Jumat, 22 Juli 2016

[Dunia] Israel Gagal Jatuhkan UAV Suriah

Iron Dome ditembakkan dalam Operation Pillar of Defense. [Wikipedia]. ★

M
iliter Israel dibuat meradang dengan ulah Suriah yang menerbangkan pesawat nirawaknya ke daerah dataran tinggi Golan. UAV yang di-deploy hari Minggu siang lalu (17/7/2016) disebut-sebut tidak dideteksi oleh rudal pertahanan udara Patriot yang selama ini dibangga-banggakan Israel.

Dari hasil investigasi awal, kami menemukan ada 3 pesawat yang berusaha menyusup ke Israel. Soal jenis pesawat (nirawak) nya apa sedang kami lakukan penyelidikan lanjutan,” ujar juru bicara militer Israel.

Kegagalan Israel mengendus benda asing yang masuk ke wilayah udaranya ini tak ayal menuai kritik keras dari berbagai pihak, termasuk dari Fisher Institute for Strategic Air and Space Studies. Lembaga yang didanai oleh AU Israel ini menyebut bahwa militer Israel telah gagal mempertahankan wilayah udaranya.

Dalam kejadian ini kita bisa membayangkan seperti apa Israel jika ada kejadian serupa di masa depan. Ke depan ancaman akan lebih serius dan lebih canggih. Israel punya Iron Dome dan David’s Sling yang akan memenuhi udara Israel. Dengan beragamnya sistem pertahanan itu, apakah kita masih akan menerbangkan F-16 hanya untuk menjatuhkan UAV?,” ujar Tal Inbar, anggota Fisher Institute for Strategic Air and Space Studies.

  Angkasa  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...