Selasa, 15 Juni 2021

Komandan Yonranratfib 2 Marinir Gelar Kesiapan Poskotis Pasrat

⚓️  Poskotis Pasrat [pasmar 2]

Jelang Latihan Pasukan Pendarat (Latpasrat) TA. 2021, Komandan Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) Mayor Marinir Kuswandi, S.H., M.Tr.Opsla menggelar kesiapan Pos Komando Taktis Pasukan Pendarat (Pos Kotis Pasrat) dengan melibatkan Kendaraan Tempur (Ranpur) LVT-7 A1 sebagai Kotis Pasrat yang dilaksanakan di Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung Surabaya. Senin (14/06/2021).

Keberadaan Poskotis dengan pemanfaatan teknologi yang dilengkapi sarana pengendali maupun sarana manuver lapangan diantaranya Drone dan CCTV yang dihubungkan dengan peralatan dan komponen yang ada di Ranpur LVT-7 A1, dimaksudkan sebagai sistem dalam peninjauan pertahanan serta peninjauan medan sasaran saat pemberian PO serangan.

Dalam kesempatan itu Komandan Yonranratfib 2 Mar menyampaikan, dengan digelarnya Poskotis Latpasrat yang rencananya kita laksanakan dalam waktu dekat ini, merupakan bentuk kesiapan kita sebagai unsur-usur kendaraan amfibi yang nantinya dalam tugas pokoknya sebagai penentu keberhasilan dalam mendaratkan pasukan pendarat ke tumpuan pantai musuh.

Selain itu Komandan Yonranratfib 2 Mar juga menyampaikan perintah Danmenkav 2 Mar Kolonel Kakung Priyambodo, S.T., M.Han pada pelaksanaan LSD II TW II TA 2021 yang menjelaskan bahwa pada setiap pelaksanaan latihan prajurit harus mampu mengupgrade materi latihan dengan berimprovisasi dan berinovasi dari materi latihan yang selama ini dilaksanakan, hal ini untuk menjawab tantangan kedepan dalam penugasan kecanggihan teknologi yang sangat membantu pencapaian tugas.

Salah satunya perangkat Drone yang mampu melihat medan sasaran dengan efektif dan efisien dibandingkan dengan pengamatan mata biasa.

Tetap laksanakan protokol kesehatan karena masa Pandemi Covid-19 belum berakhir, serta selalu tetap utamakan Zero Accident,” Pungkasnya..

 ⚓️  Pelopor Wiratama  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...