Rabu, 16 Desember 2015

Lanud Siagakan Skuadron Super Tucano di Natuna

Siap Amankan Wilayah Udara NKRISkuadron Super Tucano disiagakan di Lanud Ranai, dalam operasi pengamanan udara Natuna. [aulia rahman/batampos]

Skuadron Super Tucano disiagakan di Lanud Ranai, Selasa (15/12), untuk mengamankan wilayah udara Natuna dari ancaman kedaulatan NKRI.

Danlanud Ranai Letkol Pnb M Nurdin mengataka, disiagakan empat unit pesawat tempur jenis super tucano di Lanud Ranai untuk mengikuti sejumlah latihan operasi.

Super Tucano akan latihan tempur di wilayah Natuma, selama satu minggu kedepan,” kata Danlanud.

Pesawat buatan Amerika yang bermarkas di Skuadron 21 Lanud Abdulrahman Saleh Malang tersebut kini sedang standbay di parkiran Bandara Lanud Ranai hingga seminggu kedepan.

Kedatangan pesawat tempur bermotif gigi ikan hiu itu dipimpin langsung oleh Komandan Skuadron 21 Wings 2 Lanud Abdulrahman Saleh Malang, Letkol Pnb Dedy Iskandar.

Kedatangan empat unit pesawat tempur Super Tucano ke Lanud Ranai sebagai bentuk upaya TNI untuk meningkatkan profesionalisme pertahanan tempur udara di Natuna. Apalagi Lanud Ranai adalah pangkalan terdepan,” sambung Nurdin.

Meskipun pesawat tempur Super Tucano bermarkas di Malang, namun sejatinya pesawat tersebut siap untuk mengamankan wilayah udara pulau Natuna.

Skuadron ini tidak pernah tidur, kapan pun kita butuhkan, pesawat ini akan langsung terbang ke sini (Natuna,red),” ujarnya.

Menurut Komandan skuandon super tucano Letkol Dedi Iskandar, tugas latihan di Natuna merupakan salah satu hal yang wajib dilaksanakan, sehingga latihan yang dilakukan di Natuna juga seperti latihan di kawasan lainya di wilayah indonesia.

Rencananya pesawat super tucano atau yang lebih dikenal dengan julukan cocor merah berada di Natuna hingga tanggal 19 Desember 2015. Selain melakukan latihan, para awak pesawat super tucano juga dijadwalkan akan mengunjungi salah satu sekolah menengah atas di Natuna. Masyarakat juga diperbolehkan melihat static show dari pesawat cocor merah tersebut. (arn/bpos)

Penampakan Super Tucano di Banjarbaru  dari Tribunnews :


pesawat-tempur-super-tucano-landing-di-banjarbaru_20151214_235858.jpg
pesawat-tempur-super-tucano-landing-di-banjarbaru_20151214_235930.jpg
pesawat-tempur-super-tucano-landing-di-banjarbaru_20151215_000118.jpg
pesawat-tempur-super-tucano-landing-di-banjarbaru_20151215_000100.jpg
Pesawat Tempur Super Tucano mendarat di Bandara Syamsudin Noor, Landasan Ulin, Banjarbaru, Senin (14/12/2015). Rencananya pesawat-pesawat ini akan kembali mendarat ke Syamsudin Noor pada Minggu 20 Desember mendatang, dan bisa dilihat dari dekat oleh masyarakat umum. [BANJARMASIN POST/APUNK ANWAR]
  Batampos  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...