Selasa, 01 Agustus 2023

Delegasi Inhan Indonesia Pada Ajang IDEF 2023 di Turkiye

 Dipimpin Dirjen Pothan Kemhan 
https://www.kemhan.go.id/pothan/wp-content/uploads/2023/07/IMG-20230731-WA0003-768x576.jpgCourtesy call di ruang rapat booth STM terkait kapal selam ALPAGU [kemhan]

IDEF
tahun 2023 merupakan pameran produk dan industri pertahanan ke-16, dilaksanakan pada tanggal 25 s.d. 28 Juli 2023 dengan tema “The Grand Meeting of the Defence Industry is in Istanbul”, yang menampilkan produk industri pertahanan bidang Land Forces, Naval, Aviation and Aerospace, Transportation and Logistic Support Activities, dan Security. Pameran menjadi momentum penting sebagai ajang pertemuan antar pemangku kepentingan dan kebijakan bagi seluruh defence industry.

IDEF tahun 2023 dihadiri oleh pejabat sipil maupun militer yang memiliki otoritas serta tanggungjawab terhadap produk industri pertahanan dari semua negara peserta, yang menjadi peluang bagi industri pertahanan Indonesia untuk saling penjajagan kemampuan produk industri pertahanan sebagai ajang peningkatan potensi kerja sama yang berdaya saing, maju, modern dan kompetitif.

Delegasi Indonesia dipimpin oleh Dirjen Pothan Kemhan Mayor Jenderal TNI Mohammad Fadjar, MPICT., yang terdiri 13 (tiga belas) Perwakilan Industri Pertahanan Indonesia dan Event Organizer Indo Defence 2024 Expo & Forum PT. Napindo Media Ashatama.

Selama kegiatan pameran, Indonesia Pavilion mendapat kunjungan dari beberapa tamu VIP dari Indonesia dan negara lainnya. Indonesia Pavilion menampilkan produk unggulan pertahanan dalam kegiatan exhibition yang ditampilkan oleh 13 industri pertahanan terdiri dari PT. LEN Industri, PTDI, PT. Dahana, PT. Pindad, PT. PAL Indonesia, PT. Batanghari Sukses Makmur, PT. Ridho Agung Mitra Abadi, PT. Teknik Tadakara Semesta, PT. Surya Sentra Ekajaya, PT. Langit Biru Parasut, PT. Flyion Aero Indonesia (Group IPCD) dan PT. Indonesia Defence Security Technologies (IDST), berupa:

1) BUMN:

a) PT. PAL Indonesia, menampilkan produk berupa Mock up KRI dr. Wahidin Sudirohusodo-991.
b) PT DI, menampilkan produk unggulan berupa N219.
c) PT. Dahana, menampilkan produk General Explosive Service.
d) PT. LEN, menampilkan Combat Management System.
e) PT. Pindad, menampilkan Mock up Senjata SS2-V5A1, Harimau Medium Tank dan kendaraan taktis maung 4 x 4.

2) BUMS:

a) PT. Ridho Agung Mitra Abadi menampilkan produk PHH Anti Riot dan IPP Set.
b) PT. Batanghari Sukses Makmur menampilkan produk berupa Mannequin dan seragam PDL.
c) PT. Infoglobal Teknologi Semesta menampilkan produk Mock up LRU FRT dan Mock Up LRU EDD.
d) PT. Indonesia Defence and Security Technologies (IDST) menampilkan produk IPP Set.
e) PT. Surya Sentra Ekajaya menampilkan produk Mock up P6 ATAV.
f) PT. Flyion Aero Indonesia (Group IPCD) menampilkan produk Mock Up FL 18.
g) PT. Teknik Tadakara Sumberkarya menampilkan company profile produk Marine Service Panel.
h) PT. Langit Biru Parasut menampilkan produk Mannequin dan parasut.

