Senin, 01 April 2013

Demo Udara Akan Meriahkan HUT Ke 67 TNI AU

JAT Beraksi di Angkasa Borobudur (Hanyna) 
Peringatan Ke-67 Hari TNI Angkatan Udara tahun 2013 akan diadakan secara terpusat di Lanud Halim Perdanakusuma dan diisi dengan kegiatan yang terdiri dari bulan disiplin, donor darah, lomba pidato berbahasa inggris, ziarah, upacara militer, demo darat, demo udara dan malam resepsi/syukuran. “ Demo udara meliputi fly pass, free fall serta aerobatik udara”, jelas Kadispenau didampingi Kadisops Lanud Halim Perdanakusuma Letkol Pnb Aditya Permana.

Penjelasan Kadispenau Marsekal Pertama TNI Azman Yunus tersebut disampaikan kepada para wartawan saat berlangsung Jumpa Pers dalam rangka peringatan Ke -67 Hari TNI Angkatan Udara di Lanud Halim Perdanakusuma, Rabu (27/3).

Dikatakan, aerobatik udara akan menampilkan Tim Dynamic Pegasus dari Skadron Udara 7 Lanud Suryadarma Subang menggunakan tujuh Helikopter EC-120 Colibri. Selain itu juga menampilkan Jupiter Aerobatic Team (JAT) dari Skadron Pendidikan 102 Lanud Adisutjipto Yogyakarta, menggunakan tujuh pesawat latih KT-1 Wong Bee. Akan bertindak sebagai Koordinator Demo Udara Asops Kaskoopsau I Kolonel Pnb Ir. Teddy Rizalihadi.

Sedang free fall dan terjun FASI akan melibatkan 200 personel menggunakan tiga pesawat Hercules C-130 dari Skadron Udara 31 Lanud Halim Perdanakusuma, para penerjun membawa bendera Kotama dan bendera Swa Bhuana Paksa. Bertindak selaku Koordinator Demo Terjun Free Fall, Danwing I Paskhas Kolonel Psk Taspin Hasan.

Tema peringatan ke-67 Hari TNI Angkatan Udara tahun 2013 adalah “Dengan Profesioanlisme dan Dedikasi yang tinggi, TNI AU Siap Menjaga Kedaulatan Negara di Udara Demi Keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia” dan selaku Penanggung Jawab Kegiatan Aspers Kasau Marsekal Muda TNI Mawardi.

Upacara Militer yang akan dilaksanakan di Lanud Halim Perdanakusuma pada Selasa tanggal 9 April nanti terdiri atas dua brigade, meliputi batalyon perwira, Karbol, Pomau, Wara, Air Crew, Paskhas, bintara, tamtama dan PNS, dengan total peserta sebanyak 2.163 orang.

  TNI AU  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...