tahap selama 13 tahun dari 2015 hingga 2028. Fase pertama, berfokus pada pengembangan pesawat. Setelah itu fokus beralih ke pengembangan kemampuan pertempuran udara-ke-udara antara tahun 2015 dan 2026.

Kemampuan serang udara-ke-permukaan untuk melakukan operasi udara-ke-permukaan, akan dikembangkan pada tahap kedua, yang akan berlangsung antara tahun 2026 dan 2028.

Pihak KAI bakal mengirimkan 120 unit jet tempur KF-21 ‘Boramae’ ke Angkatan Udara Korea Selatan pada tahun 2032.

  ★ Ulasan  

Jumat, 03 Maret 2023

[Global] Kapal Selam Unik Inovasi Terbaru Bikinan UEA

⚓️ Kronos Prototipe kapal selam unik yang dikembangkan Uni Emirat Arab (UEA). (savunmasanayist)

Perusahaan pertahanan berbasis di Uni Emirat Arab (UEA), Highland Systems hadirkan prototipe kapal selam berdesain unik yang bernama Kronos.

Kapal selam kecil itu menjadi perhatian karena desainnya tak lazim, pada pameran industri pertahanan internasional IDEX 2023 Abu Dhabi, UEA dan pameran NAVDEX 2023.

Kapal selam Kronos menggunakan lambung hidrodinamik, yang terbuat dari bahan komposit untuk mengurangi luas penampang radar. Kronos dikembangkan sesuai dengan aplikasi sipil dan militer.

Selain itu, kapal selam Kronos didesain memiliki volume interior yang dapat menampung 10 penumpang dengan nyaman untuk melaksanakan operasi khusus.

Kapal selam kronos saat dipermukaan air. (Highland Systems)

Kronos memiliki opsi penggerak hybrid, generator (solar), baterai atau motor listrik. Sementara, spesifikasi Kronos yakni panjangnya 9 meter, lebar 7,4 meter, tinggi 2 meter dan memiliki berat jelajah maksimal 10 ton.

Kapal selam dengan 11 kursi ini, mampu mencapai kecepatan hingga 50 km/jam di bawah air dengan penggerak diesel. Jangkauannya dengan penggerak listrik adalah 2400 mil laut.

Dengan desain lambung inovatif yang secara signifikan mengurangi konsumsi bahan bakar, mengurangi batas kecepatan dan memberikan stabilitas yang unggul.

Menurut perusahaan manufakturnya, Highland Systems. Desain ini memungkinkan kapal selam Kronos bermanuver lincah seperti pesawat tempur didalam air.

Kapal selam Kronos dalam posisi menyelam (Submerged) diabadikan dari udara. (Highland Systems)

Kapal selam, yang dapat dilengkapi dengan sensor khusus sesuai kebutuhan, dapat digunakan untuk keperluan keamanan atau rekayasa untuk pengendalian jaringan pipa bawah air.

Highland Systems menambahkan, kapal selam Kronos cocok untuk operasi pasukan khusus dengan penampang radar yang rendah, kemampuan navigasi senyap dan jarak jauh.

Sesuai perencanaannya, beberapa sistem torpedo dan sonar ringan dapat diintegrasikan ke dalam Kronos untuk tujuan peperangan antikapal selam.

Namun, lapal Selam Kronos belum digunakan untuk aplikasi militer dan masih tahap pengembangan seperti yang diwartakan savunmasanayist.

 ⚓️ 
Ulasan  

Bakamla RI Siap Gelar Operasi Udara Maritim 2023

Ilustrasi KN 301 Tanjung Datu Bakamla

Bakamla RI gelar Rapat Koordinasi (Rakor) Operasi Udara Maritim “Bhuana Nusantara”, yang diadakan di Aula Ary Hasibuan Mabes Bakamla RI, Jakarta Pusat, Rabu (1/3/2023). Rapat ini dipimpin oleh Direktur Operasi Udara Bakamla RI Laksma Bakamla Ferdinand Roring, dan dihadiri jajaran Pejabat Tinggi dan Menengah Bakamla RI.

Dalam Rakor ini terdapat 4 materi yang disampaikan yaitu Peta Kerawanan, Analisa Ancaman dan Mekanisme Pertukaran Informasi; Materi Kesiapan Unsur Laut dan Gelar Operasi Laut Tahun 2023; Materi Data Anomali dan Target Kapal Operasi; serta Materi Rencana Pelaksanaan Operasi Udara Maritim “Bhuana Nusantara” Tahun 2023. Demikian keterangan dihimpun dari Dispen TNI dan Humas Bakamla RI.

Operasi akan diadakan dalam 3 periode. Periode pertama akan dilaksanakan di Zona Bakamla Tengah, periode II akan dilaksanakan di Zona Bakamla Barat. Di periode terakhir, operasi akan dilaksanakan di Zona Bakamla Barat.

Target operasi kali ini terdiri dari Illegal Fishing, Logging, and Mining, Penyelundupan (narkoba, miras, senjata, BBM, pencari suaka melalui jalur laut), Perompakan, Pencemaran laut, Pengangkatan Barang Muatan Kapal Tenggelam (BMKT), serta SAR terbatas (pencarian kapal yang terkena musibah berdasarkan perintah/kondisi aktual).

