Jumat, 13 Oktober 2023

Pesawat NC212i Buatan Indonesia Dilengkapi Baling-Baling Baru

✈ Resmi Mengudara ✈ Pesawat buatan PT Dirgantara Indonesia, NC212i dilengkapi baling-baling baru produksi MT Propeller, MTV-27. (Foto: Dirgantara Indonesia)

PESAWAT NC212i generasi terbaru buatan PT Dirgantara Indonesia (PDTI) resmi mengudara di langit Nusantara, pada Rabu 11 Oktober 2023. Pesawat yang diproduksi sejak 2014 ini dilengkapi baling-baling baru buatan MT Propeller yakni MTV-27.

"Ini saatnya era baru NC212i dengan MT Propeller," tulis akun X resmi PT Dirgantara Indonesia.

Diketahui baling-baling buatan MT Propeller itu menggantikan baling-baling yang sebelumnya digunakan NC212i buatan Dowty Rotol Propeller. Baling-baling tersebut telah lama menemani mesin turboprop Honeyewll TPE-331-12JR-701C.

Beberapa kelebihan baling-baling MTV-27 buatan MT Propeller berdasarkan penelusuran MNC Portal Indonesia adalah sertifikasi yang dimiliki baling-baling tersebut. Model baling-baling MTV-27 merupakan baling-baling yang telah disertifikasi oleh EASA dengan nomor TCDS P.104.

Untuk mendapatkan sertifikasi tersebut baling-baling MTV-27 harus terlebih dulu lolos uji kecepatan, kekuatan, instalasi, serta kemampuan angkat.

"Beberapa model baling-baling ini dapat dilengkapi start pitch lock yang dapat mencegah baling-baling bergerak di bawah kecepatan ideal," tulis sertifikasi yang dirilis EASA mengenai kemampuan MTV-27.

Untuk diketahui, Perjanjian Pembelian Umum (IPK) Propeller MTV-27 antara PTDI dan MT Propeller dilaksanakan bertepatan dengan pameran Indo Defence 2022, pada 3 November 2022. Saat itu Senior Vice President (SVP) Material & Supply Chain Management PTDI Iwan Krisnanto dan GM MT Propeller Dave Marone menandatangani General Purchase Agreement (GPA) Pengadaan Propeller MTV-27 untuk pesawat NC212i.

Dikutip dari situs resmi PTDI, setiap pesawat NC212i memerlukan dua set lengkap (shipset) Propeller MTV-27. Harga satu shipset tahun 2023 adalah 152.940 Euro atau setara Rp 2,54 miliar.

Dengan sisa Propeller MTV-27 yang perlu pengadaannya sesuai kebutuhan PTDI sebanyak 15 shipset, maka perkiraan nilai total kontrak ini mencapai 2.401.158 Euro atau mencapai Rp 39,9 miliar.

Diketahui NC212i merupakan pesawat yang bikin masyarakat Indonesia bangga. Pesawat ini kerap digunakan untuk kebutuhan mengangkut pasukan, patroli dan pengintaian udara, juga evakuasi. Oleh karena itu, NC212i juga punya kemampuan lepas landas dan mendarat dari landasan pacu yang pendek dan tak beraspal.

Panjang NC212i adalah sekitar 18 meter, tinggi 7 meter, dan lebar sayap 20 meter, dan tinggi 7 meter. Dengan kapasitas hingga 28 penumpang, pesawat ini bisa menanggung bobot maksimum hingga 80 ton.

Soal tenaga, NC212i dibekali mesin turboprop Pratt & Whitney Canada PT6A-65B. Kekuatan yang dihasilkan mencapai 1.100 tenaga kuda yang membuat pesawat bisa melaju dengan kecepatan maksimum sekitar 346 km/jam.

Sebagai pesawat militer, NC212i punya sejumlah fitur pendukung. Sebut saja radar dan sistem navigasi canggih, juga senjata yang dapat dipasang sesuai kebutuhan operasi. (sal)

  Okezone  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...