Jumat, 10 Juni 2016

[Dunia] Dua Jet Tempur AS Tabrakan di Georgia

Kedua Pilot SelamatPesawat jet tempur F-16 Amerika Serikat. (Reuters/Lee Jae-Won) 

Dua pesawat jet tempur F-16C Amerika Serikat (AS) bertabrakan di wilayah udara negara bagian Georgia pada Selasa malam waktu setempat. Pilot-pilot dari kedua jet tempur berhasil menyelamatkan diri.

Kecelakaan ini terjadi ketika kedua jet tempur ambil bagian dalam latihan yang digelar oleh Air National Guard di atas bagian pedesaan di Georgia.

Para pejabat sedang menyelidiki penyebab kecelakaan. Ketika tabrakan terjadi, langit di lokasi kejadian dipenuhi asap berminyak.

Pihak berwenang mengaku sudah menemukan sebagian besar dari rongsokan pesawat jet tempur yang bertabrakan. Namun, siapa pun dilarang menyentuh puing maupun bangkai pesawat jet tempur untuk alasan keamanan.

Kolonel Nicholas Gentile Jr, komandan 169 Fighter Wing di McEntire Joint National Guard Base, mengatakan dua jet tempur F-16C yang bertabrakan jatuh di daerah hutan lebat di dekat Jefferseon County.

Kedua pilot dibawa ke sebuah rumah sakit terdekat di Georgia. Keduanya mampu bergerak dan berbicara normal setelah kecelakaan.

Mereka mampu berjalan jauh,” kata Gentile, seperti dikutip IB Times, Kamis (9/6/2016). “Mereka sekarang dengan keluarganya. Kedua pilot selamat. kedua pilot berada dalam kondisi yang baik,” lanjut dia.

Kami memiliki berkah, bahwa kedua pilot kami berpengalaman baik,” imbuh komandan South Carolina National Guard, Mayor Jenderal Robert Livingston. ”Mereka mengeluarkan (diri) secara aman.

Tabrakan dua jet tempur AS ini terjadi hanya beberapa hari setelah jet tempur F-16 Angkatan Udara AS jatuh dalam demonstrasi di sebuah acara di Akademi Angkatan Udara di Colorado Springs. (mas)
 

  Sindonews  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...