https://www.kemhan.go.id/pothan/wp-content/uploads/2023/07/IMG-20230731-WA0001-768x626.jpgPenandatanganan MoU antara PT. PAL Indonesia dan Roketsan terkait Refurbishment 41 kapal [kemhan]

Dirjen Pothan Kemhan selaku ketua delegasi RI melaksanakan Courtesy Call dan berkunjung antara lain yaitu:

1) Savunma Sanayii Baskanligi (SSB) Presidency of Defence Industries, akan mendukung Indonesia dalam membangun kerjasama dibidang industri pertahanan yang selama ini telah terjalin antara Indonesia – Turkey. Pertemuan juga membahas penawaran kapal selam ALPAGU yang dibuat oleh STM kepada TNI AL. Pada pertemuan tersebut Dirjen Pothan Kemhan menyampikan bahwa hal tersebut akan dibicarakan di internal Kemhan dan TNI secara bersama-sama.

2) Savunma Teknolojileri Muhendislik ve Ticaret A.S. (STM) merupakan Komite Eksekutif Industri Pertahanan Pemerintah Turki yang bergerak dibidang Naval Platforms, Cybersecurity, Autonomous Systems, Radar Systems, Satellite Technologies, Command and Control Systems, Certificate and Consultancy. Pertemuan membahas kapal selam ALPAGU yang diproduksi oleh STM untuk dapat di follow up kembali oleh pihak Indonesia dan sebagai counterpart dari Indonesia adalah PT. BTI Indo Teknos.

3) Pertemuan dengan TUSAS Engine Industries (TEI) yang bergerak dibidang Engine Assembly and Testing & Maintenance, Repair and Overhaul dibidang aviation. Pertemuan tersebut dalam rangka menghadiri pemberian support letter dan penandatanganan Minutes of Meeting antara PT. Nusantara Turbin Propulsi, terkait persetujuan TEI untuk mendukung PT. NTP dalam hal:

a) Joint-work Assembly engine T700 untuk rencana pengadaan pesawat black hawk di Kemhan RI.
b) Kerjasama MRO engine T700.
c) Maintenance, Repair dan Overhaul LM2500 yang dipakai di kapal kelas Keris dan Badik di TNI AL. NTP akan menjadi extended shop TEI di Indonesia.
d) Kerjasama bisnis untuk engine Makila 1A1 (pesawat Super Puma).

4) Courtesy Call dengan Skyart, membahas tindaklanjut kerjasama antara Skyart dengan PT. Pindad Enjiniring Indonesia dan berkolaborasi dengan PT. Langit Biru Parasut, yang mana kedua belah pihak telah melaksanakan penandatanganan Mutual Non-Disclosure and Confidentiality Agreement pada tanggal 14 Juli 2022 tentang Parachute Training Center yang akan digunakan oleh Pusdiklatpassus yang terdiri dari tiga training stations yaitu:

a) Airborne Training Simulator/ATS (PTC-1).
b) Landing Training Simulator/LTS (PTS-2).
c) Twist & Rotational Training Simulator/TRT (PTC-3).

5) Kunjungan ke FNSS yang bergerak dalam merancang dan memproduksi kendaraan tempur beroda lapis baja Harimau Medium Tank yang akan digunakan untuk Marinir TNI AL. FNSS berencana untuk kerjasama pengembangan dan produksi bersama dengan PT. Pindad.

Hasil yang diperoleh selama kegiatan IDEF terdapat beberapa kerja sama diantaranya penandatanganan MoU antara PT. PAL Indonesia dengan Roketsan terkait Refurbishment 41 kapal. Dari beberapa potensi yang telah dibangun melalui kegiatan exhibition ini tentunya Kemhan RI berharap dapat memajukan industri pertahanan Indonesia melalui peningkataan kerja sama mendorong industri pertahanan Indonesia menjadi mandiri, berdaya saing, modern dan kompetintif di kancah dunia international.

  ★ Kemhan  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...