Sabtu, 19 Agustus 2017

20 Pati TNI AL Bicarakan Masa Depan KRI Dewaruci

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEicHT-04dZhoRyKW-24UJXXA9uVpL2pA2gGcpdehlNCEGpPLfTrWF5Ct8l1M1WpJZF7PUn8H1YHTYvLiTOBH-Aukm1-CmN91zKiSbort3BpIqEH3MfsdHHsvQwrJmhAJDFgrw7hBNqm1Yc/s1600/610x.jpgKRI Dewaruci [TNI AL]

Di hari pertama pelayaran KRI Dewaruci menuju detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-72, Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim) Laksamana Muda TNI Darwanto, S.H., M.A.P., membuka sarasehan atau diskusi interaktif dengan tema, "KRI Dewaruci Menuju 100 Tahun", bertempat di Geladak KRI Dewaruci, Selasa, (15/08/2017).

Mengawali sambutannya, Laksamana berbintang dua tersebut mengucapkan selamat datang kepada perwakilan lichting Akademi Angkatan Laut (AAL) mulai dari Angkatan 10 s.d. 56 dan 60-61 yang hadir disini berkumpul bersama dalam rangka melakanakan upacara bendera 17-an di Laut. Selain itu Pangarmatim pada pertemuan sarasehan yang juga dihadiri oleh 20 Perwira Tinggi TNI AL baik yang aktif maupun purnawirawan serta pem berbincang-bincang membahas masa depan KRI Dewaruci menuju 100 tahun.

Pangarmatim mengungkapkan kenapa kita mempertahanakan KRI Dewaruci hingga 100 tahun kedepan, tentunya kita tidak boleh melupakan sejarah. KRI Dewaruci ini telah melahirkan ratusan Laksamana yang menjadi pemimpin TNI AL bahkan menjadi pemimpin negeri ini seperti Menteri dan Panglima TNI.

Menurut Pangarmatim yang kedua bahwa, KRI Dewaruci telah memberikan kontribusi positif terhadap bangsa Indonesia khususnya saat KRI Dewaruci bertugas keliling dunia dalam misi Diplomasi. Oleh karena itu, kita harus mempertahankan kapal ini dapat di lihat sekarang hadir mantan Komandan, Palaksa dan crew yang pernah melakukan pelayaran dan pelatihan di KRI Dewaruci ini. Sehingga pertemuan yang bersejerarah menjadi satu suara dan sumbangsih pemikiran untuk bahan saran dan masukan kepada pimpinan TNI AL sesuai dengan kebijakan Presiden RI terkait poros maritim dunia.

Dengan adanya kapal latih KRI Dewaruci ini, bisa kita kembangkan kedepan untuk pelatihan-pelatihan generasi muda bahkan calon pemimpin bangsa dapat kita latih disini. "Karena kalau tidak pernah merasakan berada di laut mungkin tidak ada pandangan tentang laut. Laut merupakan tantangan kita masa depan, inti sumber daya alam kita berada di laut", ucapnya.

Menutup sambutannya Laksda TNI Darwanto mengatakan, keberadaan para mantan Komandan Dewaruci dan masyarakat pemerhati dunia kemaritiman diharapkan bersama-sama bersinergi menjaga dan merawat KRI Dewaruci tetap baik sehingga kedepan dapat dimanfaatkan untuk menjadi contoh sejarah bahwa kapal latih ini yang dibuat sejak tahun 1953 mampu menjadi kebanggaan tidak hanya di Indonesia namun di mancanegara.

Selanjutnya dalam suasana santai dan penuh kekeluargaan salah satu pertemuan menarik yaitu dalam pelayaran ini terdapat Laksda TNI (Purn) Warsono H.P yang merupakan komandan KRI Dewaruci di tahun 1982 - 1985 pernah berlayar muhibah ke Osaka Jepang dan Guam dan pada waktu itu, Laksda TNI Darwanto merupakan Taruna yang mengikuti pelayaran ke negara tersebut.

  TNI AL  

[World] Keel laid for Mexican SIGMA 10514 frigate

Contract for a single SIGMA 10514 ‘Long Range Patrol Vessel’ was signed earlier in 2017. Module construction to be split between the Netherlands and Mexico Sigma 10514 PKR  [Damen]

A keel laying ceremony has been performed at Damen Schelde Naval Shipbuilding’s Vlissingen shipyard in the Netherlands for a SIGMA 10514 frigate ordered for the Mexican Navy.

Secretary of the Mexican Navy Admiral Vidal Francisco Soberón Sanz took part in a symbolic coin ceremony as part of the 17 August event.

A contract for a single SIGMA 10514 vessel – officially termed as a ‘Long Range Patrol Vessel’ – was signed earlier in 2017 as part of the Mexican Navy fleet modernisation plan.

