Rabu, 23 Januari 2019

[Dunia] Pesawat Pengebom Rusia Jatuh

3 Orang TewasIlustrasi TU 22M Rusia [aviationist]

Sebuah pesawat pengebom Rusia jatuh saat melakukan latihan terbang. Akibatnya, tiga orang tewas dan seorang lagi luka-luka dalam insiden itu.

Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan, pesawat pengebom Tu-22M3 tersebut jatuh saat akan melakukan pendaratan pada Selasa (22/1) waktu setempat.

"Dua pilot telah dikirim ke sebuah fasilitas medis... kedua kru tersebut telah meninggal," demikian disampaikan kementerian seperti dilansir kantor berita AFP, Rabu (23/1/2019).

Disebutkan Kementerian Pertahanan Rusia, pesawat yang jatuh tersebut tidak membawa munisi.

Pilot ketiga kemudian juga meninggal akibat luka-lukanya. Sedangkan pilot keempat mengalami luka-luka dan telah dibawa ke rumah sakit.

Insiden itu terjadi di wilayah Murmansk, Rusia utara. Menurut sumber-sumber kepada media Rusia, pesawat pengebom Tu-22M3 terbakar setelah jatuh. Para petugas pemadam kebakaran pun dikerahkan untuk memadamkan kobaran api di lokasi jatuhnya pesawat.

Tu-22M3 merupakan pesawat pengebom strategis berjarak jauh yang awalnya dikembangkan pada tahun 1970-an. Sejumlah pesawat jenis ini diikutsertakan dalam operasi militer Rusia di Suriah untuk memerangi ISIS dan kelompok-kelompok teroris lainnya. Empat kru mengoperasikan pesawat tersebut.

Insiden ini terjadi kurang dari sepekan setelah dua pesawat pengebom Su-34 bertabrakan di wilayah Timur Jauh Rusia saat latihan terbang. Hanya satu dari empat kru yang berhasil selamat setelah melontarkan diri dari pesawat. Jasad kedua pilot telah ditemukan, namun satu jasad pilot lainnya belum juga ditemukan. (ita/ita)
 

  detik  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...