Sebagaimana dijelaskan, tujuan dari operasi ini adalah menurunkan angka pelanggaran hukum di wilayah perairan Indonesia dan wilayah yurisdiksi Indonesia. Selain itu, operasi ini juga berupaya meningkatkan waktu tanggap (response time) terhadap penanganan kejadian keamanan dan keselamatan di laut. Dengan adanya operasi ini diharapkan dapat mengurangi pemeriksaan berulang berdasarkan data aduan dari masyarakat pengguna laut.

Untuk membantu kelancaran operasi, Kolonel Bakamla David Hastiadi selaku Kasubdit Penyelenggaraan Operasi Laut Bakamla RI, memaparkan akan ada beberapa instansi yang ikut serta seperti TNI AL, KPLP, KKP, dan Polairud. Dalam rapat tersebut juga disampaikan beberapa titik lokasi rawan pelanggaran hukum berdasarkan intensitas kejadian pada tahun 2022 oleh Statistisi Ahli Madya pada Direktorat Datin Bakamla RI Kolonel Bakamla Tri Haryo.
 

  ✪
Industry  

Proyek Kedepan PAL Indonesia

⚓️ Menampilkan kapabilitas dan inovasi Miniatur LPD 163 m desain PAL Indonesia dipesan UEA. (TvOne)

PT PAL Indonesia telah menandatangani berbagai perjanjian kerja sama strategis dengan berbagai negara.

Pada bulan lalu di Abu Dahbi, PAL Indonesia telah menyetujui kerjasama dengan perusahaan UEA dalam pengembangan alutsista, seperti diungkap CEO PAL, Kaharuddin Djenot.

Perusahaan strategis UEA mendanai program pemesana kapal LPD 163 meter desain PAL dengan opsi pengembangan lebih lanjut sesuai kebutuhan militer negeri UEA.

Kerjasama ini menjadi titik awal kerja sama pengembangan alutsista dengan Uni Emirat Arab,” tutur Kaharuddin Djenod.

Kerja sama ini tidak hanya berfokus pada combat management system & integration, melainkan juga memberikan ruang berkembang bagi kedua belah pihak, khususnya PT PAL Indonesia untuk mengembangkan desain, pengembangan underwater vehicles, dan submarines, serta unmanned surface vehicle.

Sebelumnya juga di kabarkan dari negeri tetangga, Filipina juga telah memesan Strategic Sealift Vessel (SSV) 123 meter pada bulan Juni tahun 2022 sebanyak 2 unit, yang mana diminta ada perubahan minor pada platform kapal sesuai kebutuhan militer Filipina.

Nantinya kapal SSV ini diharapkan akan siap bertugas hingga sea state 6, serta kapabilitas pengoperasian perlengkapan fasilitas kapal pada sea state 4.

Upacara cutting steel atau pemotongan baja kapal frigate Merah Putih yang dilakukan di galangan kapal PT PAL Surabaya. (Ist)

Selain itu PAL Indonesia juga akan memproduksi kapal frigate Merah Putih kerjasama dengan perusahhan Inggris, Babcock.

CEO PT PAL Kaharuddin Djenod mengatakan kepada Jane's, proyek frigate Merah Putih merupakan cermin bahwa status kapal perang tersebut buatan lokal.

Dia pun memastikan seperti diberitakan sindonews, bahwa frigate akan mempunyai panjang 140 meter, bukan lagi 143 meter dan bukan juga 138 meter sebagai varian yang identik Iver Huitfeldt milik AL Denmark.

Proyek frigate Merah Putih disebut sebagai milestone Indonesia menapak level baru dalam kapasitas membangun kapal perang sekaligus kekuatan matra laut.

Dari sisi kapasitas knowledge, PT PAL memang pernah membangun light frigate / PKR 105 kerjasama dengan Damen, tapi prosesnya lebih banyak dilakukan perusahaan asal Belanda, dan hanya sebagian yang dibangun di Tanah Air.

  Focus Group Discussion PAL 
Desain PAL kapal dengan panjng 106 meter (Defend.id)

Pada forum yang di selenggarakan PAL, Focus Group Discussion (FGD), potensi besar dunia maritim Indonesia, CEO PAL mengatakan nantinya UEA akan memesan kembali LPD batch kedua desain PAL.

Selain itu juga akan memesan kapal BRS (Bantuan Rumah Sakit) dan 4 unit kapal Korvet dengan nilai billion dollar.

Juga dalam video yang beredar, nantinya PAL akan menampilkan desain kapal induk Merah Putih, menurut CEO PAL, desain kapal tersebut akan di publikasikan bulan Agustus tahun ini.

Dari berbagai proyek PAL ini, diharapkan menjadikan industri pertahanan yang berlokasi di Surabaya ini dapat menyelesaikan pesanan tepat waktu dan berkualitas.

 ✪ 
Garuda Militer  

PT PAL Tandatangani Kerja Sama Bidang Alutsista dengan Perusahaan UEA

⚓️ IDEX 2023 Abu Dhabi Penandatanganan perjanjian kerja sama antara PT PAL Indonesia dengan perusahaan Uni Emirat Arab (UEA) Marakeb Technologies LLC. (PAL Indonesia)

PT PAL Indonesia tandatangani perjanjian kerja sama strategis dengan perusahaan lokal Uni Emirat Arab (UEA) Marakeb Technologies LLC di bidang sistem persenjataan untuk proyek Kapal Landing Platform Dock (LPD).