Update:

An image of the Sigma 10514 in Mexican Navy configuration has been released. Compared to the Indonesian Frigate, the Mexican vessel is fitted with a BAE Systems Bofors 57Mk3 57mm main gun (in place of a 76mm), a 12.7mm remote weapon system right behind it (in place of a Rheinmetall 27MLG CIWS). Similar to the PKR, the Mexican Navy opted for the Smart Mk2 radar by Thales. It appears that the Mexican "Long Range Patrol Vessel" will not be fitted with VLS cells but a Raytheon RAM launcher will be fitted on top of the helicopter hangar. [navy recognition]

  IHS Janes  

Jumat, 18 Agustus 2017

Turkey, Indonesia team up in defense, enhance military ties

As part of its defense strategy, Ankara is enhancing cooperation with Jakarta to boost bilateral projects in defense industries and the sharing of military experience ✈ UAV Anka [gzt]

Collaboration between Turkey and Indonesia in the defense industry and the military is increasing as the two countries are engaged in joint production of tanks, drones, submarines, weapons and radar systems.

High-level diplomatic sources in Ankara told Daily Sabah that Ankara and Jakarta have recently intensified efforts to jointly develop defense industry mechanisms and share military experience.

 Modern Medium Weight Tank 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEizrA79eId8d26O172dHgZ3LtwoH264z4aE7Qq2MS9Vn0c0qZrW5jA7Zvi-Vc2bHYkDRSf_8fyzFv7iLJOUEeev7ENyr-YfwFNT7cNOtfhCcbZub68SfOa4N4X8MNiFoC_kWf90FW8EzvDT/s1600/440824_20170509055812.jpgKaplan MMWT [FNSS]

In this respect, a prototype for the Turkish-Indonesian tank has already been created and is set to partake in an official military parade in Jakarta in October. The sources did not provide the number of tanks that would be produced, but demand will be a determining factor.

Defense industry experts said the tank will weigh around 35 tons, and will have a 700-horsepower engine. There will be two tanks in the first leg of production, one for Turkey and one for Indonesia. The development cost for the medium-weight tank is estimated at $ 11.5 million. The FNSS, a subsidiary of Nurol Holding, which operates in the industry, eyes the production of 40 tanks, while that number could go up to 200 if Indonesia is satisfied.

The KAPLAN MT tank is expected to make a powerful contribution due to its firepower and large ammunition options as well as its superior agility. A CMI Cockerill 3105 tower, equipped to fire high-pressured 105mm shells, provides the tank's firepower.

 Submarine 
Type 214 - 1.800 tonnes AIP submarine [TKMS]

One of the striking points in the joint venture is the production of submarines. The senior sources stressed that Indonesia wants to gain know-how and the deal is near completion. Experts said that the Turkish defense industry is producing six submarines in Turkey's Gölcük shipyard under the license of ThyssenKrupp. The first submarine is set to be delivered in 2021.

An Indonesian delegation has already paid a visit to Turkey to inspect the production process. There are only a small number of issues to be resolved before the two sides ink the deal, sources said. The first two submarines will be built in Turkey and the rest are planned to be jointly produced by an Indonesian company, experts said.

The sources said a Turkish delegation, including company representatives, will be in Indonesia next week to discuss the latest details regarding the submarine deal and other projects. An Indonesian delegation will be in Turkey in early September.

 Drone and Aircraft 
N245 [Ain]

Ankara and Jakarta have set their sights high, as the two countries are also engaged in projects to produce Turkish-Indonesian drones. Experts said Indonesia is willing to work on a model like the domestic drone produced in Turkey.

Turkish Aerospace Industries (TAI) has also recently reached a framework agreement with Indonesia's PT Dirgantara Indonesia aerospace company to design a 50-seat aircraft.

Joint weapons production is not off the table, either. The two sides have not ruled out cooperation in the production of defense industry mechanisms.

While the two countries find various areas of cooperation, radar systems have been a significant example of what a Turkish-Indonesian alliance can achieve. The sources said a radar system produced by Turkish companies is already in use on Indonesia's borders.

The presidents of both countries portray a promising future for Turkish-Indonesian relations. "We agreed to expand our cooperation regarding submarine and drone building, and it will be followed up by teams from both countries," Indonesian President Joko Widodo said during a visit to Ankara in July. The Indonesian president asserted that Indonesia and Turkey are two countries with great potential to improve cooperation.

President Recep Tayyip Erdoğan also stressed the importance of improving bilateral ties when he was in Indonesia in the summer of 2015. Emphasizing that the two countries are in harmony at different international platforms, Erdoğan said strong political, social and economic ties forged between the two countries would benefit the people of Turkey, Indonesia and the world.

 Turkish, Indonesian militaries exchange experience 

Apart from enhancing relations in the defense industries, high-level sources said there is exchange of experience between Turkish and Indonesian militaries. Indonesian soldiers have been conducting joint military programs with Turkish troops, and both have been satisfied with the results. The Turkish military has also sent troops to Indonesia for similar programs.

