Senin, 22 Juli 2013

Peraih Sangkur Perak Raider Jadi Danyonif 312/Kala Hitam

Peraih Sangkur Perak Raider Jadi Danyonif 312/Kala HitamSubang • SERAH Terima Jabatan (Sertijab) di lingkungan TNI AD khususnya di jajaran Brigif 15/Kujang II bermakna penting dan strategis untuk meningkatkan kualitas kinerja organisasi. Selain itu melalui regenerasi kepemimpinan, dapat lahir ide-ide baru dan langkah-langkah kreatif dan inovatif dalam menjalankan roda organisasi.

Hal tersebut disampaikan Komandan Brigif 15/Kujang, Letnan Kolonel Inf Iman Budiman dalam amanatnya saat memimpin Upacara Sertijab Komandan Batalyon Infantri 312/Kala Hitam (KH), di Lapangan Markas Yonif 312/KH, Subang, Jawa Barat, Sabtu (20/7/2013).

Melalui upacara tersebut, Komandan Yonif 312/KH beralih kepemimpinan dari Letnan Kolonel Inf Hengki Yuda Setiawan kepada Mayor Inf Donal Erickson Silitonga.

Kegiatan sertijab tersebut ditandai dengan peyerahan Tunggul Batalyon 312/KH dilanjutkan dengan penandatanganan naskah berita acara serah terima antara pejabat lama dan pejabat baru di hadapan Danbrigif 15/Kujang II. Selain itu, upacata sertijab juga ditandai dengan pelepasan tanda jabatan dan pangkat serta tongkat komando dari pejabat lama untuk diserahkan ke pejabat baru.

Mayor Inf Donald sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bagian latihan Rindam III/Siliwangi. Ia merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) tahun 1997. Selepas dari Akmil, ia langsung mengikuti latihan kualifikasi Raider dan berhasil lulus dengan nilai terbaik sehingga dianugrahi penghargaan berupa “Sangkur Perak”.(P)

  PelitaOnline 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...