Kamis, 09 September 2021

[Foto] Yonkav 1 Kostrad Latihan Uji Siap Tempur Tingkat Kompi Terintegrasi

 Latihan Gerak Maju Untuk KontakMBT Leopard 2Yonkav I [Jakarta Greater] ★

D
alam rangka memelihara keterampilan dan meningkatkan kemampuan tempur prajurit Kostrad, Divisi Infanteri 1 Kostrad menggelar kegiatan Uji Siap Tempur Tingkat Kompi Terintegrasi.

Salah satu materi yang dilaksanakan adalah Gerak Maju Untuk Kontak (GMUK) yang berlangsung di Puslatpur Baruraja, Palembang. Selasa (07/09/21).

Gerak Maju Untuk Kontak (GMUK) adalah pergerakan pasukan Infanteri bersama kecabangan lain menuju kedudukan musuh.

Dalam latihan Gerakan Maju Untuk Kontak tersebut, para prajurit mendapatkan problem rintangan yang berupa ranjau anti personel, ranjau anti tank dan beberapa tembakan konsentrasi musuh, yang nantinya setiap problem akan diatasi masing-masing kecabangan.

Kegiatan latihan ini diikuti oleh beberapa satuan Jajaran Divisi Infanteri 1 Kostrad diantaranya Brigif Raider 13 Kostrad, Yonif Raider 323 Kostrad, Yonif Raider 303 Kostrad, Yonif Raider 321 Kostrad, Yonkav 1, Yonarhanudri 1, Yonkes 1, Denhub 1, Denpom 1, Denpal 1, Yonarmed 13, Yonarmed 10, Yonarmed 9 dan Kikav 1 Kostrad. (Penkostrad).


  Metro Soerya  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...