Selasa, 26 April 2022

TNI AL Kini Punya Satuan Komando Operasional Kapal Selam

⚓️ Koopkasel ini berfungsi sebagai submarine operating authority dan mengendalikan operasi kapal selam [TNI AL]

TNI Angkatan Laut kini memiliki satuan baru bernama Komando Operasional Kapal Selam (Koopkasel) yang berada di bawah naungan Komando Armada Republik Indonesia (Koarmada RI).

Pembentukan satuan ini merupakan seiring dibentuknya Koarmada RI beberapa waktu lalu.

Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I (Pangkogabwilhan I) Laksamana Madya Muhammad Ali mengatakan, Koopkasel berfungsi sebagai otoritas operasi kapal selam TNI AL.

Koopkasel ini berfungsi sebagai submarine operating authority dan mengendalikan operasi kapal selam,” kata Ali dalam webinar ‘Kapal Selam dan Perkembangan Peperangan Bawah Laut’ yang digelar IR FISIP UI, Alumni RSIS, dan Jakarta Defence Studies, Kamis (21/4/2022).

Mantan Komandan KRI Nanggala-402 periode 2004-2006 itu mengatakan, Koopkasel juga bertugas sebagai tim penyelamatan kedaruratan kapal selam Indonesia.

Seiring dengan kehadiran Koopkasel, Ali mengatakan, TNI AL juga kini tengah meningkatkan pendidikan dan latihan penyelamatan kapal selam di Asia Pacific Submarine Conference (ASPC), International Submarine Escape and Rescue Liaison Office (ISMERLO), dan Lat Pacific Reach Exercise.

Sejalan dengan itu, Ali menambahkan, TNI AL juga saat ini tengah melakukan proses pengadaan pendukung kapal selam dan kapal penyelamat kapal selam.

Dan melaksanakan upgrade terhadap alat keselamatan kapal selam yang dulunya kita belum memiliki,” terang dia.

Teknologinya kita ikuti, perkembangannya kita ikuti, dan safety menjadi penting sekali dalam pengoperasian kapal selam,” imbuh dia.

 ⚓️  Kompas  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...