Ankara is expanding military cooperation with different countries around the world. Daily Sabah has recently learned that a group of Indian military students will arrive in Turkey in the upcoming months as part of a joint program with the Turkish military.

Turkey seeks to assert itself militarily in the region as well. The Turkish and Qatari militaries started a joint exercise on July 31. Over 250 Turkish soldiers and 30 armored vehicles participated in the drill at a base in Qatar.

Ankara is broadening its military cooperation with China as well. The Turkish Armed Forces (TSK) and the Chinese People's Liberation Army are going to have a high-level meeting in Ankara before the end of this year, Zheng Qinli, China's military attaché to Ankara announced on July 28.

Cooperation with the Pakistani military also plays an important role in Turkey's activities abroad. Since a bilateral agreement was signed in March 2001, 1,494 Pakistani military personnel have received military education in Turkey.

  Daily Sabah  

[Video] N219

Mulai pembangunan hingga terbang perdana Pesawat hasil karya anak bangsa, kerjasama LAPAN dan PT DI telah menyelesaikan uji terbang perdana pesawat multifungsi N219. Pada video dibawah nampak pembuatan pesawat dari pemotongan baja, tes mesin hingga terbang perdana di Bandung. Video diposkan Inoel Arifin.


  Youtube  

[Dunia] Black Hawk Down

Helikopter Black Hawk AS Hilang di Hawaii https://cdn.sindonews.net/dyn/620/content/2017/08/18/42/1231426/helikopter-black-hawk-as-hilang-di-hawaii-kqg.jpgHelikopter jenis Black Hawk UH-60 milik militer AS dilaporkan hilang di Hawaii saat melakukan latihan [Istimewa]

Penjaga pantai tengah mencari sebuah helikopter militer Amerika Serikat (AS) yang diduga jatuh saat latihan sekitar dua mil dari pulau Oahu, Hawaii. Helikopter tersebut membawa lima penerbang Angkatan Darat AS.

"Helikopter tersebut, berjenis Black Hawk UH-60, dilaporkan hilang Selasa malam oleh personil di Wheeler Army Airfield di Oahu, yang mengatakan bahwa mereka telah kehilangan kontak dengan pesawat tersebut," kata pihak penjaga pantai seperti dikutip dari New York Times, Jumat (18/8/2017).

Sejak saat itu, puing-puing dari helikopter telah ditemukan di perairan Kaena Point, cagar alam di ujung paling barat Oahu, oleh tim pencari yang menggunakan helikopter, pesawat terbang dan kapal.

Dua pilot pesawat Black Hawk dan tiga anggota awak ikut serta dalam latihan malam dengan awak Black Hawk lainnya di antara Kaena Point dan Dillingham Airfield, sebuah fasilitas yang digunakan oleh militer dan masyarakat. Fasilitas ini dioperasikan oleh Departemen Perhubungan Hawaii. "Kru helikopter kedua tiba-tiba kehilangan kontak dengan yang pertama," terang pihak pejaga pantai mengatakan dalam sebuah pernyataan.

"Pada satu titik mereka berputar-putar dan kembali ke markas dan kemudian kembali lagi," Petty Officer Tara Molle, juru bicara divisi Coast Guard Pacific. Dia tidak memiliki informasi tentang jenis latihan yang sedang dilakukan.

Pencarian oleh penjaga pantai, pemadam kebakaran Hawaii dan personil Angkatan Darat telah berfokus pada area antara dua dan lima mil di lepas pantai.

Kapten David Jenkins dari Departemen Pemadam Kebakaran Honolulu mengatakan bahwa barang yang ditemukan termasuk helm dan potongan pesawat.

Kedua helikopter tersebut termasuk dalam Brigade Penerbangan Tempur ke 25 yang berbasis di Hawaii. Helikopter itu bisa digunakan untuk mengangkut tentara dan perbekalan.

Ini adalah kecelakaan pesawat militer ketiga dalam waktu sekitar satu bulan terakhir yang melibatkan anggota dinas militer AS. Pada 5 Agustus, sebuah MV-22 Osprey, sebuah pesawat hibrida, jatuh ke perairan di lepas pantai timur Australia dengan 26 personil. Dua puluh tiga berhasil diselamatkan sebelum pencarian dihentikan. Pada tanggal 10 Juli, sebuah pesawat transport Marine KC-130T jatuh di Mississippi, menewaskan 16 anggota.

Pekan lalu, setelah dua kecelakaan udara mematikan tersebut, Korps Marinir memerintahkan unit penerbangan untuk memberi landasan pesawat mereka secara singkat, meninjau keamanan operasi mereka dan mempelajari kegagalan.

