Di Perairan Gresik
Dua kapal perang TNI AL yang baru pulang dari tugas Operasi (OPS) Pengamanan Terbatas (Pamtas) Komando Armada RI Kawasan Timur Indonesia-Filipina bertemu dengan sebuah kapal yang terbakar di perairan Gresik.
Dua kapal tersebut adalah KRI Terapang (TRP)-648 dan KRI Sidat-851, yang secara tidak sengaja melihat KM. Sumber Mitra Kencana 1 yang mengalami kebakaran, Rabu (24/2/2016).
Kedua KRI yakni KRI Terapang (TRP)-648 dan KRI Sidat-851 ini pun langsung membantu upaya pemadaman api.
"Kebakaran terjadi di ruang mesin KM Sumber Mitra Kencana 1 yang sedang lego jangkar di perairan Gresik," ujar Kadispenal Laksma M Zainudin dalam keterangan tertulis kepada Tribunnews.
Dijelaskan Kadispenal, melihat kejadian tersebut, Wakil Komadan Satgas Pamtas RI-Filipina Kolonel Laut (P) Patkuryanto yang on board di KRI Terapang-648 memerintahkan kepada KRI Terapang-648 dan KRI Sidat-851 untuk segera membantu memadamkan api.
Selama lebih dari 2 jam akhirnya api dapat dipadamkan oleh prajurit KRI Terapang-648 dan KRI Sidat-851 bersama Kapal Tunda Pelabuhan Tanjung Perak.
"Setelah memastikan api benar- benar padam dan tidak ada korban dalam kejadian tersebut, KRI Terapang 648 dan KRI Sidat-851, kemudian melanjutkan perjalanan menuju dermaga madura di Pangkalan Armatim."
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.