Penandatanganan perjanjian tersebut dilakukan oleh Kaharuddin Djenod CEO PT PAL Indonesia dan Basel Shuhaiber CEO Marakeb Technologies LLC di hari kedua pameran bertajuk International Defence Exhibition & Conference (IDEX) 2023 di Abu Dhabi National Exhibition Center (ADNEC) UEA yang diikuti oleh PT PAL Indonesia.

Kerjasama ini menjadi titik awal kerja sama pengembangan alutsista dengan Uni Emirat Arab,” tutur Kaharuddin Djenod.

Pemerintah Indonesia memiliki peran yang sangat besar dalam pencapaian global PT PAL Indonesia. Kerja sama bilateral tersebut dapat terwujud karena adanya hubungan diplomasi yang terjalin sangat baik antara Indonesia dengan UEA.

Kerja sama ini tidak hanya berfokus pada combat management system & integration, melainkan juga memberikan ruang berkembang bagi kedua belah pihak, khususnya PT PAL Indonesia untuk mengembangkan desain, pengembangan underwater vehicles, dan submarines, serta unmanned surface vehicle.

Selain itu, dengan adanya kerja sama ini akan memperkuat proyek-proyek strategis di wilayah Indonesia, UAE, Asia Timur Tengah dan Afrika.

Miniatur model LPD 163 m desain PAL (Ist)

Melalui kerja sama ini akan membuka jalan bagi kerja sama di masa depan antara kedua negara maupun dengan negara sahabat lainnya,” imbuh Kaharuddin.

Peran PT PAL Indonesia untuk turut serta dalam pemenuhan Alutsista Global telah dibuktikan dengan suksesnya pembangunan kapal jenis LPD untuk Philippines Navy yang lebih dikenal dengan Strategic Sealift Vessel (SSV) pada tahun 2016 dan 2017.

Kemudian, pada 2022 silam DND Philippines kembali memberikan kepercayaan kepada PT PAL untuk membangun kapal jenis yang sama untuk memperkuat alutsista dalam negeri Filipina.

Selain Filipina, ketertarikan negara-ngeara lain kepada produk kapal perang PT PAL semakin menguat seperti negara kawasan Asia Timur Tengah, juga negara-negara sahabat di Asia Tenggara.

Perlu diketahui, PT PAL Indonesia tengah mengikuti ajang pameran internasional di Uni Emirat Arab bertajuk, International Defence Exhibition & Conference (IDEX) 2023 yang berlangsung pada tanggal 20-24 Februari 2023. (ihz/ipg)

 ⚓️ 
Suara Surabaya  

Kamis, 02 Maret 2023

KRI Sigalu-857 Selamatkan Kapal Patroli Malaysia

Dalam Operasi Garda Indosin https://indonesiadefense.com/wp-content/uploads/2023/03/KRI-Sigalu-857.jpegKRI Sigalu-857 menyelamatkan kapal patroli Malaysia beserta awaknya yang dilaporkan hilang kontak sejak 28 Februari 2023. (Dok. Dispenal)

Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sigalu-857 yang sedang menggelar Operasi Garda Indosin-23 berhasil menyelamatkan kapal patroli Malaysia beserta awak di Perairan Pulau Nipa, Kepulauan Riau, Rabu (1/3/2023).

Boat patroli Departemen Perikanan Malaysia (PL 87) itu dilaporkan hilang kontak saat bergerak dari Tanjung Pengelih kembali ke Tanjung Sedili Base, Malaysia, pada Selasa (28/2/2023) sekira pukul 12.30 WIB akibat cuaca buruk.

Kapal itu diawaki empat orang dan dipimpin oleh OC Pn Fatimah Bt Razak.

Kemudian, pada Rabu ini, sekira pukul 12.04 WIB, KRI Sigalu-857 memperoleh informasi perihal hilangnya kapal PL 87 itu.

Berdasarkan informasi dari Singapore Police Coast Guard (SPCG), keberadaan PL 87 terdeteksi di Perairan Tuas arah barat. KRI Sigalu-857 kemudian bergerak menuju lokasi.

Namun, kabar terbaru yang disampaikan Kepolisian Diraja Malaysia bahwa kapal itu hilang di sekitar Pulau Nipa.

Pada pukul 12.14 WIB, KRI Sigalu-857 berhasil menemukan boat patroli Malaysia dan langsung mengevakuasi para penumpang serta membawa boat ke lokasi aman di sekitar barat Pulau Kepala Jerih,” demikian isi siaran pers Dinas Penerangan TNI AL, Rabu petang.

PL 87 mengalami kerusakan pada bagian baterai, sehingga mesin tidak dapat hidup.

Akibat cuaca buruk yang terjadi, kapal tersebut terombang-ambing dan semakin terbawa arus memasuki wilayah Perairan Indonesia.

Saat ini, prajurit TNI AL KRI Sigalu-857 terus membantu memperbaiki kerusakan dengan mengisi daya baterai kapal PL 87.