Di Hawaii pada Januari 2016, selusin Marinir di dua helikopter CH-53E hilang setelah pesawat mereka tampaknya bertabrakan sekitar dua mil dari pantai utara Oahu selama misi pelatihan. (ian)


  ★ Sindonews  

Panglima OPM Yapen Timur Kembali Gabung NKRI

Panglima Tentara Pembebasan Nasional - Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) Yapen Timur Kris Nussy alias Corinus Sireri bersama anak buahnya menyerahkan diri pada Selasa (15/8/2017). Corinus mengaku baru menyadari bahwa ia dan anak buahnya telah ditipu oleh pihak-pihak kelompok OPM di Papua yang menyatakan perjuangan mereka akan menghasilkan kemerdekaan Papua.

"Selama ini kami ditipu. Kami capek berjuang di hutan tetapi tidak ada yang kami dapatkan," ujar Corinus usai menyerahkan 12 pucuk senjata kepada Kabinda Papua dan Tim Maleo, Kodam XVII Cenderawasih di bukit Wadafi kampung Mamarimp, Distrik Wadamomi, Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua, Selasa (15/8/2017).

Corinus menyebut perjuangannya selama 20 tahun terakhir tak membuahkan hasil. Perjuangannya tersebut malah hanya menuai kebencian rakyat Papua.

"Semua itu hanya tipu-tipu. Perjuangan kami selama 20 tahun tidak menghasilkan apa-apa, malah kami dibenci masyarakat kami sendiri," katanya.

Corinus menyebut dirinya memulai aksi perjuangan tersebut sejak tahun 1997. Namun dalam perjalanannya, Corinus mengaku tersiksa lantaran ia harus berada di hutan dan hanya sesekali bertemu dengan keluarga akibat aksi perjuangannya tersebut.

"Saya punya maitua (istri) dan anak 6 orang tinggal di pantai kampung Mamarimp, saya pulang sekali-sekali," sebut Corinus.

Ia pun menyatakan setelah menyerahkan diri kepada Kabinda Papua dan Tim Maleo, ia berkomitmen untuk membantu pemerintah. Khususnya untuk membangun kampungnya agar lebih maju.

"Nanti saya akan ikut membantu aparat kampung untuk membangun. Anak saya laki-laki kalau bisa nanti masuk TNI, sekarang dia masih kelas 2 SMP," tuturnya.

Lebih lanjut Corinus mengatakan aksi menyerahkan diri itu bukan pertama kali dilakukan. Sebelumnya, kata Corinus, ada 75 orang anak buahnya yang telah lebih dulu melakukan hal itu.

"Anak buah saya sudah dua kali menyerahkan diri, pertama 30 orang menyerahkan diri kepada Bupati Kepulauan Yapen, kedua sebanyak 35 orang juga kepada Bupati. Dan terkahir menyerahkan diri saya dengan 12 orang yang selalu mengikuti saya," kata Corinus.

Setelah menyerahkan diri, Corinus pun meminta pemerintah Papua untuk memberi ia dan anak buahnya motor tempel dan mesin sensor kayu (chainsaw). Permintaan itu ia sampaikan agar anak buahnya bisa kembali hidup normal dan memiliki pekerjaan.

"Supaya anak-anak buah saya mempunyai pekerjaan, sehingga mereka bisa hidup bersama-sama dengan masyarakat sikampung Mamarimp," tutur Corinus.

 Mereka Lihat Pembangunan Papua Makin Maju 

Tentara Pembebasan Nasional - Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) merasa ditipu oleh kelompok tertentu sehingga akhirnya menyerahkan diri kepada NKRI. TNI menilai penyerahan diri TPN-OPM itu karena pembangunan di Papua semakin maju.

"Mereka yang di dalam itu melihat luar itu semakin maju sementara kita di dalam makin menderita, nah itu yang terjadi," ujar Kapendam XVII/Cendrawasih Letkol Inf Muhammad Aidi saat dihubungi, Rabu (16/8/2017).

Aidi mengatakan pemerintah dan TNI telah melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Sementara mereka yang tergabung dalam TPN-OPM itu malah hidup serba kekurangan.

"Jadi yang kita lakukan kegiatan TNI khususnya melalui kegiatan teritorial, pertanian, persawahan, pembangunan jalan, pengobatan, selama ini mereka melihat yang di hutan itu meras berjuang tapi tidak mendapatkan apa-apa," katanya.

Selain itu, TPN-OPM juga tak bisa membuktikan mengenai penjajahan yang dilakukan oleh pemerintah terhadap Papua seperti yang disuarakan mereka selama ini. Justru, pemerintah telah memberikan keistimewaan kepada setiap warga Papua untuk bisa mengembangkan daerahnya.

"Karena yang mereka kembangkan itu, mereka merasa dijajah oleh NKRI, sama Indonesia tetapi begitu kita balikan kepada mereka, tolong buktikan satu bukti bahwa Papua dijajah sama Indonesia apa buktinya? sementara itu tidak satu pun, tidak ada hak warga Papua yang diisi oleh bukan Papua. Jadi dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, tidak ada pun yang tidak dimiliki oleh Papua, jadi banyak sekali keistimewaan Papua yang diberikan kepada orang Papua yang tidak bisa dimiliki WNI lain. Contohnya pemerintah di Papua, dari jabatan kepala kampung sampai gubernur itu dijabat Papua, orang non Papua tidak bisa menjadi gubernur untuk saat ini," tuturnya.

