Jumat, 23 Oktober 2015

[World] Puluhan Perwira AS Mendadak Sambangi Kapal Induk China Liaoning

Puluhan perwira AS dilaporkan mendadak kunjungi kapal induk China, Liaoning. (Reuters)

Puluhan perwira Angkatan Laut Amerika Serikat (AS) mendadak mengunjungi kapal induk China, Liaoning. Kunjungan itu terjadi ketika AS dan China sedang terlibat ketegangan terkait polemik klaim teritorial Laut China Selatan oleh Beijing.

Ketegangan kedua negara itu sempat memuncak ketika Washingtonn menyatakan ingin mengirim kapal perangnya ke dekat pulau buatan China di wlayah sengketa itu. Selain itu, kapal amfibi AS bersama pasukan Filipina juga melakukan latihan perang gabungan di dekat Laut China Selatan.

Laporan mendadak 27 perwira AS ke kapal induk China, Liaoning itu dilaporkan media China, Global Times, dalam editorialnya pada hari Rabu kemarin. Media yang berafiliasi dengan para pemimpin China dari Partai Komunis itu menulis bahwa China menyambut kedatangan 27 perwira AS.

Tur adalah langkah yang baik yang menampilkan ketulusan China dengan AS di bidang militer,” tulis media China itu. ”Tetapi Beijing harus meningkatkan transparansi dalam hal kecepatan diri sendiri,” lanjut editorial media itu, seperti dikutip Sputnik, Kamis (22/10/2015).

Media Beijing lainnya, China Military Online, melaporkan para perwira AS yang berkunjung ke kapal induk Liaoning itu membahas berbagai isu termasuk latihan personel untuk strategi pembangunan kapal induk. Mereka juga melakukan perjamuan di kapal.

Kunjungan puluhan perwira AS itu sejatinya bukan hal aneh. Sebab, para perwira Angkatan Laut China juga pernah mengunjungi AS pada bulan Februari lalu. Kunjungan 27 perwira AS itu diduga sebagai kunjungan balasan. (mas)

   sindonews  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...