  Kompas  

[Global] Putin Sebut NATO Terlibat Perang

 Jerman Merasa Tak Siap Lindungi Diri Jika Diinvasi Asing 
https://pict.sindonews.net/dyn/732/pena/news/2023/03/02/41/1035957/garagara-bantu-ukraina-jerman-tak-siap-lindungi-diri-jika-diinvasi-asing-lyl.jpgJerman tak siap lindungi diri jika diinvasi asing karena kekurangan peralatan tempur. Negara NATO ini krisis peralatan tempur karena dikirim ke Ukraina. (Foto/REUTERS/Fabian Bimmer)

M
enteri Pertahanan Jerman Boris Pistorius mengeklaim Angkatan Darat tidak siap untuk melindungi negara dari agresi militer asing. Negara NATO ini kekurangan perlengkapan karena, salah satu sebabnya, dikirim ke Ukraina untuk membantu melawan invasi Rusia.

Menteri Pistorius menyampaikan hal itu dalam pertemuan dengan sesama anggota Partai Sosial Demokrat (SPD).

Kami tidak memiliki angkatan bersenjata yang mampu mempertahankan [negara], yaitu, mampu mempertahankan [negara ini] dari serangan, perang agresif yang dilakukan secara brutal,” kata Pistorius.

Menteri Pistorius mengatakan Bundeswehr kekurangan staf dan perlengkapan setelah beberapa dekade diabaikan oleh pemerintah federal. Pistorius menambahkan bahwa Jerman harus berinvestasi lebih banyak dalam militernya agar sesuai dengan standar NATO.

Letnan Jenderal Alfons Mais, komandan dan perwira tertinggi Angkatan Darat Jerman, mengatakan kepada kantor berita DPA,yang dilansir Kamis (2/3/2023), bahwa €100 miliar yang sebelumnya dijanjikan oleh Kanselir Olaf Scholz tidak akan cukup untuk membuat angkatan bersenjata negara ini siap berperang. "Tentara yang harus saya pimpin kurang lebih telanjang," ujarnya, menggambarkan krisis perlengkapan tempur.

Komentar lebih lanjut tentang kurangnya kesiapan tempur Bundeswehr datang dari ketua Asosiasi Angkatan Bersenjata Jerman, Kolonel Andre Wustner, yang mengeklaim dalam sebuah wawancara pada hari Minggu kepada Bild bahwa dari sekitar 300 tank Leopard 2 yang ada, hanya 30% yang saat ini tersedia operasional.

Terlepas dari penilaian ini, Jerman telah memberikan dukungan ekstensif kepada Ukraina dalam konflik dengan Rusia, terkadang dengan mengorbankan kemampuan pertahanannya sendiri.

Armin Papperger, CEO Rheinmetall—kontraktor militer utama negara itu—mengatakan kepada podcast Pioneer pada hari Selasa bahwa pemerintah mentransfer dua sistem pertahanan udara canggih ke Ukraina yang dimaksudkan untuk melindungi Ibu Kota Jerman, Berlin.

Pengiriman senjata lanjutan Berlin ke Ukraina juga mendapat protes di antara masyarakat Jerman.

Die Linke (Partai Kiri) mengadakan pertemuan umum pada hari Sabtu menyerukan Kanselir Scholz untuk berhenti mempersenjatai Kiev.

Rusia telah menyuarakan sikapnya atas pengiriman senjata Barat ke Kiev dalam banyak kesempatan. Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov mengatakan dalam wawancara Februari lalu dengan saluran televisi Rossiya 24 bahwa jika senjata jarak jauh dipasok ke Kiev, pasukan Ukraina harus didorong mundur lebih jauh dari wilayah Rusia sebagai respons. (min)

  Ukraina Diperingatkan Harus Bayar untuk Senjata Barat 
https://akcdn.detik.net.id/visual/2023/02/25/thumbnail-video_169.jpeg?w=450&q=90MBT Leopard 2A4 telah tiba di Ukraina (CNN)

Pasokan senjata ke Ukraina oleh blok NATO dapat dianggap sebagai partisipasi dalam konflik karena aliansi itu tidak menerima bayaran. Hal itu diungkapkan Presiden Rusia Vladimir Putin.

"Mereka memasok senjata senilai puluhan miliar dolar ke Ukraina. Ini adalah partisipasi. Mengapa? Karena itu bukan sekadar kerja sama teknis-militer-teknis, karena mereka tidak menerima uang untuk itu," kata Putin dalam wawancara dengan stasiun televisi Rusia, Rossiya-1.

"Senjata-senjata itu dikirim secara sepihak, yang berarti, setidaknya secara tidak langsung, tetapi tetap partisipasi dalam kejahatan rezim Kiev," imbuhnya.

"Posisi kita bertumpu pada itu. Dan saya kira cukup jelas dan beralasan," tegasnya seperti dikutip dari TASS, Minggu (26/2/2023).

Dalam kesempatan itu, Putin mengungkapkan bahwa Rusia harus mempertimbangkan potensi nuklir semua negara NATO karena aliansi itu menganggap kekalahan Moskow sebagai tujuan utamanya.