Sebelumnya, Panglima Tentara Pembebasan Nasional-Organisasi Papua Merdeka (TPN-OPM) Yapen Timur Kris Nussy alias Corinus Sireri bersama anak buahnya menyerahkan diri pada Selasa (15/8/2017). Corinus baru menyadari bahwa ia dan anak buahnya telah ditipu oleh pihak-pihak kelompok OPM di Papua yang menyatakan perjuangan mereka akan menghasilkan kemerdekaan Papua.

"Selama ini kami ditipu. Kami capek berjuang di hutan tetapi tidak ada yang kami dapatkan," ujar Corinus usai menyerahkan 12 pucuk senjata kepada Kabinda Papua dan Tim Maleo, Kodam XVII Cenderawasih di bukit Wadafi kampung Mamarimp, Distrik Wadamomi, Kabupaten Kepulauan Yapen, Papua, Selasa (15/8/2017).

Corinus menyebut perjuangannya selama 20 tahun terakhir tak membuahkan hasil. Perjuangannya tersebut malah hanya menuai kebencian rakyat Papua.

"Semua itu hanya tipu-tipu. Perjuangan kami selama 20 tahun tidak menghasilkan apa-apa, malah kami dibenci masyarakat kami sendiri," katanya.

  ✈️ detik  

Kamis, 17 Agustus 2017

Kodam XIII/ Merdeka Akan Mendapat Skuadron Helikopter

✈️ Ilustrasi Helikopter TNI AD [TNI AD]

Kodam XIII/ Merdeka berencana menyiapkan skuadron helikopter. Hal itu diungkap Panglima Kodam XIII/ Merdeka, Mayjen Ganip Warsito usai peringatan HUT Proklamasi RI ke 72 di Lapangan KONI Sario, Manado, Kamis (17/8/2017).

Kita memang ada rencana peningkatan alusista jadi lebih baik, selain jenis senjata tempur, ada juga kendaraan tempur, bahkan dalam renstra (rencana strategis) akan ada skuadron helikopter,” kata dia.

Skuadron helikopter bukan untuk gagah-gagahan tapi memang satu kebutuhan pengamanan teritorial NKRI.

Geografis Sulut kan itu kepulauan, jadi butuh dijangkau dengan cepat salah satunya dengan helikopter,” kata dia.

Ia mencontohkan, saat 17 Agustus 2017 ini seharusnya Kodam XIII/ Merdeka mengirim bendera raksasa untuk dikibarkan di Pulau Miangas, pulau terluar utara NKRI. Tapi tertunda karena persoalan transportasi.

Saya mau kirim bendera ke Miangas tak bisa kibarkan hari ini, kalau ada helikopter kan bisa cepat,” ujar Warsito.

  ✈️ Tribunnews  

[Video] Atraksi Flypast TNI AU

✈️ Liputan beberapa mediaPada Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 72, TNI AU kembali melakukan fly past di atas Istana Merdeka, Jakarta.


Liputan Net 16

Liputan Berita Satu
  ✈️ Youtube  

Keunggulan Pesawat N219 Buatan PT Dirgantara Indonesia

Terbang selama kurang lebih 25 menit https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgQO7Jhm59cDczAdjn0UqZY3dUeRPf9Y74fk_4PS7ypxar4e8-HxflNxjh0Mnt61hxRB3fJCdmU7dI3Nc3ZozhWzbjvJKYG5IYQoUkZbK2nfmt7MWvK87JaVac5SAC-15yiT-KhP0jUesJP/s1600/20838876_N219+Maiden+Flight.+Credit+to+Rizky+Aditya.jpgTake off perdana N219 [Rizky AdityaI]

Pesawat N219 karya anak bangsa menjalani uji coba terbang (flight test) perdana, Rabu (16/8). Pesawat ini sukses uji terbang pertama kali dari landasan pacu Bandara Husein Sastranegara, Kota Bandung selama kurang lebih 25 menit.

Pesawat ini dibuat PT Dirgantara Indonesia bekerjasama dengan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN). Direktur Utama PTDI Budi Santoso mengatakan pesawat ini memiliki kelebihan sebagai jenis pesawat ringan yang cocok dioperasikan di daerah perintis. "Jadi pesawat ini direncanakan sebagai pesawat perintis. Di Papua, di Kalimantan butuh banyak seperti ini. Pesawat ini memang akan kita pasarkan di daerah yang terpencil," kata Budi usai first flight Pesawat N219 di Hanggar Fix Wings PTDI, Rabu (16/8).

