Kamis, 22 Oktober 2015

[World] Tiga Tentara Rusia Dikabarkan Tewas di Suriah

http://cdn.sindonews.net/dyn/620/content/2015/10/21/43/1054906/tiga-tentara-rusia-dikabarkan-tewas-di-suriah-fkz.jpgTiga tentara Rusia dikabarkan tewas di Suriah (IB Times)

Sebuah sumber militer pro-pemerintah Suriah mengatakan, tiga tentara Rusia yang ikut bertempur dengan pasukan pemerintah Suriah telah tewas dan beberapa lainnya cedera saat sebuah roket menghantam posisi mereka di Provinsi Latakia. Menurut sumber anonim tersebut, setidaknya ada 20 pasukan Rusia di sebuah pos yang berada di daerah Nabi Younis ketika sebuah roket menghantam lokasi tersebut. "Kemungkinan besar roket tersebut ditembakkan oleh kelompok militan," kata sang sumber seperti dikutip dari laman Reuters, Rabu (21/10/2015).

Pernyataan itu mengacu pada kelompok-kelompok pemberontak. Sementara itu, kantor berita RIA mengutip pernyataan Kedutaan Rusia di Damaskus mengaku tidak memiliki informasi mengenai kematian tiga tentara Rusia yang dilaporkan. Sedangkan para pejabat Suriah tidak bisa dihubungi untuk dimintai keterangan.

Pihak Kremlin sendiri mengatakan tidak ada pasukan Rusia yang ikut bertempur di Suriah, meskipun mengakui adanya instruktur dan penasihat yang bekerjasama dengan militer Suriah dan juga pasukan yang menjaga pangkalan militer di Suriah barat. Kremalin juga menegaskan tidak mempunyai kebijakan untuk merekrut dan menempatkan pasukan relawan di Suriah.

Jika kabar ini benar adanya, maka ini adalah insiden pertama yang menewaskan pasukan Rusia sejak negara itu melakukan operasi militer di Suriah pada akhir bulan September lalu. Operasi militer ini diluncurkan untuk memeriangi kelompok ISIS dan melindungi Presiden Suriah, Bashar al-Assad.

 Rusia Bantah Tentaranya Tewas di Suriah 


Kementerian Pertahanan Rusia membantah kabar yang menyatakan tiga orang tentaranya tewas di Suriah. Sebelumnya sempat muncul laporan kalau tiga tentara Rusia itu tewas di Provinsi pesisir Latakia, Suriah.

"Sehubungan dengan laporan yang muncul di media asing tentang dugaan tewasnya tentara Rusia di Suriah, kami menegaskan: tidak ada korban diantara tentara Angkatan Bersenjata Rusia di Suriah," begitu bunyi pernyataan Kementerian Pertahanan Rusia, seperti dikutip dari laman Reuters, Rabu (21/10/2015).

Sebelumnya, sebuah laporan dari sumber pro-pemerintah Suriah menyatakan, tiga tentara Rusia tewas akibat serangan roket yang dilepaskan oleh kelompok pemberontak.

Menurut sumber anonim tersebut, setidaknya ada 20 pasukan Rusia di sebuah pos yang berada di daerah Nabi Younis ketika roket tersebut menghantam lokasi. "Kemungkinan besar roket tersebut ditembakkan oleh kelompok militan," kata sang sumber. (ian)

  sindonews  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...