"Di tengah kondisi hari ini, karena semua negara NATO terkemuka telah mengumumkan kekalahan strategis kami sebagai tujuan utama mereka untuk membuat rakyat kami menderita seperti yang mereka katakan, bagaimana kami tidak dapat mempertimbangkan potensi nuklir mereka di tengah lingkungan ini?" ujarnya.

Putin dalam pidato tahunannya kepada parlemen Rusia pada 21 Februari lalu mengatakan bahwa Rusia menangguhkan keikutsertaannya dalam perjanjian New START tetapi tidak menarik diri darinya.

Ditanya apakah Moskow menganggap perlu untuk mempertimbangkan persenjataan nuklir Inggris dan Prancis dalam perjanjian di masa depan, pemimpin Rusia itu menjawab: "Tentu saja." (ian)

  3 Kekuatan Nuklir NATO Secara De Facto Perang dengan Rusia 
https://cdn1-production-images-kly.akamaized.net/PW2tJr4G5N2kPlfKBSJ20nfKmxs=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1373755/original/075396000_1476428199-2016-10-03T180606Z_1_MTZGRQECA3HGYVRR_RTRFIPP_0_WW2-ANNIVERSARY-RUSSIA.JPGYars RS-24 intercontinental ballistic missile milik Rusia (Reuters)

Kremlin blak-blakan bahwa tiga negara kekuatan nuklir dari NATO secara de facto sedang beperang dengan Rusia. Ketiganya adalah Amerika Serikat (AS), Inggris, dan Prancis.

"Negara-negara ini—Prancis, Inggris, Amerika Serikat—adalah anggota dari sebuah organisasi yang secara de facto berperang dengan kami...Anda perlu menyebut a spade a spade," kata juru bicara Kremlin Dmitry Peskov, seperti dikutip dari surat kabar Izvestia, Selasa (28/2/2023).

Peskov mencatat bagaimana negara-negara Barat tetap berulang seperti mantra bahwa mereka tidak ingin menjadi peserta konflik Rusia-Ukraina.

Dia mengatakan kolektif Barat yang dipimpin AS harus mengubah pendekatannya terhadap keamanan global dan akhirnya mempertimbangkan kekhawatiran Moskow, sebelum pembicaraan tentang perjanjian kontrol senjata nuklir New START dapat diperbarui.

Peskov melanjutkan, hubungan dengan Amerika Serikat dan Eropa telah berubah secara radikal sejak Presiden Rusia Vladimir Putin merumuskan draf perjanjian keamanan yang dikirim ke Washington, Brussels, dan Wina pada akhir 2021. "Yang hanya untuk mendengar bahwa mereka belum siap membicarakan apa pun dengan kami," ujarnya.

Jika mereka mau, mereka bisa duduk di meja perundingan [saat itu, sebelum keputusan untuk melancarkan operasi militer di Ukraina],” katanya.

Akan ada pembicaraan yang sangat kompleks, posisional, kadang-kadang tidak dapat didamaikan, tetapi itu akan berlangsung. Tapi mereka menolak," papar Peskov.

Dengan upaya dialog yang gagal, ketegangan terus meningkat antara Moskow dan Barat menjelang konflik di Ukraina.

Peskov berpendapat bahwa NATO sekarang sepenuhnya terlibat dalam permusuhan. "Intelijen mereka bekerja melawan kami 24 jam sehari, senjata mereka...dipasok ke Ukraina secara bebas untuk menembak militer kami, belum lagi mereka menembak warga Ukraina," kata Peskov.

Saat NATO secara de facto menjadi peserta dalam konflik di Ukraina, situasinya berubah,” imbuh dia.

"Faktanya, blok NATO tidak lagi bertindak sebagai lawan bersyarat kami, tetapi sebagai musuh kami.

Presiden Putin telah dan tetap terbuka untuk kontak apa pun yang dapat membantu Rusia mencapai tujuannya dengan satu atau lain cara,” lanjut Peskov.

Lebih disukai secara damai, di meja perundingan, tetapi ketika ini tidak memungkinkan, juga dengan cara militer, seperti yang kita lihat sekarang," imbuh dia.

Peskov menyinggung soal perjanjian New START, kesepakatan AS-Rusia yang dimaksudkan untuk membatasi cadangan senjata nuklir kedua negara dan memungkinkan mereka untuk memantau fasilitas militer satu sama lain untuk memastikan kepatuhan. Namun, di tengah konflik di Ukraina, Moskow dan Washington saling menuduh gagal memfasilitasi inspeksi semacam itu.

Pekan lalu, Presiden Vladimir Putin mengumumkan bahwa Moskow bermaksud untuk secara resmi menangguhkan kewajibannya berdasarkan pakta tersebut, di mana Peskov menjelaskan kondisinya entah bagaimana harus berubah.

"Selama negosiasi Perjanjian New START, persenjataan nuklir Prancis dan Inggris Raya tidak diperhitungkan, meskipun cukup signifikan untuk seluruh sistem keamanan strategis Eropa," katanya.

Putin juga menuduh spesialis NATO membantu Kiev meluncurkan serangan pesawat tak berawak terhadap lapangan udara Rusia yang menampung pesawat pengebom jarak jauh, yang merupakan bagian dari sistem pencegahan nuklir Moskow.