Menurutnya pesawat ini didesain untuk 19 penumpang. Dengan dua mesin turboprop yang mengacu kepada regulasi CASR Part 23. Ide dan desain dari pesawat dikembangkan oleh PTDI dengan pengembangan program dilakukan oleh PTDI dan LAPAN.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEiHRLnrNMqlp6HYeRcA7XrmrVYI-us837TtiQ-0Dkp7dxwyNnAmwhLXo9nDc9Xhrld-pBY6TMSnarDBk54TLy0nOlL-hJdXuFKuxySA1q6nMM7XfzjYdvaO2x8HxPmnNThW9wBp5TlLgehy/s1600/desain-pesawat-N219-e1502895010779.jpgPurwarupa pesawat pertama N 219 ditenagai sepasang engine pratt and whitney PT6A-52 dengan kemampuan 850 shp dan daya jelajahnya 1580 NM kecepatan maksimum 213 knots.

Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin menambahkan kelebihan pesawat N219 ialah memudahkan beroperasi di daerah perbukitan. Serta yang memiliki landasan udara pendek. "Ini ditargetkan untuk landasan pendek yang kontur buminya menyulitkan. Dia bisa bermanuver dengan kecepatan rendah sehingga di daerah perbukitan bisa digunakan dengan baik," ujar Thomas.

Ia pun berharap ke depannya pesawat N219 dapat digunakan secara massal untuk membantu transportasi masyarakat khususnya di daerah pedalaman. "Harapan utama kami, pesawat N219 dapat terus digunakan dan menjadi salah satu ekonomi sebagai alat transportasi untuk konektivitas di daerah-daerah terpencil. Kami akan terus berupaya memberikan yang terbaik bagi pesawat kedepanny sehingga bangsa Indonesia dapat terus dengan bangga menggunakan hasil karya bangsanya sendiri," tuturnya.

 Berikut delapan keunggulan lainnya pesawat N219 : 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjaDFlOcBpIeIHLz26VOIFWxHQJwkiCpVUaCpe_0-K14YHxrKm-Bwp9VKRk7f1FgSIdst4MBQrYdLGsVwDNIS2-YVzMTL6pFYwyrKAcMwydwb95hYzkEYoilaVJo9UL2CdnSJWQwyB61Ylz/s1600/N219+Maiden+Flight.jpg1. Purwarupa pesawat pertama N219 didesain sesuai dengan kebutuhan masyarakat terutama wilayah perintis, sehingga memiliki kemampuan short take off dan landing mudah dioperasikan di daerah terpencil, bisa self starting tanpa bantuan ground support unit.

2. Menggunakan teknologi yang sudah banyak ditemui di pasaran atau menggunakan, common technology sehingga harga pesawat bisa lebih murah dengan biaya operasi dan pemeliharaan yang rendah.

3. Menggunakan teknologi avionik yang lebih modern dan banyak digunakan di pasaran yakni Garmin G-1000 dengan Flight Management System yang d dalamnya sudah terdapat Global positioning System (GPS). sistem Autopilot dan Terrain Awareness and Warning System.

4. Memiliki kabin terluas di kelasnya dan serbaguna untuk berbagai macam kebutuhan seperti pengangkut barang, evakuasi medis pengangkut penumpang bahkan pengangkut pasukan.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj-_DgM_cGY9OSedju51YxnhwGs8glpqcn61l2XDXl2zAOhYJV08LoF6NChlxGM3syX_aVij2bTGSpWz06TFl4mPnlxhBwgA6IigLnt5su4AOy2ODanBcEc5tv4wzAlhCInoK5k2jSq8djv/s1600/d7daef28-N219.jpg5. Multihop Capability Fuel Tank teknologi yang memungkinkan pesawat tidak perlu mengisi ulang bahan bakar untuk melanjutkan penerbangan ke rute berikutnya.

6. Purwarupa pesawat pertama N219 memiliki kecepatan (speed) maksimum mencapai 210 knot, dan kecepatan terendah mencapai 59 knot, artinya kecepatan cukup rendah namun pesawat masih bisa terkontrol, ini sangat penting terutama saat memasuki wilayah yang bertebing-tebing, di antara pegunungan-pegunungan yang membutuhkan pesawat dengan kemampuan manuver dan kecepatan rendah.

7. Purwarupa pesawat pertama N219 dilengkapi dengan Terrain Awareness and Warning System, seperangkat alat yang bisa mendeteksi bahwa pesawat ini sedang menuju kepada atau mendekati wilayah perbukitan, sistem pesawat akan memberikan tanda, visualisasi secara dimensi sehingga pilot secara langsung tahu kondisi perbukitan yang akan dilaluinya.

8. Purwarupa pesawat pertama N219 memiliki nose landing gear dan main landing gear tetap atau tidak dapat dimasukan ke dalam pesawat saat terbang sehingga akan memudahkan pesawat melakukan pendaratan di landasan yang tidak beraspal bahkan berbatu serta akan mengurangi biaya pemeliharaan.