Dia menyalahkan perang proksi Washington dan NATO melawan Rusia karena menghancurkan fondasi kepercayaan yang menjadi dasar perjanjian itu awalnya dibangun. (min)

  Banyak Negara Cemas 
https://img.inews.co.id/media/800/files/inews_new/2022/11/20/satan_2_east2west.jpgGRudal Satan 2 atau RS-28 Sarmat (East2West)

Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi mengatakan banyak negara yang cemas kemungkinan Rusia menggunakan senjata nuklir di Ukraina.

Pernyataan itu dilontarkan Retno menanggapi keputusan Rusia menangguhkan partisipasinya dalam kesepakatan nuklir dengan Amerika Serikat (Strategic Arms Reduction Treaty/New START) pada pekan lalu.

"Perang di Ukraina, termasuk perkembangan terakhir terkait mundurnya Rusia dari New START Treaty, masih menjadi keprihatinan banyak negara yang semakin meningkatkan risiko penggunaan senjata nuklir," ujar Retno saat konferensi pers virtual, Rabu (1/3).

"Dalam pertemuan, sejumlah negara menyampaikan concern yang sama dengan Indonesia agar semua pihak tunjukkan political will untuk mencapai kemajuan perlucutan senjata."

Retno menggelar konferensi pers usai menghadiri pertemuan High-Level Segment Conference on Disarmament dan Sidang Dewan Hak Asasi Manusia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) ke-52 di Jenewa pada Senin.

Conference on Disarmament merupakan pertemuan yang membahas hal-hal terkait pelucutan senjata global.

Dalam pertemuan itu, Retno menyampaikan tiga hal. Pertama membangkitkan kembali kemauan politik.

"Ini penting untuk memastikan adanya aksi nyata untuk mencapai perlucutan senjata nuklir," kata Retno.

Kedua, memperkuat arsitektur pelucutan senjata nuklir dan non-proliferasi. Ketiga, memfasilitasi kepatuhan terhadap zona bebas senjata nuklir.

Menurut Retno, banyak negara yang sepakat dengan Indonesia soal kemauan politik untuk mencapai pelucutan senjata.

"Dalam pertemuan, sejumlah negara menyampaikan concern yang sama dengan Indonesia agar semua pihak tunjukkan political will untuk mencapai kemajuan perlucutan senjata," ucap Retno lagi.

Pekan lalu, Presiden Rusia Vladimir Putin mengumumkan penangguhan keanggotaan dari New START. Ia juga menuduh Amerika Serikat mengembangkan senjata nuklir baru.

"Saya harus mengumumkan bahwa Rusia menangguhkan partisipasinya di perjanjian New START," kata Putin saat berpidato di hadapan Kongres Federal Rusia di Moskow, jelang peringatan setahun invasi Ukraina, seperti dikutip AFP.

Ia kemudian berujar, "Ini bukan menarik diri dari kesepakatan, tetapi menangguhkan partisipasi." (isa/rds)

  ★ sindonews  

Pesawat C-130J-30 TNI AU Akan Berwana Abu-abu

 Corak warna pesawat tidak akan digantiPesawat C-130J-30 TNI AU (Lockheed Martin) ✈️

Pengadaan pesawat C-130J-20 Super Hercules untuk TNI Angkatan Udara cukup menarik perhatian warganet, khususnya mereka yang memang menyukai dunia kedirgantaraan.

Tidak hanya mengenai profil dan kemampuan pesawatnya saja, namun juga hingga ke urusan corak warna/camo atau livery pesawat Super Hercules TNI AU ini mendapat sorotan.

Sejumlah warganet mengaku “khawatir” bahwa setelah pesawat itu datang ke Indonesia, nantinya pesawat yang berwarna abu-abut tersebut akan diganti catnya menjadi loreng hijau-cokelat, seperti armada C-130 milik TNI AU yang lama.

Kebanyakan dari mereka menginginkan warnanya tetap abu-abu sesuai standar pabrik dari Lockheed Martin, seperti halnya warna pesawat milik Angkatan Udara AS (USAF).

Komandan Skadron Udara 31 Letkol Pnb Anjoe Manik dalam perbincangan dengan Airspace Review di Jakarta belum lama ini mengatakan, pesawat C-130J-30 Super Hercules A-1339 milik TNI AU akan tetap berwarna abu-abu seperti yang telah banyak beredar fotonya dari pihak Lockheed Martin.

Warna tersebut, kata Anjoe, merupakan Paint Scheme yang telah ditetapkan oleh TNI Angkatan Udara.

Warnanya akan seperti itu, abu-abu, dan tidak akan diganti menjadi loreng. Memang warnanya seperti itu, sudah dipilih sesuai dari opsi yang diajukan dan kemudian ditetapkan oleh pimpinan,” jelas Anjoe Manik.

Dari sisi persiapan menyambut pesawat baru, Komandan Skadron Udara 31 mengatakan, untuk mempersiapkan pengoperasian C-130J-30 ini TNI AU telah mengirimkan para penerbang dan teknisinya ke pabrik Lockheed Martin untuk mendapatkan pelatihan.

Pengiriman pertama ke pabrik Lokcheed Martin berjumlah 40 orang, terdiri dari personel maintenance/teknisi. Mereka berangkat pada bulan Agustus 2022 dan kembali lagi ke Indonesia pada bulan Oktober 2022.

Pesawat C-130J-30 TNI AU A1339 (Lockheed Martin)

Para teknisi tersebut dibagi ke dalam empat kelompok atau sistem besar yaitu teknisi Propulsi, Elektrik, Avionik, dan Airframe.

Kemudian TNI AU juga memberangkatkan enam pilot batch pertama dari Skadron Udara 31 ke Amerika Serikat. Keenam pilot berangkat pada bulan September 2022 dan kembali lagi ke Indonesia pada bulan Desember 2022. Keenam penerbang tersebut terdiri dari dua letkol dan empat mayor.

Setelah itu, tiga orang Load Master batch ke-1 dikirim pada bulan Oktober 2022 dan kembali lagi ke Indonesia pada bulan November 2022.

Di tahun 2023 ini, lanjut Anjoe Manik, masih ada enam penerbang Skadron Udara 31 yang sedang mengikuti pelatihan di Lockheed Martin, yaitu sebanyak empat orang dari batch ke-2, dan dua orang dari batch ke-3.

Kemudian masih ada tiga orang Load Master dari batch ke-2 yang masih mengikuti pelatihan di Amerika Serikat.

Tentang pesawat Hercules Tipe J atau Super Hercules, terdapat beberapa perbedaan menyangkut jumlah kru minimum.

Di pesawat Hercules tipe lama, kami menyebutnya Legacy, minimum jumlah kru itu adalah lima orang. Terdiri dari dua pilot, satu navigator, satu Juru Montir Udara (JMU), dan satu Load Master. Sedangkan di Tipe J, minimum kru hanya tiga orang saja. Yaitu dua pilot dan satu Load Master,” jelasnya.

Jadi, di C-130J Super Hercules tidak ada navigator. Kemudian untuk Load Master, merupakan penggabungan dari JMU dan Load Master itu sendiri. Sehingga mereka kemampuannya ditingkatkan.

Untuk performa pesawat, secara umum Tipe J memiliki performa mesin yang lebih besar. Pesawat bisa terbang lebih tinggi, lebih irit, dan jangkauan lebih jauh,” ujar alumni Akademi Angkatan Udara (AAU) TAHUN 2022 ini. -Poetra-
 

  ✈️
Airspace Review  

Senapan Serbu Terbaru Bikinan Pindad Indonesia

 AM-1, PC-816 V1 dan DMR SPM-1 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjY0ncCUv_p5xR9JIkkeGynDLJ6L-fCgcRSk9hA0qSZVthQbxGfruDbFCqhBiG8pwZMV3zFpMar5OJtj6Bh5HelC5n2YDfkpNLxuDhOS__-7aaoAkBFdnKIiKQx_k9l-CVeKbzt-Nw_OviRKh_P2qpOZRwh2iHng382CI7YyyFB-SRibNr5qVh0pT3o0g/s741/Pindad-AM-1.jpgSenapan serbu terbaru bikinan PT Pindad (Persero) di Bandung, Jawa Barat, AM-1 (Pindad)

I
ndustri pertahanan Indonesia PT Pindad (Persero) di Bandung, Jawa Barat kembali merilis produk senapan serbu terbaru yakni PC-816 V1 dan AM-1.

Desain kedua senapan tersebut tampak sangar, damn sepintas seperti senapan serbu dari keluarga Heckler & Koch HK416 Jerman dengan peluru kaliber 5.56 x 45 mm NATO.

Kedua senapan tersebut digadang-gadang, bakal menyaingi produk senapan serbu dari darata Eropa. Pindad selaku produsen senapan serbu PC-816 V1 dan AM-1, tentunya telah membenamkan sejumlah teknologi unggulan pada kedua senapan itu.

AM-1 merupakan senapan serbu kaliber 5.56 x 45 mm NATO, dengan prinsip kerja Gas Operated & Piston. Senapan ini memiliki panjang laras 14,5 Inchi, dilengkapi dengan popor teleskopik yang bisa direntangkan ke belakang (ditarik).

Sementara, panjang total AM-1 yakni 881 mm pada keadaan popor terentang penuh dan 797 mm pada kondisi popor posisi normal. Sedangkan bobot senapan AM-1 adalah 3,25 kilogram (Kg) yang tergolong ringan dan memudahkan operator untuk mobilisasi dan mengoperasikan senjata.

Dari segi desain, AM-1 menggunakan aim lock pada bagian hand guard untuk pengaplikasian aksesoris dan alat optic tambahan. Selain itu, AM-1 memiliki vertical grip, untuk memudahkan pengguna dalam mengoperasikan senapan serbu ini.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgpaYMkkCnk3R4eoeFFcLolqCuFniHhR8zlEpWAzEr8FQU2of-W_cha76NZ-_mnJiMX4cQK-ZldSCxG2TtVptQXV9r0L64IyTMDGQkBISrsd69E1wkZVX4Lx2vKYzxdpg10_-mSGSNQpggi6nX7IYEY9lZ-7FYPBSZ0VsKLiCwiJJuMlkXkyAAJ4_LDvw/s1600/PC816%20V1_AR_AAMO2.jpgSenapan serbu terbaru bikinan Indonesia dari PT Pindad Bandung yakni PC816 V1. (Airspace Review)

Kemudian senapan serbu PC 816 V1 memiliki spesifikasi yang tidak jauh berbeda dengan AM-1, dengan kaliber 5.56 x 45 mm NATO dan juga memiliki prinsip kerja Gas Operated & Piston.