  Republika  

9 Pesawat Tempur Akan Lintasi Istana

✈ Saat Peringatan HUT RI Pesawat tempur melintas Istana. (dokumentasi)

Detik-detik peringatan HUT ke-72 Kemerdekaan RI, 17 Agustus 2017 akan dimeriahkan gemuruh suara pesawat tempur milik TNI AU. Wow keren! Pesawat itu akan melintas di atas Istana Merdeka Jakarta, sekaligus membelah langit Jakarta.

Atraksi pesawat tempur ini tentu akan menarik perhatian peserta dan warga yang menyaksikan upacara HUT Kemerdekaan RI. Perlu diingat sejak beberapa hari lalu, perwira penerbang TNI AU sudah melakukan berbagai latihan, guna menyemarakkan peringatan HUT Kemerdekaan RI.

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (kadispenau), Marsekal Pertama TNI Jemy Trisonjaya, melalui whatShapp, mengemukakan sebanyak 9 pesawat tempur dikerahkan untuk memeriahkan upacara tersebut. Terdiri 5 pesawat Sukhoi dan 4 pesawat F-16.

Pesawat yang sedang melintas latihan di Jakarta adalam dalam rangka HUT ke-72 Kemerdekaan RI tanggal 17 agustus 2017. Pesawat itu akan melintas pada saat detik-detik Proklamasi,” jelas marsekal bintang satu ini.

Dalam catatan, sebanyak 32 pesawat tempur memeriahkan upacara peringatan HUT ke-69 Kemerdekaan RI. Bahkan saat itu formasi udara dipimpin pesawat F-16 52ID terbaru milik TNI AU yang baru datang dari Amerik Serikat untuk memperkuat alutsista.

Formasi pertama dipimpin oleh Letkol Pnb Wastum dan terdiri dari 10 pesawat tempur latih Supersonic T-50 Golden Eagle dari Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi Madiun dan 6 pesawat Hawk 100/200 dari Skadron Udara 1 Lanud Supadio Pontianak dan Skadron Udara 12 Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.

Lima kilometer dibelakangnya adalah formasi kedua yang dipimpin oleh Letkol Pnb Firman Dwicahyo dan terdiri dari 8 pesawat F-16 dari Skadron Udara 3 Lanud Iswahjudi Madiun serta 8 pesawat Sukhoi SU-27/30 Skadron Udara 11 Lanud Sultan Hasanuddin, Makassar. Diantara pesawat F-16 termasuk pesawat F-16 C/D 52ID yang baru bergabung, dimana salah satu pesawat dengan nomor ekor TS -1623 menjadi leader.

Atraksi itu mengundang decak kagum warga terhadap keterampilan prajurit TNI AU. Sekaligus menambah kecintaan serta kebanggaan publik terhadap kedirgantaraan. (syamsir)

  Poskota  

Nota Keuangan RAPBN 2018, Alokasi Modernisasi Alutsista TNI Rendah

✈ Pesawat Sukhoi SU35 Russia [Marina]

Alokasi dana modernisasi alutsista dan non alutsista hanya mendapat porsi kurang dari 10% dari total anggaran Kementerian Pertahanan dalam Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Negara 2018.

Dalam dokumen Nota Keuangan RAPBN 2018 yang diperoleh Bisnis, Selasa (15/8/2017) malam, total anggaran Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mencapai Rp 105,72 triliun. Jika dihitung secara keseluruhan, maka total anggaran terkait modernisasi alutsista hanya menyentuh Rp 10,06 triliun.

Dalam rinciannya, disebutkan program modernisasi alutsista, non alutsista serta sarana prasarana integratif mendapat alokasi Rp 695,35 miliar. Sementara itu, program modernisasi alutsista dan non alutsista, sarana dan prasarana mitra darat mendapat Rp 4,07 triliun.

Adapun program modernisasi alutsista dan non alutsista serta pengembangan fasilitas dan sarana prasarana mitra laut memeroleh alokasi Rp 3,32 triliun, sedangkan program modernisasi alutsista dan non alutsista serta pengembangan fasilitas dan sarana prasarana mitra udara sebesar Rp 4,96 triliun.

Alokasi dana terbesar diberikan untuk program penyelenggaraan manajemen dan operasional matra darat yang mencapai Rp 37,06 triliun. Pos terbesar kedua ditujukan untuk program peningkatan sarana dan prasarana aparatur Kemenhan dengan besaran Rp 17,26 triliun.

Di sisi lain, pemerintah tengah mempersiapkan imbal dagang dengan Rusia. Sejumlah komoditas perkebunan dan kehutanan, seperti kopi, teh, karet, dan minyak kelapa sawit, akan dibarter dengan sebelas unit pesawat Sukhoi SU-35. Nilainya disebut mencapai US$ 600 juta.

Nota Keuangan RAPBN 2018 rencananya bakal dibacakan oleh Presiden Joko Widodo di hadapan Parlemen pada siang ini, seusai sesi Pidato Kenegaraan tahunan, Rabu (16/8/2017).

  Bisnis  

Rabu, 16 Agustus 2017

Pemerintah Indonesia Jajaki Pemesanan Medium Tank Terbaru PT Pindad

Medium tank hasil kerjasama FNSS dan Pindad [FNSS]

Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan Laksamana Madya TNI Widodo mengatakan, pemerintah tengah membahas rencana pembelian tank medium dan tank boat inovasi terbaru PT Pindad. “Masih dalam pembahasan, (kebutuhan) ini kan dikombinasikan antara beberapa jenis tank,” kata dia di sela kunjungannya di PT Pindad, Bandung, Selasa, 15 Agustus 2017.

Widodo mengatakan, medium tank yang dihasilkan dari kerjasama PT Pindad dan FNSS, produsen alutsista Turki, itu masih menunggu rampungnya prototipe sebelum bisa diproduksi masal. “Awal September ini direncanakan sudah datang ke Indonesia untuk ditampilkan pada parade (HUT TNI) 5 Oktober nanti. Tank kerjasama Pindad dengan FNSS Turki ini kita dorong terus bersama,” kata dia.

Menurut Widodo, tank medium itu sudah memenuhi kebutuhan TNI. “Hanya nanti setelah produksi masal, tentunya ada penyesuaian sesuai dengan kebutuhan daerah operasi. Mungkin kalau derah operasinya di Kalimantan mungkin butuh pengurangan berat tank, kalau di Sumatera medium tank ini sudah cukup. Disesuaikan dengan kontur kita,” kata dia.

Kementerian Pertahanan juga tengah menjajaki penggunaan kendaraan tempur lain, termasuk sejumlah inovasi senjata baru yang tengah digarap Pindad. Widodo mengatakan, Kementeriannya dan TNI terus memberikan masukan untuk penyempuranaan produk senjata buatan Pindad itu.

Dia mencontohkan senapan bawah air khusus bagi pasukan khusus TNI AL masih bisa terus dikembangkan. “Ini sudah digunakan. Hanya mungkin beratnya dan metalurginya bisa terus dikembangkan agar penggunaannya makin nyaman. Seperti misal terlalu berat, Pindad harus punya inovasi agar bisa diringankan,” kata Widodo.

Direktur Utama PT Pindad Abraham Mose mengatakan, baru 1 unit prototpe tank medium buatan Pindad dan FNSS Turki yang rampung. “Ini yang akan kita tampilkan di acara Parade Hari Angkatan Bersenjata (5 Oktober), kemudian satu lagi sedang dibuat. Tapi menunggu hasil ‘blasting-test’ prototipe 1,” kata dia di Bandung, Selasa, 15 Agustus 2017.

Abraham mengatakan, jadwal “blasting-test” untuk medium tank itu dijadwalkan pada September 2017. Hasil tes itu akan menjadi dasar untuk membangun prototipe kedua, yang siap memasuki fase produksi masal. “Dari hasil ‘blasting’ itu kita bangun prototipe di sini, itu jadi referensinya,” kata dia.

Menurut Abraham, pemerintah juga tengah membahas rencana pembelian produk kendaraan tempur lainnya. Diantaranya tank amfibi yang ditargetkan bisa mulai memasuki proses pemesanan tahun depan, termasuk produk inovasi “tank boat” yang dirilis tahun lalu.

Indo Defence 2016 Tank Boat (IHS Jane)Tank Boat Antasena [IHS Jane]

Tank boat itu pengembangan kita bersama PT Lundin, karena dia yang ahli platformya. Kita melengkapi dengan senjata, tapi belum diputuskan apakah dengan meriam 105 milimeter atau cukup 30 milimeter. Tergantung operasional dan kebutuhan TNI,” kata dia.

Abraham mengatakan, pembahasan bersama Kementerian Pertahanaan saat ini untuk memastikan matra pengguna tank-boat tersebut. Prototipe tank boat produksi bersama Pindad dan PT Lundin asal Banyuwangi, serta CMI Defence asal Belgia itu sempat dipamerkan dalam pameran Indodefence tahun lalu. Wakil Presiden Jusuf Kalla bahkan sempat memberinya nama Antasena.

Menurut Abraham, kontrak pembeliannya masih dibahas. “Kita akan bicarakan end user-nya dimana, karena tank ini untuk digunakan di sungai yang kedalamannya 90 centimeter baru bisa manuver,” kata dia.

Abraham mengatakan, sejumlah negara sudah menyatakan ketertarikannya untuk memesan Tank Boat Antasena buatan Pindad tersebut. Diantaranya negara asal Timur Tengah dan Taiwan. “Pasarnya potensial. Sekarang kita sedang dikejar dari pihak luar untuk kerja sama dengan mereka, jadi malah untuk ekspor. Tapi kita akan mendahulukan kebutuhan dalam negeri,” kata dia. Taiwan misalnya berminat untuk mengembangkan Tank Boat Antasena ini menjadi Missile Boat.

  Tempo  
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...