Mode penembakan pada senapan serbu ini terdiri dari Semi dan Auto, dengan bobot 3,3 kg. Senapan PC 816 V1 juga memiliki kapasitas magasin sebanyak 30 butir peluru, dan memiliki Panjang total 802 mm pada kondisi popor normal dan 887 mm pada kondisi popor terentang penuh.

PC 816 V1 dilengkapi picatinny rail pada bagian handguard, sehingga memudahkan operator untuk mengaplikasikan berbagai aksesoris dan alat optik tambahan. Untuk versi standar, PC 816 V1 mengaplikasikan pisir dan pijera mekanis–flip up sebagai alat bidik.

Sebelumnya PT Pindad menggelar demo produk alat bidik optik yang dihadiri oleh perwakilan dari Pusat Kesenjataan Infanteri (Pussenif), Asrena KSAD, Asops KSAD, Pusat Peralatan Angkatan Darat (Puspalad), dan Paban VI/Alpal Slogad.

Demo alat bidik optik menggunakan beberapa produk senjata PT Pindad yaitu Pistol G2 Combat A1, Senapan Serbu PC-816 V1, Senapan Serbu AM-1, Senapan Serbu SS2-V4 A1, Senapan Penembak Mahir DMR SPM–1 dan Senapan Penembak Runduk SPR-3.

Melalui kegiatan demo alat bidik optik tersebut, PT Pindad memperkenalkan produk senapan serbu terbarunya yaitu AM-1 dan PC-816 V1, Jumat (6/1) di lapangan tembak PT Pindad.

Pada kesempatan itu, Pindad juga menghadirkan produk senapan penembak mahir DMR SPM-1 yang telah diperkenalkan kepada Presiden RI & Menhan RI pada kegiatan Indo Defence 2022 lalu.

Senapan ini menggunakan sistem kerja gas dengan kaliber 5.56 x 45 mm NATO, dan panjang laras 500 mm. Berbeda dengan AM-1 dan PC 816, DMR SPM-1 memiliki ukuran yang lebih panjang, yaitu 1026 mm pada keadaan popor terentang dan 782 mm pada keadaan popor terlipat.

Sedangkan kapasitas magasen sebanyak 20 butir, dan bobot DMR SPM-1 adalah 4,91 kg pada keadaan terisi dan 4,55 kg pada keadaan kosong.

Secara performa, DMR SPM-1 mampu menembak 780 butir peluru per menit dengan jarak efektif 600 meter dengan menggunakan alat optik dan 400 meter menggunakan alat optik mekanik.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgmLy_ih4jm1m1WBHB0AAEBBr59VrGnlWRICQbH_eErm0eMzx9ovidyOaicfaB33pPWt8m9Oegdt1Tf_3peUFl90elpWPReOAu8DLOWaJwwMbHWGLTwa7S7nSPCk1_S2lNNycdHTm6Imv_CHwaKxYv2czaigamemDdB218a0ZXHkGiyy-7WqjFncLWFRQ/s864/Pindad-DRM-SPM-1-Sniper.jpgSenapan sniper DRM SPM-1 juga senapan terbaru bikinan PT Pindad Bandung. (Pindad)

PT Pindad (Persero) sejak berdiri tahun 1983 telah memproduksi berbagai jenis senjata mulai dari senjata laras panjang, senjata genggam, pistol, dan lainnya.

Setiap produksi diutamakan untuk menyuplai kebutuhan peralatan pertahanan dan keamanan nasional serta untuk memenuhi pemesanan dari pihak lain.

Produksi senjata terus ditingkatkan kualitasnya berdasarkan penelitian dan pengembangan dari tenaga-tenaga ahli Pindad, bersama dengan pengguna produk untuk menetapkan spesifikasi yang dibutuhkan.

Dalam setiap produksi, Pindad melakukan proses optimasi untuk memperoleh unjuk kerja dari senjata yang maksimal. Pemeriksaan dilakukan pada setiap proses manufaktur, mulai dari penerimaan material sampai proses akhir pembuatan produk.

Seluruh produk telah diuji dan memenuhi standar internasional salah satunya Mil STD. Sistem mutu selalu dipelihara dengan menerapkan sistem mutu ISO 9000-2008 yang disertifikasi oleh LRQA.

Senjata Pindad memiliki akurasi yang baik dan ketahanan di medan peperangan, sesuai dengan kebutuhan pertahanan dan keamanan.

Beberapa senjata telah berhasil meraih prestasi lomba tembak antar angkatan darat se-Asia Tenggara (AARM), dan lomba tembak Angkatan Darat se-Asia Pasifik (ASAM) serta Lomba Tembak tahunan yang diselenggarakan oleh Angkatan Bersenjata Diraja Brunei (BISAM).

  ★
Ulasan  
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...